Pemakaian stabilizer listrik terbaik dewasa ini semakin dibutuhkan. Selain sebagai pengontrol daya, stabilizer membantu peralatan elektronik menjadi lebih aman.
Di pasaran, banyak ditemukan beragam merk stabilizer listrik terbaik. Namun, dalam pemilihannya Anda perlu lebih teliti agar penggunaan alat bisa maksimal.
Jika Anda tengah mencari referensi terkait merk stabilizer listrik yang terbaik, berikut review produknya untuk Anda.
Merk Stabilizer Listrik Terbaik Beserta Kapasitasnya
Salah satu fungsi penggunaan stabilizer listrik ialah menjaga voltase listrik tetap normal dan stabil.
Alat ini juga disebut-sebut berdampak positif bagi keamanan alat elektronik Anda.
Di bawah ini ada 10 rekomendasi stabilizer listrik berkualitas dan terbaik yang dapat Anda jadikan referensi. Ini dia ulasan komplitnya.
APC 1200 VA seri LSW 1200
Merk pertama stabilizer yang direkomendasikan ialah APC. Produknya terbuat dari bahan yang tahan lama saat digunakan.
Dilengkapi dengan nominal input dan output sebesar 230 Volt, desain produk nampak lebih elegan. Untuk input frekuensi pada alat ini ialah 50 Hz
Stabilizer listrik terbaik APC membantu Anda dalam mengatur tegangan secara otomatis Utamanya peralatan listrik yang Anda gunakan di rumah.
Menariknya, APC menyediakan garansi jika alat mengalami kerusakan.
Prolink seri PVR1000D
Dilengkapi dengan parameter digital pada layar LCD, Prolink hadir dengan desain yang modern dan canggih.
Melalui alat ini Anda tak perlu lagi repot mengontrol indikator fault, AVR hingga setting time delay karena tampilannya telah dipersonalisasi sesuai kebutuhan.
Dibekali universal socket yang kompatibel untuk berbagai perangkat, stabilizer dapat dipergunakan untuk berbagai alat elektronik seperti AC, kulkas maupun lainnya.
Produknya berkapasitas 1000 VA akan menyajikan voltase sekitar 220 VAC. Apabila tegangan mati, maka fitur time delay bakal melindungi perangkat dari lonjakan balik.
Sehingga, peralatan listrik rumah tangga Anda dapat diminimalisir kerusakannya.
Hal ini karena adanya pengendali mikroprosesor yang efisien dalam mendeteksi hingga menstabilkan kembali tegangan listrik.
Matsuyama: 5000 VA
Stabilizer listrik terbaik berikutnya diklaim menawarkan kemudahan saat proses pemasangannya.
Dengan kapasitas 5000 VA, Matsuyama mampu menghasilkan arus listrik lebih stabil.
Matsuma stabilizer memiliki respon waktu lebih cepat hanya satu detik saja.
Sehingga pengguna tak perlu cemas listrik yang masuk atau terputus saat terjadi fluktuasi tegangan.
Alat ini sangat disarankan bagi Anda yang memiliki usah listrik rumahan. Karena produknya cukup mumpuni menstabilkan daya listrik yang besar.
Edson 3000 VA
Berbekal teknologi Eropa, stabilizer merk Edson 3000 VA masuk dalam kategori stabilizer berperforma tertinggi.
Tersedia pengukuran digital dan servo dengan voltage regulator otomatis. Stabilizer listrik terbaik ini dibuat dengan 100 persen tembaga murni.
Selain awet, produknya sangat kuat. Dengan capaian daya hingga 99 persen, alat yang terkoneksi dapat distabilkan dengan output daya antara 130 V hingga 220 V.
Keunggulan lain produk ini ialah mengatasi tegangan listrik ekstrim dalam rentang voltase yang disalurkan dengan kisaran 60 V hingga 250 V.
Lexos seri ST500D
Dirancang dengan kualitas tinggi, stabilizer merk Lexos mampu digunakan untuk beragam peralatan elektronik hunian Anda.
Tersedia dua parameter manual dan digital yang memudahkan Anda dalam proses pengontrolan dan pengoperasiannya.
Stabilizer listrik terbaik ini akan memberikan perlindungan over-under current serta over-under voltage ketika terjadi fluktuasi tegangan listrik
Dengan kapasitas cukup besar 500 VA alat ini dapat menyajikan arus input 140 V sampai 250 V. Sementara untuk arus output 220 V hingga 11 V.
