Tanaman tidak hanya membutuhkan sinar matahari dan air tetapi juga perlu pupuk urea terbaik.
Urea merupakan unsur tambahan yang biasanya diberikan pada tanaman hias, padi, jagung, atau tanaman hortikultura.
Senyawa organik yang terdiri dari karbon, hidrogen oksigen dan nitrogen ini unsur menjadi vitalitas tambahan bagi tanaman.
Tanaman yang rutin mendapat perawatan pupuk akan menjadi lebih subur serta mampu memberikan hasil panen terbaik.
Cara Memilih Pupuk Urea
Pupuk urea yang biasanya juga disebut dengan pupuk nitrogen merupakan salah satu solusi terbaik untuk meningkatkan kesuburan tanah.
Tanaman yang tumbuh di tanah kekurangan unsur nitrogen akan lebih mudah layu. Pertumbuhan melambat dan daun menjadi kekuningan.
Oleh karena itu, sangat penting untuk memberikan pupuk urea secara teratur pada semua jenis tanaman.
Pupuk urea merupakan perpaduan dari gas amonia dan gas asam orang yang menghasilkan kandungan nitrogen sebesar 46 persen.
Dengan demikian dalam setiap 100 kg pupuk urea terdapat sekitar 46 kg unsur nitrogen.
Lalu bagaimana cara memilih pupuk urea terbaik untuk tanaman Anda? Begini caranya:
Pilih Berdasar Bentuk Pupuk
Secara umum terdapat dua jenis pupuk urea yang memiliki perbedaan pada bentuk fisik.
Urea Prill
Tipe urea prill ini memiliki butiran kecil dan halus. Warnanya putih dan banyak digunakan oleh petani Indonesia karena jenis pupuk ini mudah dicari dengan harganya terjangkau.
Kelebihan lainnya adalah kemasan yang beragam serta mengandung 46 persen kandungan nitrogen. Akan tetapi jenis prill ini membuat pupuk lebih cepat larut serta menguap sehingga nitrogen tidak dapat berfungsi secara maksimal.
Urea Non-Prill
Urea non-prill memiliki lebih banyak bentuk dengan keunggulan tersendiri. Namun, sayangnya varian pupuk ini tidak semuanya bisa dibeli secara online.
Berdasar Kemudahan Memperoleh Pupuk
Bagi para petani, pemberian pupuk pada tanaman merupakan hal yang sangat penting. Hanya saja, masih banyak petani yang kesulitan modal dalam memenuhi ini.
Pupuk Subsidi
Pupuk urea bersubsidi harganya jauh lebih murah dibanding pupuk non subsidi. Meski begitu, kualitasnya tidak jauh berbeda.
Hanya saja pada butiran pupuk dilapisi oleh coating oil yang membutuhkan waktu lebih lama agar dapat diserap oleh tanaman.
Pupuk subsidi ini tidak dapat dibeli secara bebas karena dijual terbatas pada petani yang terdaftar dalam kelompok tani.
Pada bagian kemasan terdapat keterangan “Pupuk Bersubsidi Pemerintah” dengan tambahan logo SNI dan nomor izin edar.
Pupuk Nonsubsidi
Pupuk nonsubsidi dijual bebas dengan pembeli dari berbagai kalangan. Kualitasnya lebih baik karena tidak membutuhkan waktu lama agar dapat diserap tanaman. Namun, harganya memang lebih mahal dibanding pupuk bersubsidi.
10 Rekomendasi Pupuk Urea Terbaik untuk Menyuburkan Tanaman
Berdasar cara memilih pupuk urea terbaik di atas, kami akan merekomendasikan 10 produk pupuk nitrogen ini.
Pupuk Kujang Nitrea
Pupuk Kujang Nitrea aman untuk tanaman karena memiliki kadar biuret yang rendah.
Produk dari Pupuk Kujang ini menggunakan standar kualitas internasional karena biuret di dalam pupuk hanya berkisar satu persen saja.
Formulanya aman untuk pertumbuhan tanaman selain itu juga mudah larut dan terserap oleh tanah.
Pupuk Kalimantan Timur Urea Prill Daun Buah
Pupuk urea terbaik ini memiliki ukuran 1:3,35 mm yang cukup kecil sehingga mudah larut ketika diaplikasikan di tanah.
Formulanya sangat efektif dalam merangsang pertumbuhan tanaman, daun dan buah.
