Persaingan gadget semakin tinggi, tapi HP Realme hadir menjadi pesaing yang tak kalah kuat. Meski tergolong baru, Realme bisa menghadirkan HP dengan fitur-fitur canggih.
Dengan harga terjangkau, HP Realme tak pernah sepi peminat, termasuk di Indonesia. Realme merupakan brand smartphone yang dulunya sub brand dari OPPO.
Namun mulai menjadi brand independen sejak 2018 dan banyak mendulang kesuksesan.
Berbagai series dikeluarkan dengan berbagai segmen harga.
HP Realme Terbaik 2022
Selain memiliki spesifikasi yang tak diragukan, harga HP Realme tetap ramah di kantong. Produknya selalu dipertimbangkan oleh konsumen dengan tingkat kepercayaan terhadap seller yang baik.
Realme 10
Jika ingin memaksimalkan budget, maka pilihlah Realme 10.
Ponsel ini memiliki harga yang wajar di kelasnya dengan layar Super AMOLED yang memberikan display cantik.
Selain itu, bodinya menarik dengan permainan gradasi warna sehingga terlihat elegan.
Teknologinya menggunakan chipset mumpuni yang bahkan bisa dipakai untuk main game.
Tampilannya smooth karena menggunakan refresh rate 90 Hz.
Menariknya, smartphone ini bisa hemat daya sehingga baterai tidak cepat habis.
Ditambah sudah dilengkapi fast charging sehingga pengisian daya tidak perlu menunggu lama.
Realme GT2 Explorer Master
Selanjutnya ada HP Realme GT12 Explorer Master dengan desain khusus yang bekerjasama dengan fashion designer Jae-Jung yang pernah merancang busana Ralph Lauren.
Ponsel ini memberikan nama desainnya Travel Trunk atau koper travel dengan kesan retro.
Terbuat dari material kulit vegan, sehingga bodi ponsel ramah lingkungan.
Layarnya cukup luas dengan bezel yang sangat tipis. Layarnya dibekali dengan panel OLED ukuran 6,7 inci dengan resolusi Full HD+ atau 1080 x 2400 piksel.
Sedangkan refresh rate yang dimiliki cukup tinggi yaitu 120 Hz dan mampu memutar konten HDR10+ dan menghasilkan 1 miliar warna.
Tidak hanya tampilannya yang menarik, ponsel ini juga memiliki performa tinggi karena menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1.
Chipset ini punya delapan inti CPU yang didukung pengolah grafis GPU Adreno 730. Sehingga, dari performa tidak perlu dikhawatirkan dan bisa untuk bermain game.
Realme GT2
Meski tanpa menggunakan kata Pro untuk series ini, spesifikasi ponsel ini tak bisa dianggap receh. Dengan mengusung layar AMOLED dan refresh rate adatifnya cukup mumpuni.
Resolusi yang dibawa yaitu 6,62 inci Full HD+. Meski begitu, tampilan layarnya tetap jauh dari kata jelek. Realme GT2 masih standar HDR10+ kecerahan puncak 1300 nit.
Sehingga memberikan Anda akses terhadap konten HDR pada YouTube. Selain itu dari dapur pacu hanya memakai Snapdragon 888. Tapi jangan sepelekan performanya.
Realme GT Neo 3
Realme GT Neo 3 ini memiliki dua varian berdasarkan pengisian daya 80 W dan 150 W.
Meski pengisian daya lebih kecil, tapi untuk varian 80 W hadir dengan baterai yang besar yaitu 5000 mAh, sedangkan untuk 150 W hadir dengan baterai 4500 mAh.
Dengan daya 150 W mampu mengisi baterai 0-50% dalam waktu 5 menit saja, sedangkan 80 W butuh waktu sekitar 12 menit.
Realme GT Neo 3 memiliki desain bodi belakang seperti mobil balap. Dapur pacunya disokong Dimensity 8100 besutan MediaTek, merupakan chipset kelas menengah paling bergengsi.
Selain memiliki perbedaan dari segi baterai, HP Realme GT Neo 3 juga punya varian storage penyimpanan yaitu RAM 8 GB/256 GB dan RAM 12 GB/256 GB.
Realme GT Explorer Master
Selanjutnya ponsel Realme dengan rentang harga Rp6 jutaan yang membuat semua orang kagum dengan performanya.
Ponsel ini menggunakan Snapdragon 870 5G dengan clock speed 3.2 GHz. Sebagian orang pun lebih memilih Snapdragon 870 karena lebih adem dibanding Snapdragon 888.
