Minuman berenergi terbaik menjadi salah satu solusi untuk memulihkan stamina setelah melakukan aktivitas yang berat. Minuman instan ini berfokus pada fungsi stimulan energi sehingga tubuh mendapatkan performa fisik yang maksimal.
Mengonsumsi minuman yang berenergi bisa meningkatkan kinerja dan produktivitas tubuh. Tak hanya itu saja, tapi juga mampu membantu kesehatan kulit. Meski begitu, ada baiknya untuk mengonsumsi minuman tersebut dengan cara yang bijak.
Minuman Berenergi Terbaik yang Bagus untuk Tubuh
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memilih minuman berenergi terbaik, salah satunya menyesuaikan kandungan dengan gaya hidup. Berikut ini referensinya.
SIS Go Isotonic Gel
Rekomendasi minuman berenergi terbaik untuk membantu memulihkan tenaga adalah SIS Go Isotonic Gel.
Minuman berenergi ini menjadi minuman andalan para atlet. Sesuai dengan namanya, bentuk minuman tersebut berupa gel.
Mempunyai kandungan karbohidrat, membuatnya bisa diserap dengan cepat oleh pencernaan sehingga memberikan stamina instan pada tubuh.
SIS Go Isotonic Gel tersedia dalam ukuran yang pas di saku. Formula isotoniknya mampu mencegah dehidrasi.
Tidak heran jika minuman tersebut menjadi andalan para atlet. Bagi yang ingin meningkatkan produktivitas usai olahraga, maka produk ini cocok jadi pilihan.
Sadajiwa by Rahsa Nusantara
Bagi yang sangat menyukai jamu atau ekstrak tanaman herbal, minuman berenergi terbaik ini bisa jadi solusi.
Sadajiwa by Rahsa Nusantara cocok dikonsumsi saat sedang lelah. Minuman tersebut dibuat dari bahan alami, seperti kunyit, cuka apel, lemon, dan lainnya.
Selain mampu mengembalikan energi, produk itu mampu mengembalikan kesadaran dan fokus saat sedang bekerja.
Cara mengonsumsinya adalah dengan mengonsumsi 1 botol atau 30 ml Sadajiwa saat lelah.
Efeknya akan bertahan dalam waktu 5-8 jam tergantung pada metabolisme tubuh. Harganya pun tergolong terjangkau.
Kratingdaeng
Minuman berenergi satu ini berasal dari Thailand dan menjadi merk yang paling digemari. Terlebih minuman tersebut sudah ada sejak lama.
Kratingdaeng mempunyai kandungan kafein, vitamin B3, B6, B12, taurine, provitamin B5, dan inositol.
Minuman ini terbilang aman karena hanya mengandung 50 mg kafein dan 25 g gula dalam satu botol.
Perpaduan kandungan yang ada dalam minuman bisa membantu mempercepat proses metabolisme dalam tubuh.
Alhasil, mampu melancarkan pembentukan energi. Kratingdaeng juga berfungsi untuk meningkatkan konsentrasi dan meredakan rasa lelah.
Rasa minuman itu sendiri asam dan manis. Banyak pula yang menganggap rasa manis pada minuman lebih manis daripada merk lainnya.
Hemaviton Jreng
Minuman berenergi terbaik satu ini bisa menjadi solusi untuk membantu meningkatkan metabolisme pada tubuh.
Hemaviton Jreng merupakan minuman yang mempunyai beragam varian, seperti original mix fruit plus madu, anggur pasak bumi, dan anggur.
Meski rasanya beragam, tapi manfaatnya tetap sama baiknya untuk tubuh. Cocok untuk yang ingin menjaga stamina dan mengembalikan energi.
Selain itu, produk tersebut bisa memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh.
Red Bull
Pastinya minuman ini sudah tidak asing lagi, bukan? Selain sudah ada sejak zaman dulu, produk tersebut sering dilihat pada berbagai jenis pertandingan olahraga.
Red Bull merupakan produk selain Kratingdaeng yang berasal dari Thailand. Merk produk satu ini dijual ke dunia Barat.
Minuman Red Bull mempunyai rasa yang kuat jika dibandingkan dengan minuman Kratingdaeng.
Hal ini karena minuman tersebut mempunyai kandungan kafein sehingga membantu merangsang fungsi otak serta membuat tubuh terjaga.
Mempunyai kandungan vitamin B3, B5, B6, dan B12, minuman berenergi terbaik ini bisa memperlancar metabolisme tubuh.
