Bagi Anda yang hobi baking kue, roti atau membuat kudapan lain, tentunya sudah tidak asing dengan penggunaan stand mixer terbaik.
Stand mixer terbaik dinilai memudahkan proses pencampuran bahan dan lebih menghemat waktu.
Apalagi dengan alat ini Anda bisa sembari melakukan aktivitas lain tanpa perlu memegangi gagang mixer sehingga tangan bebas pegal.
Review Merk Stand Mixer Terbaik, Mana yang Jadi Favorit?
Ada banyak sekali jenis mixer dengan berbagai merk yang bisa Anda pilih. Namun, akan lebih baik jika sebelumnya mengetahui spesifikasi alat dengan mendetail.
Berikut ulasan 10 merk stand mixer dengan beragam fitur yang dapat kami sajikan.
Philips Stand Mixer – HR 1559
Rekomendasi stand mixer berkualitas datang dari merk Philips. Alatnya memiliki atribut cukup lengkap.
Bahkan diklaim mampu menyelesaikan adonan hingga 30 persen lebih cepat. Adanya inovasi beater berongga pencampuran udara dalam adonan dinilai lebih maksimal.
Adonan nantinya akan jadi lebih halus dan lembut. Agar hasil maksimal, produk telah dilengkapi perekat agar mesin tak mudah tergelincir saat dipakai.
Selain beater whisk, Anda juga akan memperoleh dough hook untuk pembuatan adonan yang kenyal seperti donat maupun roti.
Mixer Philips series ini juga memiliki lima tingkat kecepatan yang dapat diatur untuk menentukan tekstur adonan yang Anda inginkan.
Panasonic MKGB1WSR Stand Mixer
Pilihan stand mixer terbaik kedua ini tah dilengkapi dengan kabel sepanjang 1,7 meter agar memudahkan ketika digunakan.
Alatnya memiliki dua pengocok berbentuk kerucut yang membuat proses pencampuran bahan lebih optimal.
Kapasitas wadah lumayan besar karena memuat hingga 3 liter adonan. Mangkuk adonan dapat berputar otomatis berkat gerigi di sekeliling bibir mesin.
Sama seperti merk sebelumnya, Panasonic membekali alatnya dengan lima tingkat kecepatan untuk menentukan tekstur adonan yang ingin Anda buat.
Kendati digunakan dengan kecepatan maksimal, alat ini tidak menimbulkan kebisingan. Sebab, telah dilengkapi peredam yang membalut bagian motornya.
Daya listrik yang dibutuhkan juga tergolong ringan antara 200 watt – 300 watt ketika mixer dinyalakan.
Niko Stand Mixer NK-628
Bingung mencari stand mixer terbaik dengan harga affordable? Niko series NK-628 adalah rekomendasi paling tepat.
Hadir dengan lima tingkat kecepatan dan konsumsi daya sekitar 120 watt saja akan membuat Anda langsung jatuh hati.
Material bahan pengaduk adonan lebih aman karena terbuat dari bahan anti karat. Adanya teknologi mangkuk berputar serta tombol turbo membuat kinerja semakin praktis dan efisien.
Mixer National Omega series 1506
Merk stand mixer selanjutnya ini juga memiliki konsumsi daya yang kecil sekitar 170 watt saja pada beban maksimum.
Sehingga pas untuk rumah dengan tegangan listrik kecil sekalipun. Bahkan saat digunakan pada kecepatan standar, alat ini hanya mengonsumsi daya 120 watt.
Desain produk simpel dan gampang dioperasikan. Di bagian gagang body juga ergonomis, pas ketika dipegang.
Kapasitas stand mixer terbaik National Omega juga tergolong besar mampu memuat adonan hingga 2 liter.
Tak lupa, mixer dilengkapi dengan lima pilihan kecepatan ideal untuk mengaduk, mengocok hingga mencampur adonan lebih mudah.
Produknya semakin komplit dengan adanya beater dan kneader berbahan stainless steel yang aman dan tidak lekas rusak.
Signora Mixer Bowl
Stand mixer terbaik asal Italia satu ini akan melengkapi koleksi peralatan masak di dapur jadi makin menarik.
Datang dengan konsep mixer bowl, Signora mempunyai desain yang unik dan cantik.