Sedangkan dari segi kamera, ponsel ini tidak akan mengecewakan karena dilengkapi lensa Sony IMX766 50 MP dengan fitur Optical Image Stabilization, membuat foto tidak blur.
Sedangkan lensa pendampingnya terdapat kamera ultra wide 16 MP dengan kemampuan FOV 123 derajat dan kamera makro 2 MP untuk mengambil foto close up.
Realme GT Neo2
HP Realme selanjutnya ini dinilai sebagai varian alternatif Realme GT dengan harga menengah. GT Neo2 mengalami peningkatan dari ukuran layar dan fitur pengisian daya.
Ponsel ini dianggap sebagai ponsel dengan rasio harga dan performa paling bagus di kelasnya. Realme GT Neo2 sudah menggunakan Snapdragon 870 yang memiliki kinerja sangat baik.
Sangat cocok untuk pekerjaan-pekerjaan seperti mengedit gambar dan video atau bermain game emulator.
Meski ponsel ini tidak ada mode 120 Hz saat dipakai bermain game, tapi ponsel ini bisa tampilkan transisi layar dua kali lipat lebih mulus saat scrolling medsos dan navigasi.
Realme GT Neo2T
Varian lain dari GT Neo2 ini muncul dengan berbagai fitur yang cenderung lebih sederhana dan harganya pun terjangkau.
Sudah tidak lagi menggunakan Snapdragon 870 tapi menghadirkan Dimensity 1200 untuk dapur pacunya.
Selain itu, GT Neo2T menawarkan pengguna daya baterai yang cukup tahan lama dengan 65 W SuperDat Change agar mengisi daya lebih cepat.
Layarnya berukuran lebih kecil dari series sebelumnya yaitu 6,43 inci seolah dikembalikan sama dengan generasi pertamanya.
Namun Realme GT Neo2T lebih banyak kesamaan dengan Realme GT Neo dibandingkan GT Neo2. Ponsel ini menghadirkan warna bodi straightforward dengan fast charging lebih baik.
Realme Narzo 50i Prime
HP Realme Narzo 50i Prime ini memiliki harga yang cukup terjangkau. HP ini baru saja rilis 2022 dengan CPU Octa Core Unisoc dan CPU ARM Cortex A75.
Selain itu, dilengkapi dengan kecepatan hingga 1.82 GHz. Storage yang digunakan berjenis UFS 2.2 yang punya performa 300% lebih cepat daripada eMMC 5.1.
Ponsel ini dibekali RAM 4GB dan ROM 64 GB. Kinerjanya cukup andal untuk pekerjaan sehari-hari. Smartphone ini punya slot MicroSD hingga 1 TB.
Layarnya cukup luas dengan 6.5 inci resolusi HD+. Keunggulan lainnya dari Realme Narzo 50i Prime punya baterai besar 5000 mAh.
Realme C35
HP Realme C35 punya desain yang stylish dan banyak diminati pada 2022. HP ini memiliki ketebalan 8,1 mm dan berat 189 gram sehingga ringan dan tipis di semua seri C.
Dilengkapi kamera utama beresolusi 50 MP, kamera makro, serta kamera potret B&W. Realme C35 ini memiliki kapasitas baterai 5000 mAh dengan teknologi fast charging.
Sedangkan kamera selfie punya resolusi 8 MP dengan sensor premium Sony sehingga foto lebih tajam dan natural .
Dapur pacunya menggunakan CPU Octa Core dari Unisoc memiliki CPU Cortex A75 dengan kecepatan hingga 2.0 GHz.
Pilihan penyimpanan tersedia dalam RAM 4GB dan ROM 64 GB. Sementara untuk kapasitas penyimpanan internal bisa ditambah dengan Micro SD.
Realme 9i
Selanjutnya HP Realme 9i yang menggunakan chipset Snapdragon 680 dengan Cortex A73 dan Cortex A53.
Chipset ini memiliki kecepatan 2.4 GHz dibuat di fabrikasi 6nm. Kinerjanya sangat efisien dibanding chipset 12nm.
Smartphone ini juga menggunakan teknologi Dynamic RAM Expansion (DRE) yang dapat menambah kapasitas RAM diambil dari ROM.
HP Realme 9i memiliki Dual Stereo Speaker yang mendukung Hi-Res Audio. Suara lebih kencang dan jelas dengan high fidelity yang lebih baik.
Semua HP Realme yang sudah disebutkan memiliki spesifikasi yang diunggulkan masing-masing. Perhatikan prosesor, ketahanan baterai, hingga fitur jika ingin menentukan pilihan. Temukan HP terbaik untuk mendukung aktivitas sehari-hari.