Memasuki bulan November, tantangan unik No Nut November semakin viral di media sosial. Laki-laki ditantang tidak melakukan masturbasi selama satu bulan penuh.
Pria yang berhasil melakukan tantangan No Nut November atau NNN selama satu bulan penuh dianggap sebagai pria jantan.
Apa Arti NNN?
Melansir situs Urban Dictionary, NNN sebenarnya adalah lelucon yang beredar di internet, lalu menjadi tren.
Tak hanya masturbasi, lelaki yang melakukan tantangan ini juga dilarang melakukan hubungan seksual. Istilah “nut” merupakan istilah slang yang populer di tahun 1970-an.
Nut merujuk pada kata ejakulasi. NNN pertama kali tercetus pada tahun 2011, lalu, di tahun 2017 istilah ini semakin populer.
Asal-usul NNN
Bermula di tahun 2011, sebuah forum online bernama Reddit dan 4chan menjadi awal mula dari tantangan NNN.
Para pengikut NNN mengklaim bahwa tindakan tidak masturbasi merupakan obat mujarab. No Nut November membantu sejumlah masalah fisik dan mental, termasuk dalam hal:
- Kelelahan
- Kemalasan
- Masalah pencernaan
- Kecemasan
- Depresi
Namun, klaim-klaim tersebut perlu dibuktikan lagi menurut ilmu kedokteran.
Sub-Reddit NoFap sangat populer dan berhasil mengumpulkan lebih dari setengah juta anggota sejak pertama kali dibentuk.
Awalnya, tradisi ini belum populer meski telah diunggah ke Urban Dictionary. Di 2017, pengguna Twitter dengan nama akun @I_H8THOTS menyatakan gagal mengikuti tantangan NNN.
Cuitan ini tidak viral, bahkan hingga sekarang hanya memiliki 153 tanda suka. Postingan tersebut baru mendapatkan reaksi ketika diunggah ke Sub-Reddit BlackPeopleTwitter.
Dalam seminggu saja cuitan tersebut telah mengumpulkan lebih dari 33.100 poin serta 1.200 komentar.
Sejak saat itu, NNN mulai dikenal banyak orang dan telah menjadi tren saat ini.
Syarat dan ketentuan NNN
Merujuk pada situs Urban Dictionary, tantangan ini terdapat beberapa syarat dan tahapan, yaitu:
- Anda tidak diperbolehkan melakukan hubungan seks, masturbasi dalam bentuk apapun.
- Tidak diperbolehkan menonton pornografi, akan tetapi diperbolehkan ereksi. Namun, Anda tidak bisa melakukan onani.
- Anda hanya boleh satu kali mimpi basah. Jika lebih dari itu, maka Anda dianggap gagal menjalankan NNN.
- Jika Anda berhasil melewati bulan ini dengan 0 masturbasi, maka bisa memenangkan tantangan. Selain itu, Anda akan memenuhi syarat untuk Destroy Dick December.
- Tantangan tidak melakukan masturbasi selama 30 hari penuh.
Apa Itu Masturbasi?
Masturbasi merupakan kegiatan yang dilakukan seseorang untuk mendapatkan rangsangan seksual. Caranya dengan menyentuh area sensitif atau organ intim dirinya sendiri.
Aktivitas ini dikenal dengan onani pada pria. Umumnya, aktivitas seksual ini dilakukan sampai mencapai orgasme yang ditandai dengan ejakulasi.
Masturbasi umumnya dilakukan seorang diri, namun tidak menutup kemungkinan bersama pasangan seksual.
Manfaat masturbasi
No Nut November berkaitan erat dengan masturbasi. Namun, apakah masturbasi memiliki manfaat?
Alasan mengapa orang melakukan masturbasi adalah untuk mendapatkan kepuasan seksual.
Beberapa orang ingin meluapkan gairah seksual dengan masturbasi karena tidak memiliki pasangan seksual.
Di sisi lain, ada pasangan yang telah menikah, namun tetap melakukan masturbasi. Hal ini bertujuan untuk mencegah kehamilan.
Masturbasi juga bisa dilakukan untuk mengenali tubuh sendiri. Hal ini biasa dilakukan anak-anak untuk membangun kesadaran tentang sensasi di setiap bagian tubuh.
Sebagian orang mungkin melakukan masturbasi karena beberapa hal berikut ini:
- Melepaskan hormon endorfin dan oksitosin yang akan membantu memperbaiki suasana hati.
- Menurunkan tekanan darah serta hormon stres dalam tubuh, sehingga menghilangkan stres, depresi, dan kecemasan.