Dimensi alat hanya 32 cm x 23 cm x 25 cm yang relatif lebih mini ketimbang stand mixer lain di kelasnya.
Mangkuk adonan berkapasitas 2,5 liter dan sanggup mengocok hingga 500 gram adonan dan 15 butir telur untuk adonan roti padat.
Signora dapat bekerja dengan beban kerja tertinggi dan mengonsumsi daya sebesar 250 watt.
Agar lebih aman, material pengaduk adonan terbuat dari stainless steel yang anti karat.
Oxone Stand Mixer Tipe OX-833
Hadir dengan desain ergonomis dan dua pilihan warna, stand mixer terbaik dari Oxone dibuat dengan material premium dan berkualitas.
Oxone membutuhkan daya 150 watt dengan 3 mode pengaturan kecepatan yang bisa Anda sesuaikan untuk menentukan tekstur adonan.
Material pengaduk menggunakan bahan baja anti karat berlapis krom agar tampilannya tetap keren. Namun, tetap bebas dari bakteri serta jamur.
Selain digunakan sebagai mixer duduk, Oxone juga bisa dioperasikan dengan mode tangan.
Saat memakai mode tangan Anda tak perlu takut pegal karena bobot mixer tanpa wadah beserta dudukannya hanya 1 kg saja.
Dibekali dengan alas duduk yang rata dan merekat kuat di segala permukaan, membuatnya aman dari potensi tergelincir.
Kenwood KVL4100S Chef XL
Series KVL4100S dari Kenwood adalah stand mixer terbaik berkualitas premium.
Mixer duduk jenis planetary ini ideal sebagai alat utama pembuat roti dan kue pada usaha bakery.
Alatnya semakin optimal karena mode total mixing action beserta kontrol kecepatan yang tersemat.
Desain produk nampak elegan dan mewah berbalut lapisan doff berwarna abu-abu yang sempurna.
Material pembuat mixer diambil dari bahan metal seutuhnya sehingga memberikan daya tahan yang tinggi.
Sedangkan untuk mangkuk mixer memakai bahan aluminium agar adonan tidak lengket dan mudah tercampur secara merata.
Cosmos series CM-1289
Mengandalkan lima tingkat kecepatan serta tombol turbo menjadikan Cosmos pilihan mixer duduk terbaik selanjutnya.
Kombinasi pengaduk whisk & hook akan membuat proses pencampuran bahan lebih sempurna.
Mangkuk stand mixer terbaik dari Cosmos bisa berputar otomatis dengan kapasitas adonan hingga 3,5 liter.
Untuk daya konsumsi listrik mode kecepatan tinggi, mixer hanya butuh 180 watt saja.
Terdapat perlindungan tembaga atau lapisan thermostat yang membuatnya tetap aman dan mencegah overheat pada mesin motor.
Miyako Stand Mixer series SM-625
Dengan lima pilihan kecepatan dan daya listrik 190 watt, Miyako stand mixer jadi pilihan oleh banyak reviewer
Alatnya ideal untuk aktivitas mencampur, mengaduk dan mengocok adonan. Dibekali tombol turbo dengan kecepatan ekstra untuk bahan yang susah dihancurkan.
Bobot total produk sekitar 2 kg yang dilengkapi dengan kabel sepanjang 1 meter.
BOLDe varian Super Mix Spider Standing Mixer
BOLDe populer sebagai brand dengan produk turunan rumah tangganya yang berkualitas.
Kini merk stand mixer terbaik ini datang membawa item dengan harga terjangkau dan berkualitas prima.
Dibekali 5 kecepatan plus satu tombol turbo membuat mixer mampu bekerja secara maksimal.
Tak perlu cemas karena konsumsi daya mixer hanya 300 watt saja. Cukup hemat jika tegangan listrik di rumah juga kecil.
Keunggulan lain dari mixer duduk BOLDe ialah gampang dirawat maupun dibersihkan.
Tipe planetary mixer satu ini dapat menghasilkan adonan kue dan olahan lainnya lebih perfect!
Hanya saja bobot si BOLDe ini lumayan berat, tapi pas untuk Anda yang bekerja menetap dan tidak berpindah tempat.
Demikianlah ulasan merk stand mixer terbaik dari berbagai merk. Semoga informasi ini membantu Anda untuk menentukan pilihan. Bikin kue, yuk!