Tempat wisata di Cirebon tidak kalah hits dan populer dibandingkan dengan destinasi yang ada di tempat lainnya.
Apalagi dengan kehadiran tol Cipali yang membuat Cirebon terus mengalami perkembangan pesat dalam sektor ekonomi dan pariwisata.
Banyak wisatawan berdatangan dari luar kota untuk menikmati liburan yang hits dan kece karena banyaknya spot wisata yang instagramable.
Tempat Wisata di Cirebon yang Wajib Dikunjungi
Cirebon yang sebelumnya terkenal sebagai kota udang ini rupanya juga mempunyai destinasi wisata yang unik dan kekinian.
Simak rekomendasi hits tempat wisata di Cirebon berikut ini sebagai panduan:
Cirebon Waterland Taman Ade Irma Suryani
Taman Ade Irma Suryani (TAIS) yang dahulu terabaikan sekarang sudah direnovasi dan menjadi tempat wisata di Cirebon yang lagi hits
Namun namanya berubah menjadi taman air bernama Cirebon Waterland. Pengunjung dapat menikmati berbagai wahana sejak pukul 07.00 hingga 21.00 WIB.
Destinasi wisata ini sangat disukai karena selain kolam renang juga menyediakan banyak spot kece, seperti pondok ikonik dan restoran bergaya kapal laut.
Banyu Panas Palimanan
Bagi Anda yang menyukai wisata air maka Banyu panas Palimanan adalah tempat wisata di Cirebon yang recomended.
Destinasi ini menawarkan sensasi berenang dan berendam dengan air panas alami yang diyakini dapat mengusir rasa letih.
Memiliki panorama yang sangat indah, pengunjung dapat menghabiskan waktu antara pukul 06.00 sampai dengan pukul 18.00 WIB.
Harga tanda masuknya juga cukup murah, tempat wisata alam di Cirebon ini mematok tarif senilai Rp7 ribu saja.
Taman Sari Gua Sunyaragi
Tempat wisata di Cirebon selanjutnya yang wajib dikunjungi adalah situs cagar alam seluas 15 hektar di kawasan Sunyaragi, Kesambi.
Pada masa lalu kompleks candi ini digunakan untuk tempat beristirahat dan bermeditasi para sultan Cirebon.
Sehingga di daerah ini terdapat banyak terowongan penghubung bawah tanah dan saluran air.
Sangat recomended untuk berlibur bersama keluarga dan sarana edukasi bagi anak-anak, karena pada waktu tertentu digunakan sebagai lokasi pergelaran kebudayaan.
Menariknya, di tempat wisata ini terdapat layanan tour guide seharga Rp40-50 ribu.
Bukit Gronggong
Menikmati keindahan pemandangan Cirebon dari atas bukit Gronggong memberikan sensasi liburan yang berbeda.
Pemandangan dari perbukitan ini menciptakan nuansa romantis, terutama di kala senja sembari melihat matahari tenggelam.
Dijamin pengunjung tidak akan kelaparan karena disini banyak sekali pedagang kaki lima dan restoran yang akan memuaskan selera Anda.
Hutan Kera Plangon
Kawasan hutan yang memiliki luas 48 hektare ini merupakan salah satu objek wisata sejarah yang wajib dikunjungi.
Di tempat wisata purbakala ini pengunjung dapat makam Pangeran Panjunan dan Pangeran Kejaksan. Yang biasanya ramai dikunjungi para peziarah setiap 2 Syawal.
Di tembat wisata di Cirebon ini juga terdapat banyak sekali kera atau monyet, harga tanda masuk ke tempat ini hanya Rp3 ribu saja.
Desa Wisata Cikalahang
Tidak terlalu jauh dari pusat kota Cirebon, Desa Wisata Cikalahang populer sebagai tempat makan ikan bakar yang lezat.
Serunya, pengunjung dapat menangkap sendiri ikannya sebelum dimasak kemudian menikmatinya sambil ditemani pemandangan alam yang mengagumkan.
Destinasi wisata ini juga dilengkapi dengan kolam renang, perahu wisata, pondokan, dan berbagai macam fasilitas pendukung lainnya.
Telaga Niren
Salah satu tempat wisata di Cirebon yang wajib kamu kunjungi adalah Telaga Nilem atau Telaga Biru Cicerem.
Destinasi ini merupakan salah satu tempat wisata yang sedang hype di Instagram karena spotnya yang sangat keren.