- Membantu agar lebih mudah tidur nyenyak.
- Mencegah ejakulasi dini dan bisa mengurangi risiko kanker prostat.
- Sebagai pereda nyeri alami.
- Bisa untuk meningkatkan aliran darah.
- Dorongan seks menjadi lebih meningkat.
Efek samping masturbasi
Sebelum membahas akibat dari No Nut November, Anda perlu tahu lebih dulu efek samping dari masturbasi.
Dokter dan ahli kesehatan sepakat bahwa masturbasi tidak membahayakan. Meskipun demikian, onani tetap memiliki risiko jika dilakukan dengan kasar.
Salah satunya bisa memicu iritasi atau infeksi pada kulit bahkan cedera hingga patah penis. Termasuk meremas batang penis saat ejakulasi sangat membahayakan.
Risiko lain akan menyebabkan kerusakan pada pembuluh darah di penis, serta akan memicu masuknya air mani ke kandung kemih.
Apakah masturbasi itu wajar?
Masturbasi masih dianggap tabu oleh beberapa orang. Bahkan beberapa berpendapat bahwa masturbasi merupakan kelainan, keputusasaan atau ketidakmampuan mengendalikan hasrat seksual.
Faktanya, masturbasi merupakan hal normal dan wajar dilakukan baik oleh pria maupun wanita. Fakta ilmiah menunjukkan bahwa onani menjadi aktivitas seksual sama positifnya layaknya seks.
Tidak hanya jomblo saja yang melakukan masturbasi, Anda juga normal wajar melakukannya setelah menikah. Tidak ada batasan onani yang normal, layaknya aturan No Nut November.
Jika Anda beberapa kali melakukan masturbasi dan tetap sehat dan menyenangkan, berarti jumlah tersebut tidak berlebihan.
Namun, jika ada rasa ketergantungan, maka Anda harus mulai waspada. Tanda-tanda Anda mulai kecanduan masturbasi adalah adanya dorongan seksual yang sulit dikendalikan.
Selain itu, hubungan sosial baik dengan teman, rekan kerja dan keluarga bisa bermasalah. Sehingga, lebih baik Anda berkonsultasi kepada tenaga kesehatan.
Ketika Anda hanya memperoleh kepuasan ketika masturbasi, akan tetapi tidak merasakan apapun setelah berhubungan seks dengan pasangan, maka perlu konsultasi.
No Nut November Apakah Wajib?
Rena Malik selaku dokter urologist menyatakan bahwa No Nut November perlu diketahui oleh semua orang.
Lebih lanjut Malik menjelaskan bahwa fenomena tidak mengeluarkan air mani merupakan fenomena lama. Hal ini juga dibahas di Literature Tao Kuno.
Menahan cairan mani sebagai cara untuk mengendalikan diri, ungkap Malik. Namun, No Nut November apakah wajib dilakukan?
Anggota Direktori Konseling, Tabitha Bast menyatakan bahwa seks secara fisik penting untuk menjadi aliran darah ke alat kelamin.
Bast menjelaskan, masalah ereksi menjadi semakin umum terjadi di usia yang semakin bertambah. Anda bisa beralih menggunakan tangan sendiri dan tidak membutuhkan peralatan khusus.
Apakah No Nut November Berpengaruh Terhadap Seksualitas?
Lalu, apakah No Nut November bisa mempengaruhi seksualitas? dr Lauren Rosewarne menyebutkan bahwa, penelitian menunjukkan hubungan antara ejakulasi dini dengan masturbasi.
Misalnya, ketika seseorang tumbuh dewasa, mendekati masturbasi dengan mentalitas birahi seksual yang nyata. Hal ini akan terlihat dari kebiasaan seksualitas yang dibentuk, imbuh Lauren.
NNN untuk pria dan wanita menjadi masalah seputar porno dan mainan seks. Hal tersebut tergantung pada keduanya untuk membentuk kesenangan seksual.
Selanjutnya, dr Lauren menyatakan bahwa No Nut November merupakan hal positif. Sebab, tidak membuat pelakunya menjadi ketergantungan akan stimulus seksual.
Ada hal positif berkaitan dengan menghentikan sementara. Anda bisa belajar bahwa orgasme bisa dilakukan tanpa stimulus ekstra.
Ia juga mengingatkan bahwa sebetulnya masturbasi baik dilakukan untuk kesehatan. Salah satu alasannya yaitu membersihkan prostat.
Penjelasan No Nut November akan membantu Anda memahami tantangan ini. Sehingga, Anda bisa melakukannya dengan benar dan tetap sehat.