Duet Aldila Sutjiadi-Miyo Kato didiskualifikasi saat laga tenis perempatfinal ganda putri French Open 2023.
Aldila Sutjiadi-Miyo Kato didiskualifikasi saat tengah bertanding melawan Marie Bouzkova-Sara Sorribes Tormo.
Keputusan didiskualifikasinya pasangan duet Indonesia-Jepang tersebut diambil oleh pengawas pertandingan lantaran insiden yang melibatkan ball girl.
Aldila Sutjiadi-Miyo Kato Didiskualifikasi Pada French Open 2023: Masih Berkesempatan Tanding di Ganda Campuran
Kronologi Aldila Sutjiadi-Miyo Kato didiskualifikasi bermula pada duel babak ketiga yang berlangsung Minggu (4/6).
Padahal saat itu pasangan Aldila-Kato sedang unggul 3-1 di set kedua. Setelah sebelumnya keduanya kalah 6-7 (1-7) pada set pertama.
Kato yang tengah berada di depan net, memukul bola tenis dan mengenai seorang ball girl di seberang lapangan permainan.
Padahal sebenarnya Kato bermaksud untuk mengembalikan bola, tetapi justru mengenai belakang kepala si gadis kecil.
Setelah sang ball girl terkena bola Kato, gadis kecil itu menangis dan gemetar di tempatnya bertugas. Kato dengan cepat langsung meminta maaf kepadanya.
Melihat kejadian itu, wasit memberikan peringatan, tetapi kemudian Bouzkova-Tormo mengajukan protes atas kejadian tersebut kepada wasit.
Merespon hal tersebut, pengawas pertandingan pun masuk ke lapangan kemudian berbicara kepada Aldila-Kato.
Ia mengatakan bahwa Aldila Sutjiadi-Miyo Kato didiskualifikasi atas perbuatan tersebut.
Tidak dapat menerima keputusan oleh pengawas pertandingan, Kato pun menangis karena hukuman itu. Aldila terlihat menenangkan sang partner yang kecewa berat.
Meski Kato sudah minta maaf secara langsung setelah kejadian, ia pun juga membuat permintaan maaf terbuka kepada ball girl lewat media sosial.
“Saya ingin meminta maaf dengan tulus kepada ball girl, partner saya, dan pendukung saya karena kecelakaan yang tidak menguntungkan hari ini,” tulis Kato.
“Itu sama sekali tidak disengaja. Akibatnya, saya dihukum oleh Roland Garros dengan kehilangan hadiah uang dan poin saya,” jelasnya.
Tidak hanya pasangan Aldila-Kato yang mengalami kesialan. Kejadian serupa pernah dialami Novak Djokovic di US Open 2020.
Djokovic yang gagal melakukan servis, lantas melempar bola tanpa sengaja mengarah ke hakim garis yang berdiri di dekatnya. Ia pun didiskualifikasi atas kejadian itu.
Dalam aturan International Tennis Federation, tindakan yang dilakukan Kato dan Djokovic masuk kategori yang sama.
“Jika kamu memukul seseorang sampai cedera, maka kamu harus bertanggung jawab. Sekalipun kamu tak sengaja, kamu tetap harus bertanggung jawab,” ujar seorang offisial kepada BBC.
Meski begitu, langkah Kato dan Aldila tidak terhenti di perempatfinal ganda putri French Open 2023.
Mereka masing-masing masih berkesempatan bertanding di nomor ganda campuran.