Kabar Ibrahimovic putuskan pensiun dari sepakbola akhirnya datang juga di awal bulan Juni.
Pemain asal Swedia yang bertinggi badan 195 cm itu pamit dari lapangan hijau sebagai pemain, tapi tidak untuk seluruh fans AC Milan.
Pengumuman tentang Ibrahimovic putuskan pensiun dari sepakbola terjadi usai Milan menjamu tamunya, Hellas Verona, di San Siro.
Laga tersebut berlangsung pada pekan terakhir Liga Italia musim ini, Senin (5/6/2023) dini hari tadi dengan hasil akhir Rossoneri menang 3-1.
Meskipun Ibrahimovic mengumumkan keputusannya untuk gantung sepatu, diketahui bahwa ia justru tak tampil dalam laga itu.
Ibrahimovic Putuskan Pensiun dari Sepakbola: Forza Milan dan Selamat Tinggal
Pernyataan Ibrahimovic putuskan pensiun dari sepakbola disampaikan usai laga AC Milan vs Verona.
Ibra muncul mengenakan kemeja hitam usai laga digelar dengan kemenangan AC Milan 3-1.
Ia terlihat memegang mik lantas memberikan pidato berisikan ucapan selamat tinggal terhadap dunia sepakbola.
“Sudah waktunya untuk mengucapkan selamat tinggal pada sepakbola, tetapi tidak untuk Anda. Ini terlalu sulit, terlalu banyak emosi. Forza Milan dan selamat tinggal,” kata Ibrahimovic dalam pidatonya, yang dikutip dari Football Italia.
Diketahui sebenarnya kontrak Ibrahimovic di Milan berakhir pada 30 Juni 2023 mendatang.
Namun, pernyataan Ibrahimovic putuskan pensiun dari sepakbola sudah ia umumkan di awal bulan.
Striker jangkung itu sebelumnya bergabung pada 2020 dan berhasil mempersembahkan Scudetto ke San Siro.
Performanya di Milan akhir-akhir ini bisa dikatakan buruk, pasalnya ia mengalami cedera.
Cedera yang diderita Ibra membuatnya hanya tampil 4 kali di lapangan hijau musim ini dengan total 144 menit.
Selama berkarier di AC Milan dalam dua periode, yakni 2010-2012 dan 2020-2023, menorehkan namanya di papan skor dengan 93 gol.
Juga memberikan 35 assist dari 163 pertandingan di semua kompetisi.
“Pertama kali saya tiba di Milan Anda memberi saya kebahagiaan, kedua kalinya Anda memberi saya cinta. Dari lubuk hati saya, saya ingin berterima kasih kepada para penggemar,” ucap Ibra. “Anda menyambut saya dengan tangan terbuka, Anda membuat saya merasa seperti di rumah.”
“Saya akan menjadi penggemar Milan untuk selamanya. Saatnya mengucapkan selamat tinggal pada sepakbola, bukan kepada Anda,” tambah Ibra menegaskan.