Pengguna Apple, terutama bagi kalian yang akan membeli HP iPhone bekas atau second hand, harus tahu cara mengecek cycle count baterai iphone khususnya jika ingin membeli produk bekas. Dengan cek cycle count battery kamu akan mengetahui sudah berapa kali hp iPhone dicharge jadi akan lebih mudah untuk mengetahui kualitas baterai perangkat tersebut.
Saat membeli perangkat smartphone, salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah kualitas baterainya. Hal ini karena kapasitas baterai pada iPhone akan berpengaruh terhadap ketahanan pemakaiannya. Maka dari itu saat memutuskan untuk membeli iPhone bekas, maka memeriksa battery healthy adalah sebiah keharusan.
Salah satu cara yang bisa kamu coba untuk mengetahui kesehatan baterai iPhone sebelum melakukan pembelian HP iPhone bekas, adalah dengan melihat cycle count battery perangkat tersebut. Namun sudah tahukah kamu apa itu cycle count battery dan bagaimana cara melakukannya? Simak info lengkapnya disini :
Apa itu Cycle Count Battery
Cycle count merupakan istilah yang biasa digunakan untuk menghitung siklus pengisian baterai. Perhitungan ini biasanya dimulai dari kondisi baterai kosong (0%) dan diisi daya hingga penuh (100%). Dengan mengetahui cycle count ini, kamu akan mengetahui sudah berapa kali Hp iPhone dicharger.
Perlu kamu ketahui, bahwa Apple telah menjelaskan bahwa rata-rata performa baterai iPhone akan menurun jika sudah dicharge sebanyak 500 kali. Maka dari itu, dengan melihat cycle count battery ini, kamu akan tahu kesehatan dan kualitas baterai di perangkat iPhone. Hal ini penting kamu lakukan, khususnya jika ingin membeli perangkat baru.
Kenapa Perlu Tau Cara Mengecek Cycle Count Baterai iPhone
Seperti yang telah dijelaskan di atas, cycle count dilakukan untuk mengetahui sudah berapa kali baterai iPhone telah melakukan pengisian daya. Cara ini sangat berguna dilakukan khususnya jika ingin membeli perangkat iPhone atau MacBook bekas.
Dengan mengetahui cara melihat cycle count baterai iPhone, kamu bisa terhindari dari risiko membeli perangkat iPhone atau MacBook bekas yang memiliki kualitas baterai jelek dan sudah menurun. Hal ini dilakukan karena jika kamu membeli baterai iPhone atau MacBook baru harganya cukup mahal.
Baca juga: Tips iPhone Tersembunyi yang Mungkin Belum Kamu Tahu
Tidak hanya itu, dengan mengetahui kualitas baterai, kamu juga bisa merencakan pemakaian baterai dengan lebih baik. Idealnya, baterai perangkat iPhone yang masih normal memiliki kesehatan baterai di atas 80% dalam setahun dan sudah dicharge kurang dari 500 kali. Jika sudah mendekati angka 500 kali, kamu perlu memperlakukan baterai iPhone dengan lebih bijak jika ingin lebih awet dan tahan lama.
Cara Mengecek Cycle Count Baterai Iphone
Untuk cara mengecek cycle count baterai iPhone, bisa dilakukan dengan beberapa cara. Bisa cek langsung melalui perangkat dengan menggunakan aplikasi bawaan atau tanpa perlu aplikasi tambahan…
…atau bisa juga menggunakan bantuan aplikasi tambahan pihak ketiga.
