Derasnya hujan telah membuat kali meluap sehingga mengakibatkan banjir Jakarta di 54 RT.
Data tersebut diperoleh dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta.
Banjir Jakarta Genangi Sebagian Wilayah Kota
Banjir Jakarta disebabkan akibat hujan yang melanda pada Sabtu malam (4/11/2023).
Tercatat ada 54 RT yang terpendam banjir karena luapan air kali yang setelah gagal menampung derasnya hujan.
Banjir Jakarta terjadi di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.
BPBD DKI Jakarta mencatat banjir yang sebelumnya hanya 22 RT, saat ini telah meningkat menjadi 54 RT.
Jumlah tersebut mencapai 0,175 persen dari total 30.772 RT yang berada di wilayah DKI Jakarta.
Pihak BPBD terus mengerahkan personel mereka untuk memonitor genangan di setiap wilayah.
Pihak mereka juga mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga dan Dinas Gulkarmat untuk terus melakukan penyedotan genangan banjir.
Mereka juga meminta kepada masyarakat agar berhati-hati dan waspada pada potensi genangan.
BPBD DKI Jakarta menerangkan di jakarta selatan terdapat dua RT yang terdampak banjir yaitu di wilayah Kelurahan Rawajati dan kelurahan Kebon Baru.
Sementara wilayah Timur yang mengalami banjir adalah Kelurahan Cililitan dengan jumlah 6 Rt, Kelurahan Cawang sebanyak 14 RT, Kelurahan Bidara Cina sebanyak 5 RT, dan Kelurahan Kampung Melayu sebanyak 27 RT.
Para korban banjir diungsikan di Kelurahan Kampung Melayu tepatnya di Aula Masjid Ittihadul Ikhwa.
Warga Kelurahan Kampung Melayu Mengungsi Akibat Banjir
BPBD DKI Jakarta melaporkan ada 15 jiwa atau 4 kepala keluarga di Kampung Melayu Timur, Jakarta Timur yang mengungsi.
Genangan di Kelurahan Cawang tercatat mencapai ketinggian 130 cm hingga Minggu siang pukul 13.30 WIB karena derasnya hujan.
Sementara itu Jalan Pelabuhan Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, Raya Bogor Tengah, Kramat Jati dan Jakarta Timur yang sebelumnya tergenang banjir kini telah surut.
BPBD DKI Jakarta meminta kepada warga yang terdampak banjir Jakarta agar segera menghubungi nomor telepon 112. Nomor tersebut bisa dihubungi secara gratis selama 24 jam non-stop.