Pernahkah Anda mengalami kesulitan saat ingin download video Facebook? Platform media sosial ini memang tidak menyediakan fasilitas bagi penggunanya untuk bisa langsung melakukan hal tersebut.
Meski begitu, Anda tak perlu berkecil hati. Masih ada cara lain yang bisa Anda lakukan untuk download video Facebook dan menambahkannya ke koleksi pribadi.
Cara Alternatif Untuk Download Video Facebook
Ada dua cara yang memungkinkan Anda untuk bisa download video Facebook ke koleksi pribadi, yaitu melalui aplikasi atau situs downloader.
Adapun contoh aplikasi serta situs untuk download video dari Facebook berikut prosedur penggunaannya masing-masing adalah:
Aplikasi Download Video Facebook Berikut Prosedur Penggunaannya
Ada beberapa macam aplikasi yang dapat memfasilitasi Anda untuk bisa download video Facebook ke galeri HP, antara lain:
FastVid: Video Downloader for Facebook
Aplikasi berukuran 8.2MB ini cukup populer karena memungkinkan penggunanya untuk download video Facebook tanpa login. Anda bisa menginstalnya di ponsel Android (minimal Android 4.0.3).
Prosedur pengunaan aplikasi ini adalah:
- Masuklah ke akun Facebook atau Facebook Lite Anda.
- Pilihlah video yang Anda inginkan lalu salinlah URL-nya dengan cara klik titik tiga di sebelah kanan atas video.
- Masuklah ke aplikasi FastVid lalu tempelkan URL video yang sudah Anda salin ke kolom yang tersedia.
- Klik opsi unduh video lalu tunggu sampai prosesnya selesai.
Video Downloader, Xdownloader by InShot
Selain video editing, InShot Inc. ternyata juga merilis aplikasi video downloader. Layaknya aplikasi besutan InShot Inc. lainnya, downloader ini juga memiliki tampilan yang ramah.
Cara penggunaannya pun cukup mudah, yaitu:
- Unduh aplikasi sesuai prosedur (aplikasi berukuran 8.4MB, perangkat yang mendukungnya minimal berbasis Android 5.0).
- Masuk ke Facebook lalu salin URL video yang Anda inginkan.
- Kembali ke aplikasi Downloader, tempelkan URL pada kolom Search, lalu tekan Enter.
- Setelah tautan URL terbuka, akan muncul opsi Download. Klik tombol tersebut lalu pilih kualitas unduhan.
- Klik opsi Fast Download dan tunggu sampai proses unduhan selesai.
Video Downloader for Facebook (Mega Studio)
Aplikasi besutan Mega Studio yang dirilis 2021 lalu ini memungkinkan Anda untuk download video Facebook reels, story, maupun feed.
Meski bernama Video Downloader for Facebook, Anda bisa juga menggunakannya untuk Instagram dan TikTok. Selain dalam bentuk aplikasi, Anda dapat pula mengaksesnya dalam format website.
Ada tiga cara yang dapat Anda lakukan untuk mengunduh video melalui downloader ini, yakni:
Menggunakan teknik copy-paste tautan
Langkah-langkah penerapan teknik ini hampir sama seperti cara penggunaan video downloader lainnya, yaitu:
- Buka Facebook, pilih dan salin URL video yang Anda inginkan.
- Buka aplikasi ini lalu tempelkan URL pada kolom pengunduhan.
- Video akan langsung tersimpan secara otomatis.
Dengan Cara browsing FB
Penerapan cara ini adalah Login ke akun Facebook lalu pilih video yang ingin Anda unduh seperti biasanya melalui browser.
MENERAPKAN TEKNIK BAGIKAN TAUTAN
Sedikit berbeda dengan cara lainnya, Anda tidak perlu menyalin URL video yang hendak diunduh. Sebaliknya, pilih opsi “Bagikan tautan” dari video tersebut.
Selanjutnya, pilihlah opsi SNAPSAVE.APP untuk membagikan. Proses pengunduhan video dengan kualitas tinggi akan langsung berjalan secara otomatis.
All Video Downloader
Sesuai namanya, Anda bisa memanfaatkan aplikasi ini untuk mengunduh video dari berbagai platform media sosial (Facebook, Twitter, Instagram, TikTok, dsb).
