Anda harus membekali diri bagaimana cara hapus jejak digital. Sebab, setiap menjelajah internet pasti meninggalkan beberapa informasi yang bisa saja dimanfaatkan orang lain.
Cara hapus jejak digital sebagai salah satu cara yang bisa diterapkan untuk meningkatkan keamanan selama menggunakan internet.
Jejak Digital
Pada dasarnya, Jejak digital adalah semua informasi yang Anda tinggalkan setelah beraktivitas menggunakan jaringan internet.
Bentuk jejak digital bisa berupa riwayat belanja online, hasil testimoni online, dan masih banyak lagi.
Selain itu, jejak digital bisa dihasilkan dari aktivitas yang tidak Anda sadari. Seperti cookie yang terpasang di perangkat saat mengunjungi sebuah website.
Hal ini pada umumnya terjadi saat Anda mengunduh aplikasi dan mengizinkan aplikasi mengakses informasi data pada perangkat.
Jenis Jejak Digital
Ada 2 jenis jejak digital yang dihasilkan saat Anda berinteraksi menggunakan internet, yaitu:
Jejak Digital Aktif
Jenis pertama yaitu, jejak digital aktif merupakan jejak digital di mana pemiliknya secara sadar memberikan informasi diri.
Contoh jejak digital aktif, misalnya saat Anda mengunggah postingan ke sosial media. Bisa juga terjadi saat berinteraksi menggunakan reply atau Direct Message.
Aktivitas lain yang menghasilkan jejak digital aktif, antara lain:
- Mengisi formulir secara online.
- Membalas postingan di forum online melalui profil nama pengguna milik Anda.
- Membuat ulasan online.
- Menyetujui penggunaan cookie yang ada pada website.
Jejak Digital Pasif
Sedangkan jejak digital pasif adalah jejak yang dikumpulkan pihak lain. Jika Anda mengunjungi sebuah website, maka tanpa disadari terjadi pengumpulan informasi melalui IP Address.
Contoh lain jejak digital pasif adalah penggunaan ads atau iklan oleh pihak tertentu. Ads akan memanfaatkan aktivitas di internet.
Misalnya, saat Anda like, menyimpan, memberikan komentar atau membagikan postingan.
Dampak Negatif Jejak Digital
Jejak digital bisa saja membahayakan pemiliknya oleh karena itu terapkan cara hapus jejak digital. Berikut ini beberapa dampak negatif jejak digital, antara lain:
Mempengaruhi Pendapat dan Perspektif Seseorang
Ketika Anda memiliki jejak digital buruk, bukan tidak mungkin orang akan menilai negatif. Jejak digital juga bisa menjadi faktor penyebab perundungan.
Faktor Penentu Masuk Perguruan Tinggi dan Beasiswa
Beberapa perguruan tinggi akan menelusuri profil media sosial dari pelamar beasiswa. Bisa melalui Facebook, Instagram, Twitter dan lainnya untuk mencari tahu tentang diri Anda.
Peluang Mendapatkan Pekerjaan dan Promosi
Pada saat proses rekrutmen tenaga kerja, biasanya perusahaan melalui HRD akan menelusuri jejak digital calon kandidat.
Jika Anda memiliki jejak digital negatif, hal ini akan menjadi penghalang untuk mendapatkan pekerjaan. Oleh karena itu, penting tahu bagaimana cara hapus jejak digital.
Rentan Masalah Keamanan
Membagikan terlalu banyak informasi di internet sama saja dengan memberikan kelebihan kepada pelaku kejahatan. Banyak jejak digital akan membuat Anda lebih rentan terhadap serangan cyber.
10 Cara Hapus Jejak Digital di Google
Simak cara hapus jejak digital di Google dengan 10 langkah berikut ini:
Berhenti Langganan Mailing List
Mailing list umumnya berasal dari situs yang menyediakan informasi berlangganan. Isi mailing list bisa berupa informasi update, misalnya buletin atau informasi promo terbaru.
Salah satu kelemahan dari mailing list, yaitu bisa menggunakan data dan ada kemungkinan untuk disebarluaskan.
Oleh karena itu, Berhenti berlangganan mailing list jadi salah satu cara hapus jejak digital.
Hapus Akun yang Tidak Perlu
Semakin banyak aplikasi yang Anda gunakan, maka semakin banyak akun yang dimiliki. Misalnya saja akun media sosial, belanja online, game dan masih banyak lagi.
