Aktor Kim Bum disebutkan tidak akan pernah muncul dalam drama atau film dengan genre komedi romantis.
Hal tersebut diucapkan oleh MC Jonathan saat aktor Kim Bum muncul dalam sebuah reality show bertajuk “The K-Star Next Door”.
Aktor Kim Bum Ungkap Alasa Tolak Main di Genre Komedi Romantis
Dalam acara tersebut MC Jonathan menyebutkan sebuah postingan yang menyenggol nama aktor tampan yang pernah bermain dalam “Boys Over Flowers” itu.
Postingan tersebut berisikan 3 nama yang dinobatkan sebagai aktor teratas pria yang tidak akan pernah muncul dalam komedi romantis.
Ketiga nama tersebut adalah Kim Bum, Kim Sung Cheol “Our Beloved Summer”, dan Lee Do Hyun “The Glory”.
Rupanya Kim Bum sudah pernah melihat postingan yang dimaksud oleh MC Jonathan sebelumnya.
Ia kemudian mengungkap alasan di balik penolakan tersebut.
“Jika aku merasa canggung, atau aku tidak dapat menggambar gambar di kepalaku, aku tidak dapat melakukannya,” ujarnya.
Bagi aktor yang memiliki dua lesung pipi itu, genre drama fantasi seperti “Ghost Doctor” dan “Tale of the Nine Tailed 1938” jauh lebih menarik.
“Sebaliknya, genre seperti fantasi lebih mudah digambarkan dengan ide di kepalaku. Jadi ketika aku memilih pekerjaan, aku lebih suka genre lain,” tambah Kim Bum.
Namun, ia mengungkapkan tidak menutup kemungkinan jika di masa depan ia akan bermain dengan genre romantis.
“Aku masih menunggu melodrama yang bagus,” imbuhnya.
Sebelum menjadi aktor terkenal seperti sekarang, Kim Bum terlebih dahulu ikut serta dalam acara “Survival Star Audition”.
Pada acara ini ia berhasil menempati posisi keenam dari ratusan orang yang ikut serta.
Sayangnya, lantaran saat itu usianya masih di bawah 20 tahun, ia tidak dapat melanjutkan kompetisi,
Namun, ia mengakui keikutsertaannya pada acara reality show tersebut memberikan banyak peluang.
Ia bahkan mengaku mendapat banyak tawaran peran setelah tampil di “Survival Star Audition” dan berhasil debut lewat sitcom “High Kick!”.
Pengakuan netizen terhadap kepiawaian dari aktor Kim Bum adalah saat dirinya muncul dalam dram ulang tahun MBC “East of Eden”.
Kim bum berhasil mendapatkan Penghargaan Popularitas Netizen di Penghargaan Drama Korea.
Namanya semakin bersinar saat memerankan So Ji Yung dalam drama hit “Boys Over Flowers” di tahun 2009.
Pada tahun 2011, ia kembali memperoleh perhatian publik saat bermain dalam melodrama fantasi “Padam Padam” sebagai pemeran pendukung.