Berkunjung ke salah satu kota di ujung selatan pulau Sumatra satu ini, tak lengkap bila tak membawa oleh-oleh khas Lampung untuk dijadikan buah tangan.
Beragam makanan khas, bisa dijadikan pilihan, mulai dari rasa manis, gurih, hingga asin.
Ada pula pernak-pernik yang layak dijadikan hadiah untuk kerabat dan sanak famili.
Rekomendasi Oleh-oleh Khas Lampung untuk Buah Tangan
Selain banyaknya tempat wisata di Lampung, buah tangan dari kota ini cukup variatif.
Mulai dari makanan, hingga souvenir dan kain pun bisa dijadikan pilihan. Apa saja rekomendasinya? Simak penjelasan berikut ini.
Kerupuk Kemplang
Kerupuk kemplang menjadi salah satu makanan paling direkomendasikan karena rasanya yang khas dan berbahan baku utama dari ikan.
Kerupuk satu ini pun kerap disebut kerupuk pasir karena proses penggorengannya tak menggunakan minyak, melainkan menggunakan pasir.
Rasanya gurih dan renyah, dipadu dengan cocolan sambal khusus yang bisa dinikmati bersamaan.
Kemplang merupakan jenis makanan kering sehingga aman untuk dibawa dalam perjalanan jauh.
Keripik Pisang
Oleh-oleh khas Lampung satu ini juga bisa dijadikan pilihan untuk buah tangan.
Pisang merupakan buah yang cukup banyak ditanam di kota satu ini sehingga produksinya pun melimpah.
Keripik pisang sebenarnya bisa ditemukan di daerah lain, tetapi keripik pisang dari Lampung punya ciri khas.
Sebab, keripik pisangnya dibuat dari pisang ambon dengan tekstur yang cukup krispi.
Keunikan lainnya adalah taburan rasa pada keripik. Jadi Anda tak hanya merasakan kriuk pisang saja.
Tersedia dalam berbagai pilihan rasa seperti coklat, keju, durian, bahkan rasa balado siap menggoyang lidah.
Kain Tapis
Dijuluki sebagai Kota Tapis Berseri rupanya bukan tanpa alasan. Kain Tapis menjadi salah satu rekomendasi oleh-oleh khas Lampung yang cukup digemari.
Kain Tapis termasuk salah satu jenis kerajinan kain yang memiliki corak flora dan fauna. Umumnya, Kain Tapis digunakan sebagai baju adat khas Lampung.
Kain Tapis juga bisa dimaknai sebagai representasi Lampung yang memiliki Way Kambas sebagai lokasi wisata paling populer.
Dengan menjadikan kain ini sebagai buah tangan, maka pengunjung juga telah menjadi perpanjangan tangan wisata Lampung secara tidak langsung.
Browkis
Dinamakan browkis karena singkatan dari brownis kulit pisang. Mendengar namanya saja, makanan ini terdengar unik, bukan?
Daging buah pisang dibuat keripik sedangkan kulitnya dijadikan bahan campuran brownis.
Tak perlu ragu mengonsumsinya karena prosesnya juga higienis dan aman.
Perpaduan rasa manis dan legit, ditambah keunikan tekstur dari kulit pisang menjadikan hidangan satu ini sayang untuk dilewatkan.
Pie Pisang Susu
Karena menjadi kota dengan penghasil pisang terbesar, maka rekomendasi oleh-oleh Lampung juga banyak yang berbahan dasar buah manis ini.
Pie Pisang Susu bisa jadi alternatif buah tangan yang bisa dibawa untuk buah tangan. Teksturnya terasa garing di luar, tetapi lembut di dalam.
Kisaran harganya pun cukup terjangkau, antara Rp5000 hingga Rp9000 rupiah per boksnya. Makanan ini bisa tahan sampai lima hari dalam suhu ruang.
Bejak Enjak
Bejak Enjak menjadi salah satu rekomendasi oleh-oleh khas Lampung yang punya rasa manis dan gurih.
Makanan ini bagian dari makanan tradisional yang banyak mengandung karbohidrat dan serat.
Bahan-bahan pembuatan Bejak Enjak antara lain pisang raja, ketan putih, dan gula. Setelah semua tercampur, adonan dimasukkan dalam daun pisang kemudian dikukus.
Meski termasuk dalam makanan basah, Bejak Enjak masih kuat bertahan satu minggu di suhu ruang.
