Bagi para gamers yang gemar bermain di perangkat ponsel pintar, sebagian dari kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan judul-judul game MOBA terbaik, seperti Mobile Legends: Bang Bang, DOTA dan masih banyak lainnya.
Genre game MOBA ini selama beberapa tahun terakhir telah banyak diminati oleh berbagai kalangan mulai dari anak-anak, remaja, hingga dewasa yang turut terjun ke dalam medan perang game tersebut.
Tidak hanya dimainkan oleh laki-laki saja tetapi juga perempuan, dan bahkan sudah banyak gamer kasual yang mengejar karir sebagai pro player.
Sebab kini telah banyak pertandingan esports yang diselenggarakan oleh pihak game developer maupun publisher untuk mendukung dan menjadi lebih dekat dengan hati para gamer.
Sebut saja MPL, Mobile Legends Professional League yang tengah berlangsung saat ini dan juga memiliki ajangnya dari nasional menuju tingkat dunia.
Lantas, apa saja sih game MOBA itu?
Apakah hanya ada Mobile Legends yang bisa dimainkan?
Apa saja game MOBA terbaik yang bisa kita coba?
Sebelumnya bagi yang belum tahu, MOBA adalah sebuah singkatan dari game multiplayer online battle arena.
Game MOBA ini umumnya menghadirkan permainan peperangan intensif yang real-time antar pemain dalam sebuah arena atau peta pertarungan.
Teamwork dan strategi menjadi kunci kesuksesan untuk mencapai kemenangan sebagai sebuah tim.
Sifatnya MOBA ini berbeda dengan game yang sifatnya offline di mana kita hanya bisa bermain melawan komputer atau bot, yang tentu kurang memiliki nuansa kompetitif.
Nah, di Indonesia sendiri, game MOBA didominasi oleh game-game online yang dimainkan di Android dan iOS.
6 Game MOBA Terbaik yang Wajib Dicoba
Ada banyak sekali jenis game MOBA yang beredar di Indonesia, dan berikut ini adalah 6 judul game MOBA terbaik yang tidak boleh dilewatkan.
1. Mobile Legends: Bang Bang (MLBB)
Game MOBA terbaik pertama yang wajib kalian coba adalah Mobile Legends: Bang Bang (MLBB).
Game ini bisa dimainkan baik di perangkat Android maupun di iOS.
Mobile Legends sangatlah populer di Indonesia sebab MLBB memiliki gameplay yang sangat menarik dan mudah untuk dimainkan.
Salah satu kelebihan dari game yang dirilis pada tahun 2016 ini terletak pada fleksibilitasnya untuk bisa dimainkan di smartphone yang hanya memiliki spesifikasi biasa-biasa saja.
Game Mobile Legends menggunakan konsep 5 lawan 5, di mana pemain dalam satu tim harus bekerja sama untuk menghancurkan turret lawan.
Tim yang paling cepat menghancurkan seluruh turret lawan yang tersebar di 3 lane akan keluar sebagai pemenangnya.
Sampai saat ini game Mobile Legends sudah memiliki puluhan hero yang membuat permainan semakin menarik.
2. Arena of Valor
Game MOBA terbaik kedua yang cukup populer di Indonesia adalah Arena of Valor atau disingkat dengan AOV.
Game ini awalnya hadir sebagai salah satu kompetitor dari game MOBA Mobile Legends.
Secara prinsip sebenarnya tidak ada perbedaan yang mendasar antara AOV dengan Mobile Legends mengingat secara model permainan AOV juga menggunakan gameplay 5 lawan 5.
Yang membedakan antara AOV dengan Mobile Legends adalah pilihan hero dan juga skill yang ada dalam permainan tersebut.
Selain itu, AOV juga sering melakukan kolaborasi dengan serial anime maupun karakter-karakter luar lainnya, seperti Batman dan Sword Art Online.
Seperti Mobile Legends, game AOV ini juga bisa dimainkan di smartphone Android maupun iOS dengan spesifikasi yang biasa-biasa saja.
3. League of Legends: Wild Rift
Game MOBA terbaik ketiga yang wajib dicoba oleh para gamers adalah League of Legends: Wild Rift.
Game ini juga tersedia untuk dimainkan di perangkat seluler Android maupun iOS.
Wild Rift dikenal memiliki mekanik yang lebih mendalam daripada Mobile Legends.
Salah satu fitur pembedanya terletak di fog of war, di mana para pemain tidak serta merta bisa mendapatkan banyak penglihatan dari suatu area, tetapi harus menggunakan suatu item untuk bisa mendapatkan vision.
