Google telah merilis berbagai macam teaser tentang Google Pixel 7 Series yang rencananya akan secara resmi diperkenalkan pada 6 Oktober 2022 mendatang.
Untuk saat ini, teaser hanya sebatas mengungkapkan desain, sedangkan spesifikasinya masih belum terlalu detail.
Meski belum diumumkan secara resmi, akan tetapi bocoran tentang spesifikasi dari ponsel tersebut sudah mulai terungkap.
Dari kabar yang beredar sebelum peluncuran lini Google Pixel 7, seorang leakter bernama Yogesh Brar, baru-baru ini telah mengungkapkan spesifikasi Google Pixel 7 dan 7 Pro yang akan dirilis dalam waktu dekat tersebut.
Dari bocoran spesifikasi yang telah dibagikan tersebut, sepertinya Pixel 7 dan 7 Pro tidak memiliki peningkatan yang signifikan jika dibandingkan dengan Pixel 6 Pro. Lalu seperti apa gambaran spesifikasi Pixel 7 dan Pixel 7 Pro berdasarkan bocoran yang ditunjukkan oleh Yogesh Brar?
Di laman akun twitternya, Yogesh Brar menyebutkan beberapa detail terkait Pixel 7 dan 7 Pro seperti layar, kamera hingga memori penyimpanannya.
Pixel 7 akan hadir dengan layar OLED 6,3 inci dengan resolusi Full HD+ serta refresh rate 90Hz.
Jika dibandingkan dengan Pixel 6 yang berukuran 6,4 inci, sepertinya layar Pixel 7 ini memiliki ukuran yang lebih kecil.
Google Pixel 7 sepertinya akan dibekali dengan chipset Tensor G2 SoC yang dipadukan dengan RAM 8GB dan ROM 128/25GB.
Sedangkan untuk dayanya, ponsel ini dibekali baterai dengan kapasitas 4.700 mAh dengan fitur fast charging 30W.
Baca juga: 8 Aksesoris Mobil yang Wajib Ada di Mobil Anda.
Pada sisi kamera, Pixel 7 akan dibekali dengan kamera depan beresolusi 11MP.
Sedangkan untuk kamera belakang terdapat dua pilihan kamera yaitu kamera utama beresolusi 50 MP, kamera ultrawide 12MP.
Pixel 7 telah didukung dengan pengisian daya nirkabel serta koneksi Bluetooth LE.
Tidak hanya itu, perangkat ini juga dibekali dengan speaker stereo yang akan membuat suara menjadi lebih jernih dan kencang.
Gambaran Spesifikasi Google Pixel 7 Pro
Menurut Brar, Pixel 7 Pro akan hadir dengan layar OLED yang memiliki kemampuan LTPO 6,7 inci bebelusi QHD+ yang menawarkan kecepatan refresh 120Hz.
Desain pinggir layarnya juga dibuat melengkung sama seperti pada Pixel 6 Pro sebelumnya.
Model Pro ini akan dibekali dengan chipset Tensor 2 SoC generasi berikutnya, yang diyakini akan membawa beberapa peningkatan signifikan di segi GPU, NPU dan modem.
Untuk ruang penyimpanannya, Pixel 7 Pro dibekali dengan RAM 12GM dan ROM 128/256GB.
Sepertinya Google tidak menawarkan Pixel 7 Pro dalam varian penyimpanan 512GB pada tahun ini.
Di bidang pengambilan gambar, Google Pixel 7 Pro dibekali dengan kamera depan 11 MP dengan fitur autofocus.
Sedangkan untuk kamera belakang, model Pro ini dibekali dengan tiga pengaturan kamera yaitu kamera utama 50MP, lensa ultrawide 12MP dan juga sensor telephoto 48MP yang tidak berbeda dari generasi sebelumnya.
Meski begitu, menurut kabar yang beredar, kamera telephoto pada Pixel 7 Pro ini akan menggunakan sensor Samsung GM1 terbaru.
Dari sisi daya, Pixel Pro akan hadir dengan baterai berkapasitas 5000mAh. Model ini diperkirakan juga hanya akan mendukung pengisian daya 30W yang sepertinya akan membuat beberapa pengguna kecewa.
Meski begitu, perangkat ini telah didukung dengan pengisian nirkabel.
Bagaimana dengan Pixel 6 Pro?
