Geger rilis film terbaru berjudul Black Panther: Wakanda Forever ini kabarnya akan resmi tayang di bioskop. Tepatnya pada tanggal 11 November 2022 ini, lho.
Sebelumnya sekuel Film ini tak hanya sukses meraih satu miliar Euro, namun juga bertabur bintang papan atas. Akankah Black Panther: Wakanda Forever setenar sekuelnya?
Black Panther: Wakanda Forever, Begini Sinopsis Lengkapnya
Ryan Coogler disinyalir akan kembali menyutradarai film Black Panther: Wakanda Forever. Ryan mengaku sebelum mengerjakan seri Black Panther ia telah membuat Fruitvale Station tahun 2013 dan Creed tahun 2015.
Sutradara kelahiran 23 Mei 1986 menyatakan, jika film terbarunya ini juga akan bertabur bintang. Diantaranya ialah: Letitia Wright as Shuri, Lupita Nyong’o as Nakia serta Danai Gurira as Okoye.
Film tersebut juga akan dibintangi oleh Dominique Thorne sebagai Riri Williams alias Ironheart. Sementara Namor diperankan Tenoch Huerta.
Durasi Film Black Panther: Wakanda Forever
Film ini dikabarkan memiliki durasi sekitar 2 jam lebih 41 menit. Film yang telah dinanti-nanti para penggemar superhero ini akan penuh dengan kejutan. Bahkan sajian adegan pertempuran yang seru.
Sinopsis Film Black Panther: Wakanda Forever Penuh Emosi dan Suka-duka
Sebelum masuk pada sinopsis film, berikut artis dan peranannya.
- Ratu Ramonda oleh Angela Bassett
- Shuri oleh Letitia Wright
- Okoye oleh Danai Gurira
- M’Baku oleh Winston Duke
- Serta Dora Milaje (termasuk Florence Kasumba)
Film ini bercerita tentang perjuangan melindungi bangsa Wakanda. Pemimpin utama mereka, Raja T’Challa alias si Black Panther, diceritakan telah mati pada film ini.
Kondisi keamanan Kerajaan Wakanda berada di posisi lebih buruk ketika datang ancaman baru. Yakni dari negara bawah laut bernama Talokan.
Talokan sendiri merupakan kerajaan kuat yang diperintah oleh Namor.
Namor sendiri yang diperankan oleh Tenoch Huerta yang resmi bergabung dengan Marvel Collection. Dirinya berperan sebagai tokoh antagonis utama dalam Black Panther: Wakanda Forever.
Tak lupa juga Riri Williams yang diperankan Dominique Thorne. Riri bergabung dalam pertarungan untuk ikut menyelamatkan Wakanda dari Invasi oleh Atlantis dan musuh lainnya.
Paling The Best Semenjak Endgame
Rilisnya film ini kabarnya mengundang banyak sekali reaksi. Salah satunya menyebut jika film ini adalah yang paling The Best sejak Avengers series Endgame.
Jika benar demikian, pastinya film ini bakal lebih sukses ketimbang Spider-Man series No Way Home.
Dilansir dari berbagai sumber, film Wakanda Forever adalah series terbaik. Mulai dari kerja kamera, ruang lingkup, dan juga akting.
Bahkan hingga emosi mentah baik di dalam dan di luar layar begitu terasa!
Reaksi lain juga menyebut film tersebut lebih berfokus pada proses berduka ketimbang keseruan khas dari film superhero.
Reaksi lain menyebut, film ini lebih berpusat pada proses berduka dibanding keseruan khas film superhero
10 Pemeran dalam Film Black Panther: Wakanda Forever
Dilansir dari berbagai sumber film ini merupakan upaya penghormatan atas kematian Chadwick Boseman, sebagai aktor utama.
Chadwick Boseman sukses memperoleh nominasi sebagai aktor utama terbaik Oscar 2021 silam. Ia dikenal sebagai pemeran superhero Black Panther.
Kabarnya, Black Panther 2 menambah superhero di Marvel Studio. Sekuel ini diduga sekaligus mengakhiri Fase Empat MCU.
Lantas, Siapa Saja Tokoh dalam Film Black Panther: Wakanda Forever?
Menurut berbagai sumber, film ini menghadirkan pemeran baru, lho. Siapa sajakah itu?
Namor (The Sub Mariner)
Masuk pada pemeran antagonis utama bernama Namor. Sosok ini diperankan oleh Tenoch Huerta. Dirinya bakal menjadi Villain utama yang akan mengobrak-abrik Wakanda.
Namor memiliki wujud Mutan. Karakter sinematik ini populer dengan kekuatan super, hingga keahlian khusus akuatik. Namor adalah Raja Atlantis yang memiliki kendali atas kerajaan bawah laut.
