Foundation full coverage terbaik merupakan salah satu produk kosmetik yang banyak diminati kaum hawa. Pasalnya, penggunaan produk tersebut sangat mempengaruhi kualitas hasil riasan wajah Anda.
Foundation full coverage terbaik ini akan mampu menutupi berbagai berbagai ketidaksempurnaan pada wajah sehingga membuatnya tampak lebih mulus dan bercahaya.
Rekomendasi Merk Foundation Full Coverage Terbaik dengan Harga Di Bawah Rp200 ribuan
Selain kualitas, harga juga merupakan salah satu faktor yang mendasari pemilihan merk kosmetik. Beberapa rekomendasi foundation full coverage terbaik yang harganya cukup bersahabat, antara lain:
Maybelline Fit Me! Foundation
Merk foundation full coverage terbaik ini tentunya sudah tidak asing lagi bagi Anda. Maybelline terkenal sebagai salah satu brand kosmetik berkualitas dengan harga yang bersahabat.
Foundation berbentuk cair (liquid foundation) dari Maybelline ini memiliki tekstur yang ringan dan mudah untuk dibaurkan (di-blend).
Produk ini tersedia dalam dua macam varian dan sejumlah shade warna yang bisa Anda pilih sesuai dengan jenis kulit, yaitu:
- Maybelline Fit Me! Matte + Poreless Foundation untuk kulit normal cenderung berminyak (tersedia dalam 16 pilihan shade warna)
- Maybelline Fit Me! Dewy & Smooth untuk kulit normal cenderung kering (tersedia dalam 10 shade warna)
Anda bisa mendapatkan foundation ini dengan mudah melalui toko-toko kosmetik hingga swalayan (online maupun konvensional). Harganya pun sangat bersahabat, yakni mulai Rp77.500-an.
L’Oreal Infallible 24H Stay Fresh Liquid Foundation
Seperti halnya Maybelline, L’óreal juga merupakan salah satu brand produk kosmetik yang kualitasnya sudah sangat mendunia.
Sesuai namanya, foundation keluaran L’óreal ini memiliki daya tahan sampai 24 jam. Daya coverage-nya pun sangat tinggi, tapi tetap mampu memberikan hasil riasan yang natural.
Foundation full coverage terbaik ini tersedia dalam tujuh pilihan shade warna ini juga memiliki formula yang breathable sehingga ringan dan mudah untuk diaplikasikan.
Anda bisa mendapatkannya melalui toko-toko konvensional maupun e-commerce dengan harga tercatat mulai Rp126.000-an.
Revlon Colorstay Liquid for Combination or Oily Skin
Kualitas foundation full coverage terbaik dari brand kosmetik yang satu ini rasanya juga sudah tak perlu Anda ragukan lagi.
Selain menyamarkan flek dan bekas jerawat, foundation keluaran Revlon ini juga mampu mengontrol kelebihan minyak pada wajah.
Alhasil, riasan Anda pun akan tampak lebih matte dan natural. Foundation ini juga mempunyai formula yang tahan lama sehingga make up tidak akan mudah bergeser.
Foundation berkualitas dari Revlon ini bisa Anda dapatkan dengan harga mulai dari Rp120.000-an.
Make Over Ultra Cover Liquid Matt Foundation
Salah satu brand kosmetik lokal berkualitas yang menawarkan produk foundation full coverage terbaik yang patut Anda pertimbangkan adalah Make Over.
Selain mampu menutupi ketidaksempurnaan wajah, foundation ini juga memiliki sejumlah kandungan bahan yang baik untuk kesehatan kulit (Jojoba Oil, dll).
Kandungan bahan-bahan tersebut dapat berfungsi sebagai moisturizer dan soft-focus agent yang mampu menyamarkan garis-garis halus pada wajah.
Foundation ini juga sudah diperkaya oleh sunscreen yang mampu melindungi wajah Anda dari bahaya radiasi sinar ultraviolet.
Produk ini tersedia dalam delapan pilihan shade warna yang bisa Anda pilih sesuai jenis kulit. Harganya berkisar antara Rp108.000-an.
Make Over Powerstay Matte Powder Foundation
Foundation dari brand Make Over lainnya yang patut Anda pertimbangkan adalah Make Over Powerstay Matte Powder Foundation.
Produk ini memiliki tekstur berbentuk compact atau pressed powder dengan formula yang cocok untuk jenis kulit berminyak dan berjerawat.
