Boyolali populer dengan produksi susu sapi. Selain susu sapi terdapat aneka oleh oleh khas Boyolali yang sayang kalau dilewatkan begitu saja.
Dengan olahan kekinian dan rasa lezat, buah tangan khas Boyolali menjadi lirikan pengunjung untuk diborong.
Daerah di Jawa Tengah ini memiliki kuliner dengan ciri khas yang mampu menarik pengunjung ketagihan untuk datang kembali, apa saja kuliner spesial tersebut?
Bukan Hanya dari Olahan Susu Saja, 10 Oleh Oleh Khas Boyolali Ini Lezatnya Tak Terkira
Jika berkunjung atau melewati Boyolali, oleh oleh Boyolali terdekat dapat ditemui di sepanjang jalan utama.
Ikon kota Boyolali yang sangat melekat adalah patung sapi di pusat kota.
Patung tersebut menunjukkan, masyarakat sekitar banyak yang melakoni bisnis usaha sapi perah dan penggemukan sapi.
Iklim dingin dan tanaman tumbuh subur memungkinkan Boyolali sebagai daerah pemeliharaan sapi perah andalan Jawa Tengah.
Di balik kepopulerannya akan sapi perah, Boyolali juga memiliki kuliner khas yang dapat dijadikan buah tangan.
Berikut 10 oleh oleh khas Boyolali yang lezatnya tiada terkira.
Abon
Produk sapi selain susu adalah dagingnya. Oleh masyarakat sekitar, daging sapi dijadikan olahan abon yang khas asli Boyolali.
Daging sapi dikeringkan lalu ditambah rempah alami dan resep tepat, rasa abon Boyolali sangat berbeda dengan daerah lain.
Keaslian daging sapi, kesegaran dagingnya sangat berpengaruh akan cita rasa.
Kemasan nan kekinian menambah nilai plus abon Boyolali ini. Selain pas dijadikan lauk, tahan lama sehingga aman dibawa walau perjalanan jauh sekalipun.
Harga terjangkau dan mudah diperoleh di setiap toko makanan, abon adalah andalan sebagai buah tangan nan elegan.
Keripik Belut
Cemilan enak dan lezatnya tak terkira di Boyolali adalah keripik belut. Keripik dengan bahan dasar belut banyak ditemui di pasar tradisional atau toko makanan Boyolali.
Keripik belut dominasi rasa asin dan kres jika digigit. Bahan belut menciptakan rasa lain untuk jenis keripik ditambah olahan tepung terasa sekali saat digigit.
Jika di toko makanan, keripik belut biasanya sudah dalam kemasan plastik nan menarik.
Namun, apabila beli di pasar tradisional, oleh oleh khas Boyolali ini bisa dibeli dalam bentuk kiloan.
Satu kilonya bervariasi, mulai dari harga 25 ribu rupiah hingga 35 ribu rupiah saja.
Karak
Boyolali juga terkenal dengan karak yang sangat enak dan rasa khas zaman dulu. Tekstur karak keras bisa dijadikan kerupuk dan cocok untuk teman makan soto atau sop.
Karak terbuat dari nasi yang ditambah bumbu berupa bawang putih dan garam, kemudian dilembutkan dan dikukus.
Bakal karak diiris tipis-tipis dan dijemur di bawah terik matahari. Jika telah kering sempurna, digoreng hingga kuning kecoklatan.
Karak Boyolali dapat ditemui di pasar tradisional dan tahan lama jika masih dalam kemasan tertutup.
Untuk satu plastik kecil isinya banyak sekali harga mulai 10 ribu rupiah, bisa untuk cemilan beberapa hari. Sedangkan ukuran agak besar hanya dibanderol 15 ribu rupiah saja.
Bobot karak sangat ringan sehingga tepat sebagai oleh oleh khas Boyolali yang wajib diborong.
Namun, saat membawa butuh kehati-hatian karena karak rentan patah.
Dendeng Sapi
Apabila ingin membawa oleh oleh khas Boyolali berupa lauk pauk bisa membeli dendeng sapi yang banyak ditemui di toko makanan.
Dendeng sapi terbuat dari daging sapi dengan cita rasa lezat sempurna. Bumbunya sangat pas dan bisa dijadikan oleh oleh khas Boyolali bagi keluarga atau teman dekat.
