Bagi para pengajar, info GTK 2022 menjadi sesuatu yang penting dan tidak boleh Anda lewatkan.
Ada begitu banyak informasi dari info GTK Dapodik SSO yang dikeluarkan secara resmi oleh pihak pemerintah melalui menteri Pendidikan dan Kebudayaan.
Melalui Dapodik jugalah, pemerintah berusaha untuk terus mensejahterakan tenaga pengajar yang ada di Indonesia.
Karena itu, bagi Anda yang memiliki profesi sebagai guru atau tenaga pengajar, maka Info GTK 2022 menjadi sesuatu yang sangat penting untuk berbagai kebutuhan.
Keuntungan Mengetahui Info GTK 2022
Info GTK Kemdikbud go id sendiri adalah situs layanan pemerintah yang membuat berbagai informasi dari para guru terkait data-data yang sebelumnya sudah dimasukan di Dapodik.
Karena info GTK 2022 adalah sesuatu yang baru, tentu sangat wajar apabila banyak dari tenaga pengajar yang masih asing.
Untuk bisa mendapatkan informasi GTK terbaru, para guru haruslah menginput setiap data mereka melalui aplikasi Dapodik.
Nah, pada GTK inilah nantinya para guru bisa melihat validasi dan semua data yang lainnya.
Perlu diketahui juga kalau info GTK 2022 bukanlah sebuah informasi yang bersifat permanen, melainkan terdapat pembatasan waktu.
Setiap informasi yang ada di dalam GTK hanya berlaku selama 6 bulan saja. Setelahnya, data dan informasi harus diperbaharui melalui aplikasi Dapodik.
Manfaat Mengetahui Info GTK 2022 Terbaru
Ada begitu banyak manfaat saat mengetahui informasi GTK.
Oleh sebab itulah informasi ini kemudian menjadi informasi yang cukup penting untuk selalu diikuti.
Bukan hanya sekadar memberikan manfaat, tapi GTK menjadi program pemerintah terbaru untuk para guru pengajar.
Beberapa manfaat tersebut tentu diharapkan membuat para guru atau tenaga pengajar lebih sejahtera.
Berikut beberapa manfaat yang bisa diperoleh:
Mendapatkan Semua Informasi Terkait Kebijakan Guru
Salah satu manfaat kenapa Info GTK 2022 menjadi cukup penting tentu karena di dalamnya memuat informasi kebijakan untuk para guru.
Informasi tersebut berkaitan dengan sertifikasi, sampai berbagai program lain yang bisa Anda pantau melalui sebuah aplikasi saja.
Bagi Anda yang sudah mendapatkan sertifikasi, maka semua informasi terkait sertifikasi termuat dalam layanan GTK.
Informasi Surat Penerimaan Tunjangan
Tentu tunjangan bukan hanya bersifat sertifikasi saja, tapi juga ada beberapa tunjangan lain yang tidak kalah penting untuk para tenaga pengajar.
Semua informasi terkait tunjangan tersebut juga bisa Anda lihat sekaligus periksa melalui GTK ini.
Memperbaiki Kesalahan Informasi
Karena Info GTK 2022 menampilkan beragam informasi dan bisa jadi informasi tersebut salah, maka Anda bisa memperbaikinya.
Apabila terjadi sebuah kesalahan dalam surat tunjangan atau informasi lain, maka Anda bisa melakukan pembenaran.
Namun, proses pembenaran setiap data hanya bisa Anda lakukan melalui Dapodik saja.
Bersifat Online dan Bisa Anda Akses Kapan Saja
Saat ini pemerintah memang sudah memperbaiki banyak hal di dalam sistem Dapodik.
Termasuk informasi yang kebanyakan tersedia dalam bentuk online dan bisa Anda akses kapan saja.
Mengakses Info GTK 2022 pun juga bisa dilakukan melalui beragam cara.
Namun, pastikan Anda menggunakan metode yang tepat sehingga informasi yang didapatkan pun adalah informasi yang benar..
Syarat dan Ketentuan Informasi GTK
Setiap layanan dari pemerintah tentu memiliki syarat dan ketentuan yang berlaku dan harus diikuti.
Hal tersebutlah yang membuat tidak semua tenaga pengajar mendapatkan informasi dari GTK.
Apabila semua syarat dan ketentuan sudah diikuti, maka Anda pun bisa mengakses semua informasi tersebut.