Ada kalanya, akun tersebut terlupakan begitu saja karena jarang Anda gunakan. Oleh karena itu, Anda perlu menghapus akun yang tidak perlu.
Hal ini bertujuan untuk meminimalisir penyalahgunaan data informasi Anda di internet.
Kelola Pengaturan Privasi
Beberapa aplikasi, media sosial maupun web browser tentunya memiliki fitur kelola privasi. Anda bisa memanfaatkan fitur private account untuk membatasi informasi pribadi di internet.
Gunakan Mode Incognito
Jika ingin aktivitas internet tidak terlacak oleh mesin pencari, Anda bisa menggunakan fitur mode samaran.
Dikenal dengan istilah incognito mode menjadi salah satu cara hapus jejak digital. Google menjadi salah satu mesin pencari yang mendukung fitur tersebut.
Saat menggunakan fitur incognito saat browsing, maka bersifat private.
Hapus Email yang Sudah Tidak Digunakan
Di era digital sekarang ini, email pasti dimiliki seluruh pengguna. Memiliki banyak email akan menambah risiko kebocoran data pribadi.
Oleh karena itu, Anda perlu menghapus jejak digital Google. Maka, Anda perlu menghapus email-email yang sudah tidak digunakan lagi.
Cara menghapus email bergantung pada jenis yang Anda miliki. Ajukan penghapusan untuk akun email, akan tetapi prosesnya memerlukan waktu beberapa hari.
Anda juga bisa menggunakan email samaran. Hanya saja Anda tidak bisa menggunakan email samaran untuk proses melamar pekerjaan.
Hapus Riwayat Pencarian Google
Saat melakukan browsing untuk mencari informasi, secara tidak langsung informasi akan tersimpan. Baik tersimpan secara lokal maupun cloud.
Penyimpanan informasi akan memudahkan proses sinkronisasi informasi ke perangkat lainnya. Namun, hal tersebut bukan berarti tidak memiliki risiko.
Cara hapus jejak digital dengan menghapus log pencarian di berbagai platform sehingga tidak disalahgunakan lebih efektif.
Membatasi Proses Pelacakan
Setiap aplikasi memiliki cara tersendiri untuk pencatatan aktivitas para penggunanya. Sehingga pengguna bisa nyaman menggunakan aplikasi.
Namun, tentunya hal tersebut bisa menjadi celah bagi orang yang ingin berbuat jahat. Anda bisa meminimal risiko dengan memeriksa pengaturan untuk menghentikan pelacakan.
Sehingga, informasi Anda tidak mudah dilacak. Jika menemukan opsi penghentian pelacakan, sebaiknya hapus seluruh aktivitas secara manual.
Ini bisa menjadi cara hapus jejak digital agar Anda tetap aman saat menggunakan aplikasi.
Gunakan VPN
Virtual Private Network bisa jadi pilihan untuk mengakses jaringan publik. Akan tetapi Anda harus masuk dengan cara private.
Memilih menggunakan VPN membuat situs web tidak bisa melacak Anda saat menggunakan internet. Meskipun demikian, jangan pernah mencoba mengakses akun perbankan menggunakan VPN.
Sebab, besar kemungkinan akun Anda akan dibajak.
Hapus Semua Cookie
Cara hapus jejak digital selanjutnya yaitu dengan menghapus semua cookie. Sehingga tidak ada lagi situs yang bisa dilacak.
Anda bisa menghapus cookie pada semua browser dari Chrome hingga Firefox. Jika tidak ingin mengikuti proses yang terlalu panjang, maka gunakan alat dari pihak ketiga.
Agar lebih mudah dan menghapusnya dalam sekali langkah, Anda bisa gunakan Advanced System Optimizer.
Pikir Ulang Setiap Konten yang Ingin Disebarkan
Berpikir ulang sebelum menyebarkan sesuatu di internet perlu Anda pertimbangkan. Apakah konten itu perlu atau tidak harus menjadi landasan untuk memutuskan.
Semakin sedikit Anda aktif di media sosial, maka semakin sedikit jejak digital bisa terlacak.
Cara hapus jejak digital harus Anda perhatikan untuk meningkatkan keamanan menggunakan internet. Sehingga data Anda tidak digunakan orang yang tidak bertanggung jawab.