Ketika cuaca sedang panas, konsumsi sirup enak dan menyegarkan jadi pilihan tepat. Jenis minuman yang praktis dan bisa dibuat sendiri di rumah yaitu es sirup.
Anda juga bisa memilih sirup enak dan menyegarkan untuk campuran es buah agar semakin nikmat.
Berbagai macam rasa dari buah maupun non buah tersedia di pasaran, sehingga bisa dipilih sesuai selera.
Rekomendasi 10 Merk Sirup Enak dan Menyegarkan
Penjualan berbagai merk sirup untuk es buah semakin meningkat menjelang bulan Ramadhan. Sirup bisa dijadikan olahan menjadi bermacam-macam dessert.
Agar mudah memilih, berikut ini rekomendasi sirup dari merk terkenal untuk melengkapi sajian manis Anda:
ABC Sirup Squash Delight Jeruk Florida
Sebagai merk sirup nomor satu di Indonesia, ABC Sirup Squash Delight Jeruk Florida menghadirkan rasa manis yang pas dan segar.
Sirup merek ini terbuat dari komposisi utama air dan gula. Selain itu, ada tambahan konsentrat dan perisa jeruk untuk menguatkan rasa.
Tak hanya segar saat disajikan langsung, merk sirup terbaik ini bisa Anda tambahkan ke puding, cocktails atau untuk es buah.
ABC Squash Delight juga tersedia dalam beberapa pilihan rasa, seperti mangga, leci, sirsak, nanas dan anggur.
Anda bisa membeli produk ini dengan mudah dan harganya terjangkau.
Marjan Boudoin Syrup Cocopandan
Sirup Marjan Boudoin Syrup Cocopandan jadi rekomendasi sirup untuk cafe karena terbuat dari 100 persen gula murni dan tanpa pengawet.
Marjan menjadi salah satu merk sirup yang diminati banyak orang, terutama saat merayakan Idul Fitri.
Warnanya khas merah terang dengan aroma cocopandan cocok Anda tambahkan ke es campur, es doger atau sajian es lainnya.
Produk sirup ini tersedia dalam kemasan botol kaca 460 ml. Anda juga bisa mencoba rasa lain seperti, melon, leci, vanilla, mocca, pisang, dan kopi.
Tropicana Slim Sirup Leci
Meskipun diklaim sebagai merk sirup bebas gula, Tropicana Slim jadi sirup enak dan menyegarkan ketika ditambahkan ke berbagai sajian minuman.
Sayangnya, rasa dari produk ini masih terbatas, yaitu jeruk, leci, dan cocopandan. Untuk menyajikan sirup ini pun sangat mudah.
Tambahkan 2 sendok makan sirup Tropicana Slim ke dalam 200 ml air dingin. Setelah diaduk, es sirup pun siap dinikmati.
Tropicana Slim tersedia dalam botol kaca dengan isi 750 ml.
Delifru Syrup Caramel
Jika ingin mencoba sirup enak dan menyegarkan yang kaya rasa bisa coba Delifru Syrup.
Delifru Syrup Caramel memiliki tekstur yang lembut dan manis. Sirup ini terbuat dari ekstrak buah asli yang menggunakan 100 persen gula murni.
Selain rasa caramel, Anda bisa mencoba rasa lainnya, seperti cocopandan, gula aren, jeruk bali, anggur, tiramisu, semangka dan banyak lagi.
Delifru Syrup Caramel dijual dalam kemasan 1 liter. Cocok untuk stok sirup di cafe maupun konsumsi pribadi.
Health Today Premium Durian Syrup
Durian merupakan buah yang banyak diminati karena kelezatan buahnya. Selain memakannya secara langsung, Anda bisa menikmati durian dalam bentuk sirup.
Health Today Premium Durian Syrup memiliki rasa yang manis menggunakan teknologi yang higienis dan modern.
Anda bisa menggunakannya sirup enak dan menyegarkan ini untuk campuran flavored fruits coffee or tea dan mocktail.
Gunakan 30 ml sirup ini dan campur dengan 120 ml minuman. Lalu, tambahkan ice tube 200 gram agar tambah nikmat.
Dikemas dalam 750 ml, sirup ini tersedia varian rasa lime, peppermint, butterscotch, peach dan masih banyak lagi.
Indofood Freiss Sirup
Tak ingin kalah dengan merk lainnya, Indofood mengeluarkan sirup yang menyegarkan. Freiss Sirup frambozen dibuat dari campuran gula, air, perisa alami dan sari buah frambozen.
