Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tidak hanya menarik sebagai wisata sejarah dan budayanya, namun juga menyimpan beragam wisata alam seperti Goa Pindul.
Beragam wisata alam tersebut tersebar dalam sejumlah kabupaten, baik berupa hamparan pantai, sungai, hingga goa yang begitu memikat mata.
Salah satu wisata alam yang kini menjadi incaran wisatawan adalah Goa Pindul.
Goa Pindul merupakan salah satu objek wisata yang berada di Dusun Gelaran 2 Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah IstimewaYogyakarta.
Lokasinya berjaran 42 KM dari pusat kota Yogyakarta dengan waktu tempuh kurang lebih 1 Jam 20 Menit.
Untuk menuju lokasi ini begitu mudah, melalui Jl. Jogja – Wonosari sekitar 40 KM.
Kemudian belok kearah kiri di Bunderan Siyono menuju Jl. Lingkar Utara.
Kemudian belok kiri di perempatan Bejiharjo. Belok kearah kiri lagi di pertigaan JL Wonosari-Bejiharjo menuju Jl Raya Pindul.
Setelah Tugu bisa belok kanan mengikuti arah petunjuk. Untuk jam buka wisata ini dari jam 07:00 WIB – 19:00 WIB.
Goa Pindul menjadi goa eksotis dengan aliran sungai bawah tanah tepat di Gunungkidul.
Dengan menggunakan ban pelampung karet, menyusuri aliran air dengan “Cahaya Surga” yang menyisir tiap celah goa pindul.
Suasana nyaman dengan aliran air yang tidak deras, gemercik air yang menetes diantara dinding doa.
Wisata petualang ini cocok untuk menjadi alternatif pilihan liburan wisata alam bersama keluarga.
Goa Pindul lebih dikenal dengan aktivitas cave tubing atau yang lebih dikenal dengan susur goa.
Susur goa dikenal dengan menaiki ban pelampung, mengikuti aliran sungai bawah tanah yang berada dalam goa.
Namun untuk tempat wisata ini, hanya aliran air tidak terlalu deras, melandai dengan aliran sungai yang menenang.
Menyusuri sungai dalam tanah yang mengalir dalam goa dengan ban pelampung, tampak begitu menyenangkan.
Untuk rute sungai, tidak terlalu panjang, hanya berkisar panjang 300 M saja.
Petualangan menyaksikkan sekaligus menegangkan ini hanya berlangsung dalam waktu kurang lebih 45 menit.
Tidak terlalu lama, namun juga cukup memberikan pengalaman baru untuk Anda dan keluarga.
Dalam goa ini, Anda dapat menemukan beberapa ornamen cantik yang menghiasi dindingnya, seperti batu-batuan Kristal, moonmilk, stalaktit, dan stalakmit.
Ornamen ini turut menjadi keindahan alam yang dapat Anda nikmati selama melakukan susur goa.
Bahkan dikatakan jika stalaktit terbesar keempat didunia dapat juga Anda temukan disini.
Ujung pengarungan goa, pengunjung dapat menemukan sebuah chamber atau laksana kolam besar dengan lubang goa dibagian atsnya.
Aliran air tenang dengan tinggi yang hanya setinggi lutut orang dewasa.
Kedalaman air goa yang tidak terlalu dalam, menjadikan aliran air ini cocok untuk tempat berenang atau terjun dari ketinggian.
Air dalam kolam ini cenderung tenang, sehingga cocok untuk saranan bermain keluarga dan anak-anak.
Pemandangan yang tercipta dari chamber atau laksana kolam besar juga tidak kalah cantik dengan rangkaian wisata pemandanan goa Pindul.
Sekitar pukul 09:00 WIB atau 10:00 WIB pagi, lubang pada goa ini terisi sinar matahari dan menyorot kearah luar.
Suasana Ray of light ini begitu indah. Ditambah dengan beragam ornament bebatuan disekitarnya yang membuat suasana “Cahaya Surga” ini begitu indah.
Pengunjung jika berjalan-jalan keluar goa, terdapat Bendungan Banyumoto yang telah terbangun sejak zaman Belanda.
Tempat ini berbentuk tebing meninggi dengan bendungan air yang ada didasarnya.
Tempat cantik ini, seringkali digunakan wisatawan untuk uji nyali melompat ke dalam sungai dari atas tebing.
Aktivitas yang cukup menantang ini begitu cocok untuk pengunjung yang tidak hanya menginginkan wisata rekreasi, namun juga beberapa aktivitas menyenangkan.
Bagi pengunjung yang hendak masuk kedalam Goa Pinjul ini, beberapa kuliner menarik juga perlu Anda coba, seperti pelayanan makan rombongan dengan harga murah.
Katering makan yang berdiri, menawarkan menu khas Jogja seperti sayur lombok ijo, trancam, gudeg daun singkong, tahun tempe bacm , ayam goring, dan banyak lainnya.
Untuk harga makanan disini cukup murah, dengan harga mulai dari Rp. 17.500/porsi.
Harga ini sudah termasuk minuman dan buah, cukup murah bukan?
Beberapa tips akan kami berikan untuk Anda yang minat berkunjung ke wisata alam Goa Pinjul ini.
Bila menggunakan Google Maps, pastikan mengetikkan nama “WiraWisata Gunung Pidul” pada laman pencaharian.
Kedua, jika memang Anda mengalami masalah dalam perjalanan menuju wisata ini, pengunjung dapat meghubungi nomor WA yang tertera dalam website atau laman resmi Goa Pinjul.
Akan ada titik penjemputan gratis yang menjadi salah satu fasilitas dalam goa ini.
Terakhir, pastikan anda melakukan pengamanan diri dengan membawa beberapa pelindung ponsel dan pakaian yang sesuai untuk segala kegiatan yang hendak Anda lakukan nanti.