Produknya terbuat dari gulungan tembaga murni sehingga sangat kuat dan aman. Dibekali automatic cooling fan dan sensor V yang dapat menjaga suhu tetap dingin.
Minamoto: SM 1000
Sedang mencari stabilizer listrik terbaik dengan waktu tanggap yang paling cepat saat terjadi perubahan tegangan kurang dari setengah detik? Minamoto SM 1000 jawabannya.
Merk ini juga menyertakan garansi resmi satu tahun dengan cakupan servis maupun sparepart produk.
Produknya memiliki warna dominan putih dengan tombol dan merk berwarna biru.
Stabilizer bertegangan 1000 watt ini memiliki bobot sekitar 6 kg dengan dimensi 210x180x135 mm.
Ketika digunakan, stabilizer hanya akan panas pada maksimum 40 derajat celcius. Sementara, frekuensi yang ditawarkan mencapai 50 Hz/60 Hz.
Dibekali dengan gulungan travo motor, mampu memproteksi alat rumah tangga dari kerusakan akibat daya listrik yang tidak stabil.
Sako DVC versi 10000VA
Rekomendasi stabilizer listrik terbaik ini dikenal awet dan juga tahan lama. Memiliki dua output voltage hingga 220 V Anda dapat memakainya secara universal.
Tak perlu cemas terjadi kerusakan, karena alat ini disertai garansi satu tahun untuk servis hingga sparepartnya.
Bobot produk sekitar 6,5 kg berdaya 1000 watt. Stabilizer ini dapat menerima input voltage sekitar 140 V sampai 220 V.
Toyosaki seri SVC-1000N
Stabilizer listrik paling the best dikelasnya ini datang dari Toyosaki. Produknya dibekali mesin dinamo yang kuat di dalamnya juga sekring pengaman.
Sehingga, stabilizer dapat melindungi peralatan listrik rumah tangga dari potensi kerusakan bahkan dari sambaran petir yang masuk ke aliran listrik.
Alat ini masih dilengkapi spool anti-panas dan stavolt untuk menjaga tegangan listrik. Selain itu, produknya memiliki dua output 110 VAC.
Sistem output ini dapat dipergunakan untuk peralatan domestik hingga mancanegara.
Samoto 1000VA
Stabilizer listrik terbaik satu ini termasuk seri the best yang pernah ada.
Produknya memiliki performa yang cukup baik dalam melindungi alat elektronik dari lonjakan tegangan listrik.
Dibekali fitur soft system dan auto return agar performanya maksimal dan mulus.
Di bagian analog meternya akan memudahkan Anda dalam melihat setiap informasi yang tertera. Selain itu produknya masih dilengkapi dengan dual MCB.
Dual MCB berfungsi penuh dalam melindungi peralatan elektronik rumah Anda. Ada pula cooling fan untuk mencegah overheat.
Terbuat dari 100 persen tembaga murni, alat ini dikenal sangat kuat dan mampu menyerap panas dengan baik.
Ketika suhu terlampau panas, alat ini akan memutus output arus secara otomatis. Dengan demikian korsleting dapat dihindari lebih cepat.
Inforce – 650 WA
Terakhir, rekomendasi stabilizer listrik berikutnya datang dari merk Inforce yang dapat diandalkan ketika memakai komputer rumah.
Stabilizer listrik ini dapat mengatur suhu baterai dengan apik. Selain itu, produknya disebut dapat memperpanjang usia baterai.
Stabilizer listrik tipe 650 WA mampu memproteksi dari peristiwa over discharge, korsleting listrik, maupun kejadian baterai yang overcharge.
Keunggulan lain dari produk Inforce stabilizer listrik ini ialah adanya fitur auto sensing frekuensi.
Fungsinya, berperan sebagai pengontrol digital dengan basis microprocessor. Adapula fitur line interactive UPS yang didalamnya terdapat AVR.
Sebagai informasi, tingkat keawetan dari Inforce stabilizer listrik dipengaruhi oleh besar-kecilnya beban.
Alat ini dapat menampung beban mulai dari 600 VA hingga 2000 VA. Bagi Anda yang beraktivitas dengan PC maupun komputer, alat ini bisa Anda perhitungkan.
Demikianlah review tentang stabilizer listrik terbaik yang bisa Anda jadikan bahan pertimbangan. Semoga membantu!