Kandungan ekstrak kayu manis (Licorice Root Extract)-nya sangat baik untuk melawan timbulnya jerawat serta membantu mencerahkan warna kulit.
Sementara itu, formula Microfine Color-Rich Pigment Technology serta Fade-Resistant-nya akan membuat warna foundation lebih menyatu dengan tone kulit wajah Anda.
Foundation ini mampu memberikan hasil akhir riasan yang matte dan natural, sehingga cocok untuk penggunaan sehari-hari. Anda bisa mendapatkannya dengan harga mulai Rp135.000.
Dear Me Beauty Airy Poreless Fluid Foundation
Selain terkenal dengan produk moisturizernya, Dear Me Beauty juga tercatat sebagai salah satu merk foundation full coverage terbaik.
Dear Me Beauty Airy Poreless Fluid Foundation memiliki formula yang ringan dan mampu memberikan efek natural pada riasan wajah.
Daya coverage-nya pun cukup efektif untuk menyamarkan tampilan pori-pori wajah dan menghasilkan hasil akhir riasan yang matte.
Foundation ini juga memiliki daya tahan yang cukup tinggi. Jadi, Anda akan bisa lebih bebas beraktivitas seharian tanpa perlu khawatir riasan akan luntur atau pudar.
Foundation ini tercatat memiliki 15 pilihan shade warna. Harganya berkisar antara Rp89.500-an.
Luxcrime Ultra Cover Foundation Balm
Selain mampu menutupi tampilan pori-pori besar, noda hitam, dan bekas jerawat, foundation ini juga mampu menjaga kelembaban serta elastisitas kulit.
Kandungan aloe vera dapat membantu mengatasi peradangan dan timbulnya kemerahan pada kulit wajah. Selain itu, produk ini juga diperkaya dengan vitamin E dan SPF 35.
Formulanya pun ringan dan tahan lama. Anda bisa mendapat Luxcrime Ultra Cover Foundation Balm ini dengan harga mulai dari Rp62.000-an.
Mizzu Glam Rock Aqua Foundation
Rekomendasi foundation full coverage terbaik keluaran brand lokal selanjutnya adalah Mizzu Glam Rock Aqua Foundation.
Sesuai namanya, produk ini memiliki formula water-based yang sangat ringan dan cocok untuk Anda yang berkulit kering maupun berminyak.
Kemasannya yang berbentuk mirip cushion membuat foundation ini lebih mudah dan praktis untuk dibawa traveling. Daya coveragenya pun betul-betul tidak akan membuat Anda kecewa.
Foundation ini bisa Anda dapatkan dengan harga tercatat mulai Rp102.375-an.
Somethinc – Badass Breathable Full Coverage 12 HR Serum Foundation
Selain serum, brand Somethinc juga telah menghadirkan sejumlah produk kosmetik yang berkualitas dan kekinian. Salah satunya adalah Somethinc Badass Breathables Full Coverage 12HR Serum Foundation.
Serum foundation ini mempunyai formula Live Filter Effect yang mampu membuat hasil riasan tampak lebih sempurna, flawless, serta tidak cakey.
Produk ini memiliki tingkat coverage-nya tercatat medium to full yang efektif menutupi bekas jerawat, noda hitam, dan garis-garis halus.
Daya tahan foundation yang tersedia dalam 12 macam shade warna ini tercatat mencapai 12 jam. Sementara itu, kisaran harganya mulai dari Rp119.000-an.
Lumecolors Full Coverage Ultra Lightweight Foundation
Foundation dari Lume Cosmetics ini memiliki tekstur yang ringan dengan daya coverage tinggi dan diklaim mampu bertahan hingga 16 jam.
Produk ini juga dikemas secara elegan dan diperkaya dengan moisturizer, anti-aging (vitamin E), antioksidan, SPF 15 dan formula oil control.
Penggunaannya memberikan tampilan riasan yang matte dan sedikit glowing, tapi tetap tampak natural. Produk ini tersedia dalam tiga shade warna seharga Rp80.000-an.
Agar foundation bisa melekat lebih baik dan tahan lama, Anda disarankan untuk mengaplikasikannya dengan sponge yang sudah dibasahi.
Jadi, dari daftar rekomendasi merk foundation full coverage terbaik di atas, manakah kira-kira yang paling menarik minat Anda untuk mencobanya?