Introvert diartikan sebagai orang yang suka memendam rasa dan pikiran dan bersifat lebih tertutup. Banyak drama Korea buat introvert yang relatable dengan kehidupan nyata.
Banyak yang berpikiran kehidupan seorang introvert membosankan karena berusaha membatasi interaksi. Namun pada kenyataannya, tokoh utama seorang introvert dalam drama memiliki konflik menarik.
Rekomendasi Drama Korea Buat Introvert
Beberapa drama Korea buat introvert yang menghadirkan konflik yang bagus, seperti:
My Liberation Notes
Yeom Mi Jeong merupakan anak bungsu yang ingin bebas dari kehidupannya yang membosankan. Suatu hari, ia bertemu dengan pria misterius bernama Tuan Gu.
Drama ini menghadirkan hingar bingar Seoul yang berbeda jauh dengan kehidupan di rumah Mi Jeong yang berada di pedesaan.
Dibintangi Kim Ji Won dan Son Seok Gu, drama ini mampu mengemas konflik para introvert yang sangat menarik.
Because This is My First Life
Drama Because This is My First Life menggambarkan kehidupan pria lajang yang diperankan oleh Lee Min Ki.
Ia memilih tidak menikah, walaupun sudah memiliki rumah sendiri dan berutang banyak untuk itu. Pertemuannya dengan Yoon Jo Ho membuat orang di sekitarnya iri.
Terlebih lagi Lee Min Ki digambarkan sebagai seorang introvert. Keduanya memutuskan tinggal bersama sebagai pasangan kekasih.
Our Belove Summer
Drama Komedi Romance ini diperankan oleh Choi Woo Shik. Ia memerankan Choi Ung yang naif dan berjiwa bebas.
Namun, ingin memiliki sesuatu yang belum pernah didapatkan dalam hidupnya. Di sisi lain, Yeon Su, kekasih Ung menjadi orang dewasa karena keadaan.
Choi Ung seorang seniman yang banyak menghabiskan waktu di rumah untuk mempersiapkan pameran.
When The Weather is Fine
Drama When The Weather is Fine menghadirkan banyak karakter introvert dengan kebiasaan masing-masing. Mok Hye Won diperankan oleh Park Min Young pemain cello.
Cello menjadi pintu utama menjalani kehidupan sosial, namun malah dikecewakan oleh orang lain secara emosional.
Sejak saat itu, Mok Hye Won memilih menutup diri.
Introvert Boss
Drama ini menceritakan seorang CEO perusahaan humas bernama Euh hwan Ki. Ia tipikal pria pemalu, sehingga para karyawan tidak mengenalnya dengan baik.
Suatu hari, datang Ro Woon yang energik dan tertarik dengan Hwan Ki.
Drama Korea buat introvert mampu merepresentasikan kehidupan yang sebenarnya. Namun, memiliki konflik yang sangat menarik.