Game ini juga merupakan salah satu pengembangan dari game League of Legends yang ada di perangkat komputer.
Salah satu kelebihan dari game ini adalah grafiknya yang cukup bagus, dan juga usianya yang lebih senior daripada MLBB sehingga Wild Rift sejak sebelum perilisannya telah memiliki basis penggemar tersendiri.
Karakter-karakter yang dihadirkan juga sangat mirip dengan yang dimainkan di versi PC.
4. Pokemon Unite
Game MOBA keempat yang wajib dicoba oleh para gamers adalah Pokemon Unite.
Sama seperti judul-judul game sebelumnya, game ini tidak hanya bisa dimainkan di perangkat smartphone Android dan iOS, tetapi juga Nintendo Switch.
Gim ini sangat cocok untuk para gamers yang sejak awal adalah penggemar franchise Pokemon, baik itu dari anime ataupun manga.
Berbeda dengan MLBB, AOV dan Wild Rift, Pokemon Unite cenderung memiliki tempo yang lebih kasual meskipun tetap kompetitif.
Hal ini terlihat dari desain imut menggemaskan yang ditawarkan game ini beserta dengan animasinya.
Jika pada game MOBA pada umumnya, setiap pemain terobsesi untuk menghancurkan; di Pokemon Unite, setiap pemain justru termotivasi hanya untuk mencetak skor layaknya permainan bola basket.
Dalam game ini juga terdapat berbagai model gameplay yang bisa dimainkan mulai dari pertarungan 5 lawan 5 sampai penjelajahan untuk mendapatkan poin dan meningkatkan kekuatan pokemon.
Sangat menyenangkan bukan melihat Pikachu bisa mengalahkan Pokemon yang lain?
5. DOTA 2
Dota 2 adalah salah satu game MOBA terbaik selanjutnya yang wajib kalian coba.
Namun tidak seperti judul sebelumnya, Dota 2 ini berada di kelas yang sama dengan League of Legends (LoL) yang hanya bisa dimainkan di perangkat PC.
Tidak lupa, Dota 2 sendiri juga merupakan permainan 5 lawan 5 dengan berbagai pilihan hero yang bisa digunakan dan dikembangkan potensinya oleh pemain melalui pemilihan talent, skill, dan item build.
Berbeda dengan game MOBA terbaik sebelumnya seperti MLBB dan AOV, di mana para pemain harus membayar untuk bisa menggunakan suatu karakter.
Dalam game Dota ini para pemain sejak awal telah memiliki akses untuk menggunakan hero apa saja yang mereka inginkan.
Selain itu, Dota 2 juga memiliki riwayat dalam perintisan ekosistem esports di dunia dengan inisiatifnya menghadirkan turnamen berhadiah 1 juta dolar pada tahun 2011 melalui brand The International.
Hingga hari ini, The International masih terus menjadi sebuah event yang sangat ditunggu-tunggu untuk menyaksikan apiknya permainan esports tingkat dunia yang mempertontonkan kemampuan tingkat tinggi para pro player.
Sungguh menarik bukan game MOBA terbaik PC satu ini?
6. Lokapala
Lokapala adalah salah satu game MOBA buatan anak bangsa yang dikembangkan oleh Anantarupa Studios.
Game MOBA lokal ini bisa dimainkan di perangkat Android maupun iOS.
Untuk kalian para pecinta game Indonesia tentunya wajib sekali untuk tidak hanya mencoba tetapi juga mendukung perkembangan game Lokapala agar produk lokal juga bisa bersaing dengan pengembang luar.
Salah satu nilai unik dalam game ini terletak pada desain karakter yang mengandung banyak referensi lokal dari berbagai cerita rakyat, dongeng, dan mitos yang berkembang di Indonesia.
Selain itu, Lokapala sendiri juga memiliki beberapa fitur pembeda yang bisa membedakannya dari gim seperti MLBB dan AOV, mulai dari desain map, hingga mekanik unik seperti Mount yang terinspirasi dari game MOBA PC Heroes of Newerth.
Nah, itulah beberapa game MOBA terbaik yang wajib kalian coba mainkan di perangkat kalian.
Bermain game MOBA tentu sangat berpotensi untuk membuat gamers merasa ketagihan.
Namun selalu ingat untuk menyeimbangkan waktu ya ketika bermain agar tidak mendapatkan konsekuensi buruk dari judul-judul game MOBA terbaik di atas.