Berikut ini adalah hasil akhir Wolverhampton vs Bournemouth dalam lanjutan Liga Inggris.
Empat laga terakhir tidak pernah menang, anak asuh Gary O’Neil akhirnya berhasil memutus tren negatif itu.
Bertandang ke Stadion Mileneoux, Tavernier menjadi satu-satunya pencetak gol untuk The Cherries di hasil akhir Wolverhampton vs Bournemouth.
Striker timnas Inggris Dominic Solanke menebar ancaman saat laga baru berjalan tiga menit.
Sundulan mantan pemain Chelsea dan Liverpool itu sayangnya masih bisa ditepis kiper Wolverhampton, Jose Sa.
Hanya berselang semenit, giliran Wolverhampton yang nyaris mencetak angka pertama lewat Matheus Cunha.
Tembakan kaki kiri Pablo Saribia juga belum berhasil membuahkan skor untuk Wolves.
Seperti masih penasaran, Sarabia dan Cunha sama-sama membuat dua peluang emas.
Menit ke-31 dengan memanfaatkan umpan Joao Moutinho, pemain asal Argentina itu sekali lagi gagal mencetak gol.
Bournemoth kembali dikepung yang kali ini peluang didapatkan Adama Traoré.
Namun, pertahanan Bournemouth bermain apik sehingga tidak ada gol tercipta untuk tim tuan rumah.
Hasil akhir babak pertama Wolverhampton vs Bournemouth pun imbang tanpa gol.
Di babak kedua pertandingan kian sengit, tetapi tim tamu yang malah unggul duluan.
Menerima umpan Solanke, Marcus Tavernier tanpa ampun melepaskan tembakan yang tak bisa dibendung Neto.
Gol Tavernier membawa Bournemouth unggul 1-0 saat laga babak kedua baru berjalan 4 menit.
Matheus Cunha mencoba membalas dengan sepakan kaki kanan dari bagian tengah kotak 16 diblok. Assist oleh Adama Traoré.
Sayangnnya, eks Barcelona itu gagal mencetak gol penyeimbang.
Namun, tak ada lagi gol tercipta. Hasil akhir Wolverhampton vs Bournemotuh 0-1.
Susunan Pemain dalam Hasil Akhir Wolverhampton vs Bournemouth
Berikut ini susunan pemain dalam hasil akhir Wolverhampton vs Bournemouth yang baru saja berakhir dini hari tadi.
Tim tamu Bournemouth menjadi pemenang di laga ini.
Wolverhampton: Jose Sa, Semedo, Dawson, Kilman, Nouri; Nunes, Neves; Sarabia, Moutinho, Adama; Cunha.
Pelatih: Julen Lopetegui
Bournemouth: Neto; Smith, Stephens, Mepham, Zemura; Dango, Lerma, Billing, Anthony; Junior Traore, Solanke.
Pelatih: Gary Mc O’neil