Pixel 6 Pro hadir dengan layar LTPO OLED melengkung 6.7 inci yang beresolusi 3.120 x 1.440 pixel serta kecepatan refresh 120Hz. Panelnya telah dilindungi dengan Gorilla Glass Victus serta memiliki lubang punch di bagian tengah kamera.
Untuk prosesornya, Pixel 6 Pro ditenagai oleh chip Tensor buatan Google yang merupakan salah satu fitur utama pada ponsel Pixel 6 dan 6 Pro.
Soc dipasangkan dengan RAM LPDDR5 12GM dan ROM 256/512GB. Ponsel ini menjalankan Android 12 yang dilengkapi dengan tiga tahun pembaharuan versi Android serta setidaknya lima tahun pembaruan keamanan.
Pada bidang pengambilan gambar, Pixel 6 Pro dibekali dengan kamera depan 11 MP serta tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50MP, kamera ultrawide 12MP serta telephoto 48MP.
Selain itu, kamera Pixel 6 Pro juga dibekali dengan berbagai fitur seperti face unblur, real tone, motion mode dan juga magic eraser.
Untuk daya, Pixel 6 Pro dibekali dengan baterai 5000mAh dengan dukungan pengisian daya kabel 30 watt dan nirkabel 23 watt.
Ponsel pintar ini hadir dengan tiga varian warna yaitu Cloudy White, Sorta Sunny dan Stormy Black.
Perbandingan Google Pixel 7 Pro dengan Pixel 6 Pro
Dari rumor spesifikasi yang beredar tersebut, sepertinya Pixel 7 memiliki spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan generasi sebelumnya, khususnya untuk fitur pengambilan gambar.
Ponsel ini menggunakan kamera depan 11MP dan tiga kamera belakang yaitu kamera utama 50MP, kamera ultrawide 12MP dan telephoto 48MP yang juga terdapat pada seri sebelumnya.
Tidak hanya itu, spesifikasi daya baterai Pixel 7 Pro sepertinya juga tidak berbeda dengan Pixel 6 Pro. Keduanya dibekali baterai berkapasitas 5000mAh dengan dukungan pengisian daya kabel 30 watt dan nirkabel 23 watt.
Perbedaan paling mencolok dari Pixel 7 Pro dan Pixel 6 Pro sepertinya hanya terdapat pada ukuran layarnya saja.
Pixel 7 Pro memiliki layar yang lebih lebar yaitu 6,7 inci jika dibandingkan dengan Pixel 6 Pro yang hanya berukuran 6,4 inci.
Selain itu, penggunaan Android 13 pada Pixel 7 Pro, juga menjadi pembeda dengan Pixel 6 Pro yang menggunakan Android 12.
Tanggal Rilis dan Rumor Harga
Google telah mengirimkan undangan untuk acara pada tanggal 6 Oktober di Brooklyn dimana Google menjanjikan untuk memperkenalkan tambahan terbaru dari perangkat yang dikembangkannya, termasuk Pixel 7, Pixel 7 Pro dan Pixel Watch.
Pada acara tersebut, Google juga akan memulai preorder untuk ponsel terbaru mereka, Pixel 7 dan Pixel 7 Pro.
Untuk harga, seorang leakter bernama Russakovskii mengklaim bahwa Pixel 7 Pro akan dijual seharga $599 yang artinya sama dengan generasi sebelumnya.
Harga tersebut juga diperkuat dengan unggahan di situs Amazon yang menyatakan bahwa Pixel 7 Pro akan dijual dengan harga $599.
Benarkan Google Pixel 7 Pro Tidak Ada Perubahan?
Secara garis besar, spesifikasi Pixel 7 Pro memang tidak jauh berbeda dengan generasi sebelumnya, Pixel 6 Pro.
Secara keseluruhan, mungkin pengguna mengharapkan spesifikasi yang lebih dari Google Pixel model terbaru tersebut.
Akan tetapi dengan harga yang ditawarkan tersebut, sepertinya beberapa orang masih akan tetap tertarik untuk membelinya.
Kehadiran Pixel 7 Pro sebenarnya telah dinantikan serta diharapkan mampu bersaing atau setidaknya akan memiliki spesifikasi yang serupa dengan iPhone 14 Pro Max atau Samsung Galaxy S22 Plus.
Akan tetapi jika rumor spesifikasi yang beredar tersebut benar, mungkin akan banyak orang yang kecewa dan memilih untuk tetap menggunakan Pixel 6 Pro miliknya.