Maka, pastikan meletakkan makanan ini di tempat yang aman dan terhindar matahari langsung agar tetap baik ketika dibagikan kepada kerabat.
Ukiran Khas Lampung
Kota yang berada di ujung Sumatra ini memiliki keunggulan di bidang kerajinan. Salah satu kerajinan khas Lampung yang terkenal adalah ukirannya.
Biasanya, ukiran Lampung diaplikasikan dengan menggunakan media kayu. Hal ini menjadikan ukiran Lampung bisa dijadikan oleh-oleh penghias rumah.
Ada berbagai tipe yang bisa dipilih untuk buah tangan. Misalkan pajangan dinding, gantungan kunci, patung-patungan, dan lainnya.
Bubuk Kopi Durian
Kota Lampung tak hanya identik dengan pisang, melainkan juga buah durian. Banyak rekomendasi olahan durian, salah satunya kopi.
Bubuk kopi durian merupakan kombinasi duet maut buah durian dan biji kopi robusta. Aromanya sangat kuat dan menyegarkan ketika diseduh.
Para pecinta kopi pasti akan merasakan sensasi baru dalam menikmati kopi dengan tambahan bahan durian di dalamnya.
Pengunjung bisa dapatkan kopi durian dalam berbagai ukuran. Mulai dari 250 gram, 100 gram, bahkan sachet 15 gram yang bisa dipilih sesuai selera.
Sambal Lampung
Oleh-oleh khas Lampung lainnya yang patut dicoba adalah sambalnya. Sambal Lampung terkenal pedas dan segar.
Di antara jenis sambal yang cukup popular penjualannya adalah sambal goreng udang, sambal tempoyak, sambal bawang, dan sambal terasi.
Ukuran dan kemasannya pun cukup bervariasi. Pengunjung bisa membeli kemasan botol, kemasan toples, atau sachet.
Sambal ini sangat nikmat disajikan bersama makanan berat atau camilan.
Kerupuk Cumi
Masih ingin rekomendasi camilan kriuk? Pilihan kerupuk cumi bisa dijadikan list untuk oleh-oleh khas Lampung dan sajian santai bersama keluarga di rumah.
Tak hanya keripik pisang dan kerupuk kemplang yang khas, kerupuk cumi pun lezat dan menggoyang lidah.
Produk satu ini dibuat dari bahan cumi asli sehingga rasa gurih cumi sangat bisa dirasakan. Kerupuk cumi juga cocok dipadukan dengan sambal Lampung yang pedas.
Kerupuk cumi adalah produk yang bisa dijadikan camilan atau dijadikan lauk pun tetap terasa nikmatnya, lho!
Bolu Tape
Selain beberapa jenis makanan kriuk, pengunjung juga bisa menjadikan bolu tape sebagai pilihan oleh-oleh khas Lampung.
Bolu dari bahan dasar tape ini membuat aromanya sangat khas dan legitnya terasa dalam tiap gigitan. Dijamin ketagihan jika sudah mencicipinya.
Dapatkan menu satu ini di kawasan pusat oleh-oleh yang tersebar di Lampung. Harganya cukup bervariasi tergantung besar ukurannya.
Mulai dari angka Rp18.000 sampai Rp30.000 saja.
Souvenir Siger Lampung
Souvenir berbentuk siger khas Lampung akan jadi bagian oleh-oleh yang cukup manis untuk dibagikan kepada kerabat terdekat.
Siger merupakan mahkota yang dipakai oleh pengantin perempuan. Siger terdiri dari tujuh puncak. Mahkota ulun Lampung ini punya corak emas yang elegan.
Siger biasanya dipakai sebagai penghias untuk kepala perempuan yang menikah. Karena kecantikan bentuknya, siger Lampung dijadikan salah satu oleh-oleh khas Lampung.
Produk souvenir ini bisa dijumpai dalam bentuk bros maupun gantungan kunci. Harganya pun tidak terlalu mahal, berkisar Rp30.000 saja.
Cukup terjangkau, bukan?
Ada banyak toko souvenir yang menyediakan oleh-oleh khas Lampung ini sebagai alternatif buah tangan selain makanan. Pengunjung bisa memilih beberapa model yang cantik untuk buah tangan.
Di antara beberapa rekomendasi di atas bisa dijadikan oleh-oleh khas Lampung yang menarik untuk kerabat. Souvenir pun bisa dijadikan pengingat pernah berkunjung ke kota satu ini.