Rasa yang ditawarkan bukan hanya original saja, tapi ada pedas manis sesuai selera pembeli.
Marning
Fans garis keras cemilan tentu tidak asing dengan marning. Bahan dasar pembuatan marning adalah jagung yang banyak sekali ditanam di Boyolali.
Meskipun keras, marning sangat renyah ketika dikunyah dan menimbulkan sensasi tidak akan berhenti sebelum habis.
Lezatnya tak terkira, marning menjadi oleh oleh khas Boyolali yang tahan lama. Varian rasa tidak hanya original saja, tetapi ada rasa lain sesuai selera.
Jika mau memborong dalam jumlah banyak sekalian, aman dan bawanya tidak begitu ribet karena kemasannya sudah bagus.
Hargapun sangat terjangkau mulai dari 5000 rupiah sudah mendapatkan sebungkus kecil marning.
Dodol Susu
Setiap daerah memiliki dodol dengan karakteristik unik dan menarik. Begitu pula dodol susu asli Boyolali.
Bahan dasar dodol adalah susu sapi dengan tambahan ketan dan gula. Rasa kenyal, lembut yang menjalar di mulut ketika memakannya dijamin bikin ketagihan.
Adapun yang memberi warna cita rasa lain karena berbahan susu segar, kelembutannya tak terkatakan lagi. Manisnya menggigit meski tidak terlalu manis seperti rasa dodol kebanyakan.
Dodol susu Boyolali harganya murah meriah dan mudah didapatkan di pusat jajanan atau toko makanan sekitar Boyolali.
Keju
Olahan susu berikutnya yang layak dan lezat sebagai oleh oleh khas Boyolali adalah keju. Susu segar yang mudah didapatkan di Boyolali membuat keju asli banyak dicari pengunjung.
Pecinta keju pasti kepincut dengan keju khas Boyolali dengan olahan susu segar yang bukan kaleng-kaleng lagi. Susu Boyolali selama ini terkenal berkualitas tinggi dari sapi unggulan.
Hasil susu demikian juga sehingga dijadikan olahan apapun hasilnya tetap maksimal. Keju asli dapat dibuat untuk menu makanan, kue hingga roti dan toping segala jenis makanan.
Lumayan tahan lama, keju Boyolali harga bersahabat dan tentunya pas dijadikan oleh-oleh orang terkasih.
Petis
Petis Boyolali terkenal tidak berbau amis dengan tekstur lembut menggoda selera. Untuk kelezatannya memiliki rating tinggi di level 10.
Petis bukan terbuat dari udang atau ikan, tetapi daging sapi yang mudah diperoleh di Boyolali. Kemasan petis sudah modern sehingga aman dan tidak ribet untuk dijadikan oleh-oleh.
Jika ingin membawanya sebagai oleh oleh khas Boyolali bisa mudah mendapatkannya di toko makanan ataupun pasar tradisional.
Harga dibanderol mulai dari 15 ribu rupiah, sudah mendapatkan petis sebungkus dengan kelezatan nyaris sempurna.
Keripik Ceker
Keripik ceker khas Boyolali menjadi idaman pecinta cemilan yang praktis dan enak. Bahan dasar keripik adalah ceker ayam yang dipresto.
Tulang ceker dihilangkan terlebih dahulu lalu dikeringkan dan digoreng. Rasa khasnya adalah asin tapi tidak terlalu asin sehingga enak saja untuk dijadikan cemilan.
Unik dan berbeda dari jenis keripik lain, keripik ceker Boyolali menjadi incaran para pengunjung sebagai buah tangan.
Harga mulai dari 15 ribu rupiah mendapatkan sebungkus ceker. Bobot super ringan menjadikan keripik ceker idola banyak kalangan sebagai oleh-oleh teman terdekat.
Keripik Paru
Bahan utama keripik paru adalah paru sapi. Rasanya kres, renyahnya dapat banget dan mulut tak akan berhenti makan saat pertama mencicipinya.
Khasnya paru Boyolali dengan kekuatan bumbunya yang pas dan tepat. Mau dijadikan cemilan atau lauk sama-sama lezatnya.
Berbagai oleh oleh khas Boyolali dengan kelezatan tak terkira akan memberi nuansa berbeda. Setiap momen mencicipi setiap kulinernya menjadi momen spesial tak terlupakan. Coba saja!