Untuk lebih jelasnya tentang bagaimana cara melihat cycle count battery iPhone, di bawah ini adalah penjabaran lengkapnya :
- Cara mengecek cycle count baterai iphone Tanpa Aplikasi
Cara ini bisa kamu pakai untuk iOS 12 dan seri yang lebih baru. Cara mengecek cycle count baterai iphone tanpa aplikasi ini sebagai berikut :
- Buka menu setting
- Pilih Privacy – Analytics & Improvements
- Pastikan bagian iPhone & Watch Analytics dalam keadaan aktif atau ON
- Buka menu Analytics Data
- Cari data dengan nama “log-aggregated”
- Pilih yang paling baru kemudian buka
- Salin semua teks yang ditampilkan pada halaman tersebut (ketuk dan tahan, geser titik seleksi kanan ke bawah sampai semua teks terpilih kemudian pilih Copy)
- Buka aplikasi Notes
- Paste semua teks yang sudah disaling sebelumnya pada catatan baru
- Klik Done untuk menyimpan teks tersebut
- Gunakan pencari di Notes untuk mencari kata kunci “BatteryCycleCount”
- Perhatikan Anda dibawah BatteryCycleCount
- Angka yang ditampilkan adalah cycle count baterai iPhone kamu
- Cara Mengecek Cycle Count Baterai Iphone dengan Aplikasi Tambahan
Untuk pengguna iPhone dengan iOS 11 ke bawah, jika ingin mencoba cara mengecek cycle count baterai iPhone perlu menggunakan aplikasi tambahan. Ada beberapa aplikasi pihak ketiga yang bisa kamu gunakan. Antara lain seperti berikut :
- iBackupbot
- Download iBackupbot
- Install di PC atau MacBook
- Hubungkan iPhone ke Mac atau PC
- Jalankan aplikasi iBackupbot
- Klik nama perangkat iPhone kamu di bagian sidebar di sebelah kiri dan informasi lengkap terkait perangkat akan ditampilkan
- Pilih opsi More Information dan akan muncul jendela baru yang menampilkan cycle count baterai iPhone kamu
- View Battery Cycle
- Download dan install view Battery Cycle
- Buka Setting
- Cari dan pilih opsi Privacy
- Klik pada opsi Analytics & Improvements di bagian paling bawah
- Klik pada opsi “log aggregated-XXXX (pilih yang terbawah karena merupakan data analisis terbaru)
- Klik opsi Share di bagian pojok kanan atas, kemudian pilih opsi View Battery Cycle
- Akan ditampilkan notifikasi berapa kali baterai kamu sudah melakukan isi daya atau charger.
Hal yang Perlu Dilakukan Sebelum Melakukan Cara Melihat Cycle Count Baterai iPhone
Agar hasilnya lebih optimal, sebelum melihat cycle count battery di iPhone ada baiknya kamu melakukan kalibrasi baterai terlebih dahulu. Kalibrasi baterai adalah proses mengkondisikan ulang baterai agar kapasitas daya yang terbaca oleh sistem akurat dan persentase baterai yang ditampilkan benar apa adanya.
Kalibrasi baterai ini penting dilakukan khususnya jika iPhone sering tiba-tiba mati sendiri padahal kapasitas baterai masih cukup banyak. Selain itu, jika perangkat iPhone membutuhkan waktu yang lama untuk melakukan pengisian daya hingga penuh, sebaiknya kamu perlu melakukan kalibrasi baterai yang mengetahui masalahnya.
Langkah-langkah kalibrasi baterai iPhone adalah sebagai berikut :
- Gunakan iPhone seperti biasa hingga baterai habis dan perangkat mati secara otomatis
- Diamkan iPhone selama 2 – 3 jam dalam kondisi mati untuk memastikan semua listrik yang ada pada iPhone benar-benar habis dan berhenti
- Lakukan pengisian baterai hingga penuh 100%
- Jika sudah penuh, habiskan baterai sampai benar-benar mati dengan sendirinya
- Diamkan kembali iPhone dalam kondisi mati selama 2 – 3 jam kemudian isi ulang kembali hingga daya penuh 100%
- Baterai iPhone berhasil dikalibrasi
Setelah melakukan langkah kalibrasi baterai, barulah kamu bisa menerapkan cara mengecek cycle count baterai iPhone. Dengan melakukan langkah kalibrasi baterai terlebih dahulu, hasil cycle count battery iPhone akan lebih akurat dan optimal.Kapasitas dan kualitas baterai memang menjadi salah satu spesifikasi yang perlu diperhatikan saat membeli perangkat smartphone. Maka dari itu, jika kamu berencana untuk membeli perangkat iPhone bekas, pastikan cek kesehatan dan kualitas baterai dengan cara mengecek cycle count baterai iphone untuk memastikan perangkat tersebut memiliki kualitas baterai yang masih bagus. Dengan begitu kamu tidak akan tertipu dan harus membeli baterai baru untuk perangkat tersebut.