Attuma
Kehadiran Attuma ternyata cukup mengejutkan. Dia disinyalir menjadi karakter paling antagonis dari film Black Panther. Tentunya kehadirannya mematahkan fakta jika Namor adalah Raja paling jahat.
Aktor Alex Livinalli bakal menghidupkan karakter supervillain ini. Attuma digambarkan sebagai sosok panglima perang, pewaris yang sah hingga penguasa suku atlantis.
Nakia
Tokoh Nakia dikabarkan berhasil mencuri porsi di film Black Panther: Wakanda Forever. Setelah sebelumnya tampil mengesankan di sekuel pertama film tersebut.
Mantan kekasih dari Raja T’Challa ini kabarnya telah memberikan kontribusi cukup besar. Khususnya bagi kemajuan negeri Wakanda.
Ia bahkan juga seorang prajurit yang bijaksana, mata-mata yang terampil yang dikaruniai kecerdasan. Menariknya, Nakia digadang-gadang dapat menggantikan peranan Black Panther.
Queen Ramonda
Pemeran Queen Ramonda ini tak lain adalah Angela Bassett. Ia bakal mengulangi perannya pada sekuel kedua ini. Sebelumnya, Bassett menjadi Ratu Wakanda.
Yakni, ibunda dari T’Challa juga Shuri. Bassett sendiri dinilai memiliki andil dalam kepemimpinan bangsa Wakanda, setelah kepergian sang suami Raja T’Chaka. Pada film Captain America: Civil War.
Ironheart/Riri Williams
Karakter berikutnya ialah Ironheart alias Riri Williams. Dia dikonfirmasikan muncul dalam film terbaru Black Panther. Karakter paling moncer ini diperankan oleh aktris cantik Dominique Thorne.
Riri Williams memiliki visualisasi sebagai remaja yang super jenius. Dirinya bahkan mampu merekayasa ulang teknologi Iron Man kepunyaan Tony Stark.
Melalui keahliannya ini, ia merancang serta menciptakan setelannya sendiri. Wah, keren banget pasti, ya.
Everett K. Ross
Dalam film Black Panther, agen Everett K. Ross diperankan oleh aktor Martin Freeman. Ia disebut memulai debut MCU pada sekuel pertamanya.
Yakni sebagai mantan perwira Angkatan Udara AS, merangkap agen CIA. Tokoh ini disinyalir sebagai sekutu Black Panther paling dipercaya.
Shuri
Artis cantik Letitia Wright kembali memerankan Shuri di sekuel Black Panther: Wakanda Forever. Ia adalah adik dari mantan mendiang Raja T’Challa.
Pada sekuel kedua ini Shuri memegang peranan utama sebagai karakter kunci. Nama Shuri kabarnya juga masuk dalam pemeran yang bakal menggantikan peran Chadwick.
Dua tokoh lain yang ikut digadang-gadang bakal menggantikan tokoh Black Panther ialah Okoye dan Nakia. Dari ketiga kandidat ini kabarnya Shuri memiliki potensi terbesar.
Okoye
Tahukah Anda, Okoye ini ternyata tokoh wanita yang banyak mendapat sorotan penggemar MCU. Sosok Okoye diperankan kembali oleh Danai Gurira.
Visualisasi Okoye ialah;
- Wanita super tangguh
- Komandan utama pasukan khusus Wakanda juga Dora Milaje
- Ia memiliki tombak vibranium yang mampu mengalahkan musuh dengan mudah
- Sebelumnya, Okoye kerap tampil berdampingan dengan Black Panther, lho!
Ayo
Beralih ke tokoh lain yang juga menjadi kebanggaan pasukan Wakanda. Dibawah kepemimpinan Okoye, Ayo menempati posisi komandan kedua Dora Milaje.
Ksatria perempuan terakhir tampil pada series Falcon and The Winter Soldier. Sudah dapat diprediksi jika Ayo bakal ikut Andil dan menjadi bagian Pasukan Dora Milaje.
M’Baku
Dibintangi Oleh Winston Duke, M’Baku sukses mencuri perhatian lewat totalitas sebagai anti heronya MCU. Awalnya, M’Baku sempat menolak ketika T’Challa sebagai Raja.
Namun, seiring perkembangan konflik, kepala suku Jabari ini mantap memilih jalan untuk membantu T’Challa demi mempertahankan Wakanda. Lebih tepatnya dari ancaman dan serangan Erik Killmonger.
Demikianlah sinopsis dari Black Panther: Wakanda Forever. Film ini resmi tayang di negara asal 9 November 2022. Yakni, lebih cepat dua hari ketimbang di Indonesia.