Aplikasi besutan snowwhiteapps yang rilis pada 2015 ini konon menggunakan Thunder 3 yang memungkinkan proses unduhan berlangsung dengan sangat cepat.
Meski begitu, kecepatan pengunduhan ini juga tergantung pada koneksi internet di tempat Anda. Cara penggunaan aplikasi ini menerapkan teknik copy-paste URL seperti kebanyakan aplikasi serupa.
Situs Website Download Video Facebook dan Langkah-langkah Penggunaannya
Jika tidak ingin menambah beban memori HP dengan menginstal aplikasi khusus, Anda juga bisa memanfaatkan situs video downloader.
Selain HP, situs-situs tersebut dapat pula Anda akses melalui PC atau laptop. Beberapa situs yang cukup populer dan bisa Anda gunakan secara gratis antara lain:
SaveFrom.net
Situs SaveFrom.net bisa dibilang merupakan salah satu yang relatif paling lama dikenal dan sangat populer. Langkah-langkah untuk download video dari Facebook melalui situs ini yaitu:
- Masuklah ke Facebook lalu salin URL video yang ingin Anda unduh.
- Bukalah situs SaveFrom.net melalui browser perangkat gawai Anda.
- Tempelkan tautan URL video yang telah Anda salin tadi ke kolom pencarian lalu klik tombol Download di sampingnya.
- Di bawah kolom pencarian nantinya akan muncul semacam konfirmasi yang menampilkan thumbnail video serta opsi format dan kualitas unduhannya.
- Pilihlah format unduhan yang Anda inginkan lalu klik tombol Download.
- Selanjutnya, Anda tinggal menunggu sampai sistem selesai memproses unduhan video tersebut.
Selain Facebook, Anda juga bisa memanfaatkan situs ini untuk mengunduh video dari berbagai platform media sosial lainnya.
FBdown.net
Sesuai dengan namanya, situs ini memang khusus dirancang untuk memfasilitasi keperluan download video dari Facebook. Anda bisa mengaksesnya melalui perangkat berbasis Android, iOS, Windows, maupun Mac.
Adapun langkah-langkah penggunaannya hampir mirip seperti situs yang lain, yaitu:
- Salin tautan URL dari video Facebook yang hendak Anda unduh.
- Buka situs FBdown.net, tempelkan URL ke kotak pencarian di laman FBdown.net lalu klik opsi Download atau tekan Enter.
- Sistem selanjutnya akan menampilkan video Facebook yang siap diunduh berikut opsi kualitas unduhannya.
- Pilih kualitas video yang Anda inginkan (normal atau HD) lalu tunggu sampai proses download selesai.
y2mate.me
Sebelumnya Anda barangkali sudah mengenal situs y2mate yang kerap digunakan untuk mengunduh video-video dari platform YouTube.
Sekarang, Anda bisa juga menggunakannya untuk download video dari Facebook, TikTok, serta Pinterest. Langkah-langkah untuk mengunduh video Facebook melalui situs ini adalah:
- Salin URL video Facebook yang Anda kehendaki.
- Buka situs y2mate.me melalui browser.
- Tempelkan URL video ke kolom pencarian y2mate.me
- Pilih kualitas unduhan yang Anda kehendaki (SD atau HD).
- Klik tombol Download.
DreDown.com
Situs lain yang bisa Anda gunakan untuk keperluan mengunduh video dari Facebook adalah DreDown.com. Proses pengunduhan melalui website ini konon cukup cepat dan mudah.
Adapun langkah-langkah penggunaannya sebagai berikut:
- Buka video Facebook yang akan Anda unduh lalu salin tautannya.
- Buka situs DreDwon.com, lalu pilik ikon Facebook.
- Tempelkan tautan video ke kotak Download yang tersedia di halaman situs DreDown.com.
- Selanjutnya, klik Dredown atau tekan tombol Enter.
- Setelah proses generate tautan selesai, sistem akan menampilkan video yang hendak Anda unduh. Klik Download untuk memproses pengunduhan.
Perlu Anda perhatikan bahwa cara download video Facebook ini umumnya hanya bisa diterapkan jika akun pemilik konten di-setting terbuka (publik).