Proses fotosintesis pada tanaman juga menjadi lebih baik sehingga cocok digunakan untuk tanaman padi, jagung, hortikultura, dan perkebunan.
Ukurannya yang lebih halus juga membuat penggunaan pupuk menjadi lebih hemat dengan cakupan lahan luas.
Santani Indonesia Pupuk Cair Urea Cuan
Pupuk urea terbaik ini menjadi solusi bagi petani yang tidak memiliki banyak bantuan tenaga dalam memelihara sawah maupun kebun.
Bentuk pupuk yang cair membuatnya lebih mudah digunakan. Serta dapat dicampur dengan cairan pestisida atau pupuk lain.
Pupuk cair ini menjadi solusi sempurna untuk mengurangi biaya perawatan tanaman.
Pupuk Sriwidjaja Palembang Urea Pusri
Pupuk Pusri memiliki sifat khas yakni mudah menghisap air. Jadi harus disimpan di tempat khusus yang kering dan tertutup rapat.
Formula dalam pupuk urea terbaik Ini mengandung bahan yang dapat meningkatkan produksi panen.
Tidak heran jika pupuk Sriwidjaja Palembang Urea Pusri direkomendasikan bagi petani yang menginginkan tanaman sehat, segar dan hasilnya melimpah.
Saprotan Utama Urecote
Pupuk ini cukup hemat karena dalam satu hektar sawah hanya dibutuhkan 150 kg pupuk urea.
Dengan demikian petani dapat menghemat setengah takar dari penggunaan pupuk urea yang lain.
Formulanya berupa urea yang dipadukan dengan 20 persen agrotain. Sehingga pupuk tidak mudah menguap menjadi amonia, nitrogen yang diserap menjadi lebih sempurna.
Petrokimia Gresik Petro
Pupuk urea terbaik dari Petrokimia Gresik ini mengandung kadar nitrogen minimal 46 persen.
Kebutuhan tanaman akan tercukupi dengan baik karena tingginya kadar nitrogen di dalam pupuk.
Bagi petani yang tinggal di Jawa Timur, pupuk urea terbaik ini harganya juga lebih terjangkau karena diproduksi langsung di Gresik.
Pupuk Kaltim Urea Granul Daun Buah
Pupuk urea granul daun dan buah berfungsi membantu meningkatkan perkembangan tanaman dan hasil produksi perkebunan.
Ukurannya cukup besar sehingga dapat diserap dengan mudah oleh tanah perkebunan. Serta dapat memberikan rangsangan pertumbuhan pada tanaman secara sempurna.
Mestindo Mestac
Kadar nitrogen pada Mestindo Mestac berada pada kisaran 26 persen. Diformulasikan secara khusus agar tanaman tumbuh lebih hijau dan subur.
Tanaman yang diberi pupuk urea terbaik ini juga tidak mudah terserang hama dan penyakit.
Pupuk tidak mudah menguap sehingga unsur nitrogen dapat bertahan lebih lama.
Formulanya yang tidak mengandung sulfur cocok untuk tanaman di lahan gambut, tanah rawa atau lahan pasang surut.
Urea Pupuk Indonesia
Republik Indonesia adalah pupuk bersubsidi dengan ciri berwarna merah muda dan khusus digunakan untuk tanaman pangan.
Pupuk ini memiliki spesifikasi kadar air minimal 0,50 persen, kadar biuret maksimal 1 persen dan kadar nitrogen minimal 46 persen.
Dikemas dalam kantong bercap pupuk Indonesia dengan berat 50 kg. Didistribusikan ke Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat.
Pupuk Indonesia Urea Merah Nonsubsidi
Pupuk berwarna merah ini mengandung nitrogen hingga 46 persen. Unsur hara nitrogen sendiri memiliki peran penting dalam proses pertumbuhan tanaman terutama pembentukan daun.
Pemakaian pupuk urea yang benar akan membuat daun tumbuh lebat, segar dan lebih hijau.
Bukan hanya itu, pupuk ini juga bermanfaat untuk mempercepat proses tumbuhnya tanaman serta meningkatkan kandungan protein pada padi.
Bukan hanya cocok untuk tanaman padi, urea merah juga akan meningkatkan hasil panen perkebunan atau hortikultura.
Demikian 10 rekomendasi pupuk urea terbaik yang dapat memacu pertumbuhan tanaman agar lebih subur. Hasil panen akan lebih berkualitas dan dapat dijual dengan harga lebih mahal di pasar.