Sementara kandungan taurine dipercaya bisa mengoptimalkan performa fisik. Uniknya lagi, Red Bull menggunakan gula asli yang kadarnya lebih rendah.
Extra Joss Active
Extra Joss menjadi salah satu merk minuman berenergi yang sudah populer sejak lama.
Bentuknya yang praktis berupa sachet, minuman ini dikonsumsi dengan cara diseduh.
Bisa dibilang, Extra Joss menjadi merk minuman berenergi terbaik dan terfavorit bagi orang Indonesia.
Rasanya yang enak dan efektif pada tubuh membuatnya menjadi solusi yang tepat untuk mengurangi rasa kantuk saat melakukan aktivitas.
Minuman satu ini memiliki kandungan ekstrak ginseng Korea dan ekstrak jelly yang bagus untuk memperkuat daya tahan pada tubuh.
Selain itu, terdapat zat stimulan, seperti kafein, vitamin B, dan taurin. Bagi yang suka rasa asam dan ingin menghilangkan rasa kantuk, Extra Joss bisa jadi solusi.
Pengaruh minuman ini pun terasa, tapi tidak terlalu kuat sehingga bisa dikonsumsi oleh orang yang toleransi kafeinnya terbilang rendah.
BSN NO-XPLODE
Produk minuman berenergi satu ini cocok untuk latihan saat olahraga. Dengan kata lain, minuman tersebut biasa dikonsumsi sebelum melakukan olahraga.
Fungsinya adalah untuk memberi ledakan energi sebelum latihan dan menjadi suplemen pra latihan olahraga.
Tak heran jika banyak para atlet yang mengonsumsinya. Jika Anda aktif olahraga dan ingin membentuk otot, maka bisa mencoba minuman ini.
BSN NO-XPLODE mempunyai kemasan unik dengan warna merah. Kandungan beta alanine dipercaya bisa menambah massa otot, baik untuk pria atau wanita.
Selain itu, produk ini ternyata juga cocok dikonsumsi oleh seseorang yang sedang diet. Hal ini karena hanya mengandung 20 kalori dalam setiap penyajiannya.
Ditambah lagi produk tersebut diiringi dengan rasa lezat, yang tersedia dalam lima varian rasa buah.
KukuBima Ener-G
Minuman berenergi terbaik yang tak kalah banyak diminati adalah KukuBima Ener-G.
Hadir dalam bentuk serbuk, minuman KukuBima terbuat dari komposisi ekstrak ginseng, madu, royal jelly, taurine, kafein, dan vitamin.
Kombinasi kandungan dalam minuman tersebut menjadi sumber penambah energi pada tubuh.
Tak hanya itu saja, tapi juga bisa menambah darah sehingga tubuh tetap fit sepanjang hari.
Anda bisa mencampurkan 1 sachet KukuBima Ener-G dengan 200 ml saat tubuh sedang lelah. Ada baiknya untuk membatasi konsumsi 3 sachet per hari, ya.
Monster Energy Drink
Monster Energy Drink merupakan minuman berenergi terbaik yang berasal dari Amerika Serikat.
Diformulasikan tanpa gula, aman dikonsumsi oleh orang yang sedang melakukan diet.
Minuman tersebut mengandung ginseng dan taurin sehingga membuat tubuh lebih segar, bertenaga, dan meningkatkan konsentrasi.
Dikemas dalam bentuk kaleng dengan isi 355 ml, Anda bisa mengonsumsinya satu kaleng setiap hari.
Proman Energenesis
Jika Anda sedang mencari minuman berenergi terbaik dengan kandungan kafein setara segelas kopi, maka Proman Energenesis bisa jadi solusi.
Minuman satu ini mempunyai rasa anggur yang terasa nikmat di lidah. Tersedia dalam bentuk kaleng dan botol, minuman itu juga tergolong terjangkau harganya.
Namun, Proman Energenesis mempunyai kandungan gula yang termasuk tinggi, yakni 26 g.
Mempunyai kandungan vitamin B3, B5, B6, B12, natrium, dan ekstrak ginseng membuat manfaatnya semakin tajam.
Nah, itulah beberapa rekomendasi minuman berenergi terbaik yang bisa jadi pilihan untuk mengembalikan stamina. Di antara pilihan tersebut, mana minuman yang paling sering dan enak untuk dikonsumsi?