Rasa manis sirup ini tidak membosankan karena menggunakan madu. Untuk menciptakan kesegaran maksimal, campurkan 1 bagian sirup dengan 6 bagian air.
Produk sirup ini dikemas menggunakan botol kaca 500 ml.
MultiBev Syrup Vanilla Bottle
Masih ingin merasakan sirup enak dan menyegarkan lainnya? MultiBev Syrup Vanilla harus ada dalam daftar belanja Anda.
Sirup ini terbuat dari gula, perisa vanila, penstabil dan pewarna makanan, sehingga mampu menghadirkan tekstur yang lembut.
Aroma vanilla yang khas dari merk sirup ini bisa Anda kombinasikan dengan beragam minuman, seperti kopi.
Ingin mencoba rasa lainnya? Tenang, MultiBev tersedia dari rasa anggur, leci, hazelnut, chendol, dogel, karamel hingga blewah.
Monin Lemonade Concentrate Syrup
Merk sirup asal Prancis, Monin Lemonade Concentrate Syrup sudah berdiri sejak tahun 1912. Monin dikenal di kalangan pemilik cafe, bar dan restoran sebagai produsen premium.
Produk sirup enak dan menyegarkan ini memiliki warna kuning-orange yang cantik dan kaya rasa. Ada sedikit hint jeruk mandarin, madu dan lemon.
Sirup ini dikemas 700 ml dengan beberapa pilihan rasa, mulai dari pandan, hazelnut, blackberry, leci, kiwi hingga green apple.
Trieste Syrup Pandan
Aroma Trieste Syrup Pandan yang menggoda cocok untuk dicampur di berbagai minuman, seperti teh, kopi, susu dan lainnya.
Terbuat dari bahan-bahan premium, sehingga sirup ini mampu menghasilkan rasa berkelas. Sirup kemasan 650 ml tersedia rasa, caramel, mojito mint, blue curacao, peach dan lainnya.
Toschi Green Apple
Bagi pecinta apel hijau, wajib mencoba sirup enak dan menyegarkan Toschi Green Apple. Sirup ini memiliki rasa enak karena mengandung 20 persen apple juice.
Anda bisa menambahkannya ke cocktail, mocktail serta olahan minuman dingin lainnya. Tersedia juga rasa lain, seperti mangga, grenadine, peach, markisa dan leci.
Tips Memilih Sirup Enak dan Menyegarkan
Perhatikan beberapa hal dalam memilih merk sirup terbaik yang ada di pasaran, yaitu:
Mengetahui jenis-jenis sirup
Sirup terbagi menjadi beberapa jenis, salah satunya simple sugar syrup. Umumnya, jenis sirup ini digunakan untuk pemanis cocktail.
Jika bukan termasuk simple syrup, umumnya terbuat dari campuran perisa. Anda bisa menemukan jenis ini pada kedai kopi, minuman atau makanan manis.
Ada juga jenis gomme sirup enak dan menyegarkan yang sering digunakan sebagai pemanis pada es kopi.
Pilih berdasarkan varian
Merk sirup yang ada di pasaran biasanya memiliki beragam rasa. Sirup rasa ini sangat digemari banyak orang karena segar ketika dikonsumsi saat dingin.
Selain itu, Anda juga bisa mengkombinasikannya dengan makanan lain. Sedangkan sirup non buah biasa digunakan untuk campuran kopi agar lebih kaya rasa.
Pastikan komposisi sirup
Semua merk sirup memiliki komposisi gula dan air dengan penambahan perisa tertentu. Sirup squash terbuat dari buah asli dan tambahan soda untuk tekstur yang encer.
Beberapa produsen juga menggunakan sejumlah zat aditif, mulai dari pewarna makanan hingga pengawet. Sebaiknya memilih produk yang terbuat dari bahan alami untuk memperoleh rasa manisnya.
Jika sedang menjaga kalori, sebaiknya memilih sirup yang bebas gula.
Kemasan sirup
Hal selanjutnya yang menjadi pertimbangan memilih sirup adalah kemasannya. Sirup botol kaca memiliki daya tahan lebih baik terhadap korosi dan perubahan cuaca.
Berbagai variasi rasa sirup enak dan menyegarkan tersedia di pasaran. Beberapa diantaranya menjadi produk premium yang biasa digunakan di cafe atau resto.