Di bawah ini adalah syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi agar akses informasi dapat diperoleh seluruhnya!
Data Dapodik Sudah Benar
Pada dasarnya, GTK adalah layanan yang akan menampilkan data dari Dapodik.
Maka, sudah pasti data yang Anda masukan haruslah sudah benar.
Hal kecil yang sering dilewatkan saat menggunakan Dapodik adalah memasukan email yang sudah tidak bisa digunakan.
Kesalahan yang tidak bisa dibilang sepele ini justru dapat menyebabkan pengguna tidak bisa melakukan konfirmasi.
Menggunakan Email yang Sama dengan Dapodik
Sebagai informasi, Dapodik dan GTK saling berhubungan. Untuk itu pastikan Anda menggunakan email yang sama saat menggunakan Dapodik.
Apabila Anda menggunakan email yang berbeda, maka Info GTK 2022 tidak akan bisa diakses.
Namun, apabila sudah terlanjur menggunakan email yang sudah tidak lagi bisa diakses, Anda tetap bisa menggantinya.
Untuk bisa menggantinya, pengguna bisa meminta bantuan dari operator Dapodik yang berada di sekolah masing-masing.
Akun yang Didapat dari Operator
Sebagai tenaga pengajar, Anda akan mendapatkan akun yang sudah disiapkan oleh operator Dapodik dari masing-masing sekolah.
Akun tersebutlah yang nantinya akan Anda gunakan untuk mendapatkan informasi dari GTK.
Apabila tidak merasa memiliki akun tersebut, maka sebaiknya segera tanyakan kepada operator Dapodik yang ada di sekolah.
Cara Mengakses Info GTK 2022
Layanan GTK dari pemerintah ini bisa Anda akses melalui website resmi Kemendikbud.
Untuk link website Info GTK 2022 yang benar sendiri adalah https://info.gtk.kemdikbud.go.id/
Anda bisa langsung mengakses situs tersebut dan melakukan login menggunakan akun dengan email dan password yang benar.
Cara Cek Info GTK Dapodik SSO
Selain masuk secara langsung, Anda juga bisa menggunakan akun SSO untuk mengakses informasi GTK.
Harusnya setiap tenaga pengajar memiliki akun SSO untuk mempermudah mengakses berbagai informasi hanya dengan menggunakan satu akun saja.
Apabila Anda tidak memiliki akun SSO, maka mintalah akun tersebut melalui operator Dapodik.
Untuk bisa melakukannya, maka Anda bisa mengikuti panduan di bawah ini:
- Buka lebih dulu situs GTK dari link yang sudah dibagikan di atas
- Tunggu beberapa saat sampai website sudah termuat sepenuhnya
- Klik pada menu dan pilih Login Menggunakan SSO
- Langsung saja masukkan akun SSO mulai dari username dan password
- Anda akan masuk dalam halaman utama
- Lalu, untuk bisa mendapatkan Informasi GTK, klik pada menu Biodata yang berada di sebelah kiri
- Lanjutkan dengan memilih Cari dan Klik Info GTK
- Selesai dan semua informasi akan muncul pada layar Anda.
Perlu diketahui, akun SSO adalah sebuah akun yang cukup penting jadi pastikan Anda menggunakannya dengan hati-hati.
Setiap data yang sudah diubah dalam akun SSO akan memberikan pengaruh dalam beragam informasi.
Solusi Saat Gagal Login Akun GTK
Ada beberapa alasan kenapa Anda tidak bisa masuk dalam akun GTK, termasuk salah satunya karena kesalahan username dan password.
Setiap perubahan yang sudah dilakukan melalui akun Dapodik secara otomatis akan mengubah GTK.
Jadi, apabila password di dalam Dapodik diubah, maka GTK pun juga akan ikut berubah pula.
Selain masalah username dan password, beberapa pengguna juga tidak bisa mengakses GTK karena email yang sudah tidak bisa lagi diakses.
Untuk masalah email, Anda bisa mengatasinya melalui operator Dapodik karena hal tersebut berada di bawah wewenang Dapodik.
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa Info GTK 2022 menjadi informasi yang cukup penting untuk para tenaga pengajar.
Ada begitu banyak informasi mulai dari surat penerimaan, sertifikasi, tunjangan, dan masih banyak lainnya.
Apabila terjadi kendala saat mengakses GTK, maka Anda bisa langsung meminta bantuan dari operator Dapodik karena keduanya saling berkaitan.