Mempunyai air yang begitu jernih, suasananya sejuk, dan juga dikelilingi oleh pepohonan yang sangat rindang.
Menariknya, di tempat ini mempunyai daya tarik unik yang berbeda, yakni puluhan ikan mas yang dapat diajak foto.
Dengan tiket masuk yang sangat terjangkau yakni Rp5 ribu saja, Anda dapat mengunjunginya di Kaduela, Kec. Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat
Situ Sedong
Tempat wisata di Cirebon lainnya yang tidak kalah hits adalah Situ Sedong yang merupakan waduk peninggalan zaman kolonial Belanda.
Sudah dibangung sejak tahun 1918, waduk ini menawarkan view Gunung Ciremai yang dapat dinikmati sembari mengelilingi waduk dengan menggunakan sepeda bebek air.
Telaga Remis
Destinasi yang berlokasi di Kaduela, Kec. Pasawahan, Kabupaten Kuningan, ini menjadi favorit bagi banyak pecinta fotografi dan pemburu spot instagramable.
Karena menawarkan keindahan alam yang sejuk, indah, dan asri, suasana yang menenangkan di akhir pekan dengan HTM Rp10 ribu
Pantai Kejawanan
Jangan lupa, saat berkunjung ke Cirebon mampir ke Pantai Kejawanan yang mempunyai latar belakang Gunung Ciremai.
Lokasinya tidak jauh dari Cirebon Waterland sehingga dapat sekaligus mengunjungi dua tempat untuk berburu spot foto yang kece dan instagramable.
Selain menawarkan beberapa hiburan asyik seperti menyewa perahu nelayan untuk berkeliling pantai HTMnya juga sangat murah yakni Rp6 ribu.
Danau Setu Patok
Danau Setu Patok ini menawarkan pemandangan danau dengan pepohonan hijau di sekelilingnya.
Pengunjung dapat melakukan berbagai aktivitas seru disini seperti memancing, piknik, bersepeda santai, hingga hunting foto.
Selain itu di tempat wisata gratis ini pengunjung juga dapat mengelilingi Danau Setu Patok dengan menyewa perahu.
Mangrove Kasih Sayang
Tempat wisata di Cirebon ini menawarkan mangrove center sebagai ekowisata dengan area seluas 7 hektar.
Mangrove Kasih Sayang ini menyediakan berbagai fasilitas serta spot yang seru, seperti musala, jembatan, hingga area foto berlatar hutan mangrove yang menawan.
Berlokasi di Mundu Pesisir, Kec. Mundu, Kabupaten Cirebon, pengunjung hanya perlu membayar sebesar Rp2 ribu untuk wisatawan dan Rp1 ribu untuk pelajar.
Pantai Baro Gebang
Pantai Baro Gebang yang menawarkan pemandangan sunset menarik ini digunakan sebagai pelabuhan sejak tahun 2003 yang silam.
Meskipun demikian banyak pengunjung yang menjadikannya tempat wisata untuk bersantai sembari menunggu sunset dari tepi pantai.
Anda juga dapat mengelilingi pantai dengan menyewa perahu di destinasi wisata yang beralamat Gebang Mekar, Kec. Gebang, Kabupaten Cirebon, ini.
Keraton Kasepuhan
Keraton Kasepuhan merupakan destinasi wisata bersejarah yang menarik, karena dahulu adalah pusat pemerintahan Cirebon.
Uniknya dengan Keraton Kasepuhan ini adalah perpaduan antara agama Islam, Budha, dan Hindu serta unsur budaya Jawa, Tiongkok, dan Eropa.
Tempat wisata di Cirebon yang beralamat di Kasepuhan No.43, Kesepuhan, Kec. Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat ini mematok HTM senilai Rp20 ribu.
Keraton Kanoman Cirebon
Kemudian yang tidak boleh dilewatkan adalah Keraton Kanoman Cirebon yang juga sarana wisata edukasi.
Selain harganya yang cukup terjangkau, juga menambah pengetahuan dan wawasan anak-anak terhadap budaya dan sejarah.
Tidak hanya menyaksikan bangunan ala kesultanan yang masih kokoh, terdapat juga patung sampai dengan kereta kencana klasik yang dipamerkan.
Destinasi wisata sejarah ini berlokasi di Jl. Kanoman No.40, Lemahwungkuk, Kec. Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat dengan HTM Rp15 ribu.
16 tempat wisata di Cirebon tersebut sangat recommended utnuk dikunjungi bersama keluarga dengan anak-anak.