Indotimes.net – Hasil undian Piala AFF 2022 sudah dilakukan. Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) juga sudah mengumumkan jadwal pertandingan turnamen sepak bola dua tahunan ini. Pada Piala AFF 2022, Timnas Indonesia akan berada di Grup A.
Timnas Indonesia mendapat undian yang cukup sulit pada fase grup. Sebab, Indonesia akan berjumpa juara bertahan Thailand. Pada final Piala AFF 2020 lalu,
Thailand mengalahkan Indonesia dengan agregat 6-2. Di Grup A Timnas Indonesia juga akan menghadapi Kamboja dan Filipina. Satu peserta lagi yang akan berpartisipasi pada persaingan Grup A akan ditentukan pada laga play-off antara Brunei Darussalam dengan Timor Leste.
Piala AFF 2022 memakai format yang berbeda dibanding edisi 2020 lalu. Pada fase grup, setiap tim akan memainkan dua laga kandang dan tandang. Format ini pernah dipakai pada edisi 2018 yang lalu.
Jadwal Timnas Indonesia terbilang cukup bagus. Sebab, Skuad Garuda akan bersua Thailand dengan status tuan rumah. Jadi, laga akan dimainkan di Indonesia dan dukungan penuh akan mengalir untuk para pemain.
Soal hak siar Piala AFF 2022 dikabarkan dipegang oleh MNC Group (TV lokal MNC TV, RCTI maupun INews TV), tidak lagi Emtek Grup (Indosiar dan SCTV).
Pembagian Grup Piala AFF 2023:
Grup A
Timnas Indonesia, Thailand, Filipina, dan (Pemenang antara Brunei Darussalam vs Timor Leste)
Grup B
Vietnam, Malaysia, Singapura, Myanmar Laos
Jadwal seluruh pertandingan Piala AFF 2022:
23 Desember 2022 (Grup A)
• Kamboja vs Filipina
• Timor Leste/Brunei Darussalam vs Thailand
24 Desember 2022 (Grup B)
• Myanmar vs Malaysia
• Laos vs Vietnam
26 Desember 2022 (Grup A)
• Filipina vs Timor Leste/Brunei Darussalam
• Timnas Indonesia vs Kamboja
27 Desember 2022 (Grup B)
• Malaysia vs Laos
• Malaysia vs Singapura
29 Desember 2022 (Grup A)
• Timor Leste/Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia
• Thailand vs Filipina
30 Desember 2022 (Grup B)
• Laos vs Singapura
• Myanmar vs Laos
1 Januari 2023 (Grup A)
• Timnas Indonesia vs Thailand
• Kamboja vs Timor Leste/Brunei Darussalam
2 Januari 2023 (Grup B)
• Singapura vs Vietnam
• Myanmar vs Laos
4 Januari 2023 (Grup A)
• Thailand vs Kamboja
• Filipina vs Timnas Indonesia
5 Januari 2023 (Grup B)
• Vietnam vs Myanmar
• Malaysia vs Singapura
Babak Semifinal
Sabtu, 7 Januari 2023
Runner-up Grup A vs Juara Grup B
Runner-up Grup B vs Juara Grup A
Selasa, 10 Januari 2023
Juara Grup B vs Runner-up Grup A
Juara Grup A vs Runner-up Grup B
Babak Final
Kamis, 12 Januari 2023
Pemenang Semifinal 1 vs Pemenang Semifinal 2
Minggu, 15 Januari 2023
Pemenang Semifinal 2 vs Pemenang Semifinal 1