Konser Jennie BLACKPINK di Melbourne tanggal 11 Juni lalu memancing banyak komentar negatif.
Artis cantik itu turun dari panggung walau konser masih berlangsung. Sontak penonton merasa kecewa dengan aksi Jennie.
Netizen Bicara Miring Soal Konser Jennie BLACKPINK di Melbourne
Netizen mengungkapkan kekecewaan mereka soal konser Jennie BLACKPINK di Melbourne tanggal 11 Juni lalu.
Jennie sendiri terpaksa meninggalkan panggung karena kesehatannya bermasalah.
Sebelumnya, diduga Jennie mengalami mual dan muntah seharian karena keracunan makanan.
Bahkan sebelum konser, jennie harus diinfus sebab mengalami kekurangan cairan setelah muntah seharian.
Jennie pun mengunggah permohonan minta maaf melalui story Instagram pribadinya.
Dia merasa sangat bersalah karena tidak dapat menemani para BLINK sampai konser selesai.
Walau Jennie telah meminta maaf setulus hati dan menjelaskan alasannya meninggalkan konser karena alasan kesehatan. Netizen masih menanggapinya dengan sinis.
Banyak komentar jahat berupa ujaran kebencian yang dilemparkan kepada Jennie.
Hujatan-hujatan tersebut disampaikan melalui berbagai platform media sosial tanpa memikirkan keadaan Jennie yang masih sakit.
Para haters tersebut tidak peduli usaha keras Jennie ketika berusaha tampil sebanyak tiga lagu sebelum turun dari panggung.
Mereka beranggapan Jennie terlalu manja dan tidak pantas menjadi idola.
Bahka,n ada yang menyoroti Jennie yang selalu memiliki masalah kesehatan ketika harus konser di luar Amerika Serikat.
Ditambah lagi komentar jahat yang mengatakan Jennie bukan idola profesional.
Banyaknya hujatan yang ditujukan pada anggota BLACKPINK, akhirnya Knetz pun merasa geram.
Knetz membela Jennie karena merasa semua komentar sudah keterlaluan.
Bahkan peringatan keras diberikan agar netizen tidak lagi memberikan ujaran kebencian yang memojokkan Jennie. Mereka khawatir pada kondisi fisik Jennie yang terlihat masih belum sepenuhnya pulih.
Namun, bukan hanya kesehatan fisiknya yang dicemaskan. Keadaan mental Jennie juga mengkhawatirkan karena terus-menerus menerima hujatan kejam.
Rapper BLACKPINK ini kesehatannya mulai menurun semenjak latihan vokal check sound.
Pihak YG Entertainment turut mengunggah permintaan maaf mengenai konser Jennie BLACKPINK di Melbourne. Kondisinya yang memburuk tidak memungkinkan Jennie untuk berada di panggung sampai konser selesai.