Bagi Anda yang tinggal di Kota Jakarta, pasti sudah biasa berwisata ke Bogor atau Bandung. Padahal ada kota lain yang juga layak untuk Anda sambangi, yakni Purwakarta.
Ada sederet tempat wisata di Purwakarta yang sayang untuk Anda lewatkan di Kota Purwakarta yang juga menawarkan suasana sejuk dan tenang.
Tanpa hiruk-pikuk khas kota besar yang masih bisa Anda rasakan di Bogor dan Bandung. Malah banyak orang menyebut kota Purwakarta sebagai kota pensiun karena situasinya yang tenang.
Meski demikian, kota ini punya banyak tempat tujuan wisata yang tak kalah menarik dengan kota lain di sekitarnya.
Ada banyak tempat wisata di Purwakarta yang menjanjikan keseruan dan kedamaian khas kota ini.
Tempat Wisata di Purwakarta dengan Pesona Khasnya
Untuk Anda yang penasaran dengan pesona dari kota Purwakarta, berikut ini adalah 10 tempat wisata di Purwakarta dengan sederet pesona dan daya tariknya.
Waduk Jatiluhur
Waduk ini menjadi salah satu ikon wisata di kota Purwakarta. Danau buatan seluas 8.300 hektar ini tampak memesona.
Dengan tepian danau yang sangat asri menghijau dan danau yang kebiruan serta panorama Pegunungan Parang dan Bongkok, sudah pasti memanjakan mata.
Lokasinya sendiri tak jauh dari pusat kota Purwakarta. Letak tepatnya di Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta.
Hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit perjalanan dengan mobil untuk sampai ke sana.
Untuk masuk ke tempat wisata di Purwakarta satu ini Anda hanya perlu menyiapkan uang tiket Rp 25 ribu saja. Belum termasuk biaya parkir untuk motor sebesar Rp 3 ribu dan untuk mobil sebesar Rp 5 ribu.
Selain pesona tepian danaunya yang apik, di dalamnya tersedia pula sejumlah wahana seperti sewa perahu keliling dengan tarif Rp 350 ribu.
Terdapat pula area waterboom, resto apung, area pancing, hingga area camping.
Taman Air Mancur Sri Baduga
Tak perlu jauh ke luar kota Purwakarta, karena di malam hari kota ini sudah menyuguhkan pesona tersendiri dengan kehadiran Taman Air Mancur Sri Baduga.
Letaknya di Jalan K.K Singawinata, Nagri Kidul, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta.
Anda juga bisa menikmati keindahan air terjun yang seolah menari ini dengan gratis, setiap hari!
Tempat ini menjadi salah satu pesona Purwakarta malam hari yang menyajikan air terjun dengan gerakan air yang seolah menari.
Ditambah lagi sentuhan efek laser, animasi serta lampu yang bermain apik selaras dengan iringan lagu.
Green Valley Waterpark
Tempat wisata di Purwakarta satu ini pasti akan menjadi kegemaran buah hati Anda. Sebab, terdapat arena waterboom seru dengan deretan perosotan air yang menantang.
Lokasi wisata ini terletak di Jalan Ipik Gandamanah nomor 41, Ciseureuh, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta.
Beragam wahana seperti kolam renang standar, ember tumpah, arena perosotan air dengan beragam ketinggian, lazy river hingga area kuliner, ATV, terapi ikan, arena horse riding, flying fox dan masih banyak lagi.
Untuk tiket, pada hari biasa Anda cukup merogoh kocek Rp 30 ribu saja, Sedang saat weekend, biaya tiket masuknya menjadi Rp 40 ribu.
Taman Batu Purwakarta
Bila Anda mencari tempat wisata di Purwakarta yang memiliki pesona keindahan alam dan keseruan permainan, tempatsatu ini bisa jadi pilihan. Namanya Taman Batu Purwakarta.
Lokasi Taman Batu Purwakarta ini terletak di lereng Gunung Burangrang. Tepatnya di Cipeundeuy, Bojong, Kabupaten Purwakarta.
Tidak heran kalau udara di kawasan wisata ini terasa sangat sejuk dan nyaman.
Di sini terdapat area kolam berukuran luas alami lengkap dengan bebatuan besar yang asli datang dari alam.
Terletak di antara lereng bukit yang sejuk dan terselimuti oleh pepohonan rindang. Di sekitar masih terdapat area persawahan dan perkebunan penduduk.
Kolam renang seluas 5000 m2 ini dibuat dengan desain unik mengikuti kontur lahan yang berundak.
Jadilah Anda akan menemukan kolam bertingkat yang justru menjadi daya tarik tersendiri dengan bebatuan besar asli berasal dari lahan tersebut.
Bebatuan di lokasi wisata ini berasal dari gugusan batuan Pegunungan Burangrang. Ada beragam ukuran dan sebagian tersusun membentuk aliran air yang bergemericik.
Tempat ini menjadi salah satu tujuan wisata favorit masyarakat Purwakarta karena biaya tiket masuknya yang terjangkau hanya Rp 20 ribu untuk tiap orangnya.
Pasir Langlang Panyawangan
Kalau Anda mencari tempat tujuan wisata yang lebih menantang dan terasa sangat alami, pilihan Anda mungkin jatuh pada Pasir Langlang Panyawangan atau juga disebut sebagai ujung aspal.
Banyak orang melihat lokasi ini sebagai tempat angker karena cukup jauh dari pemukiman dan cenderung sepi.
Tetapi ada banyak pesona yang tak rugi sama sekali untuk Anda gali.
Ini adalah area perbukitan dengan hutan pinus di kawasan Pusakamulya, Kecamatan Kiarapedes, Kabupaten Purwakarta.
Meski berada di kawasan perbukitan, lokasinya tak jauh dari pusat Kota Purwakarta.
Di lokasi ini terdapat area perkemahan, juga terdapat beberapa arena lain seperti trek khusus olahraga downhill, Curug Pamoyanan, Goa Jepang, dan spot foto.
Bale Indung Rahayu
Purwakarta tak melulu soal pesona alamnya. Di dalam kota juga terdapat sejumlah museum dan ekspedisi yang tidak kalah menarik untuk Anda sambangi.
Bale Indung Rahayu ini merupakan museum yang menceritakan keistimewaan ibu. Bale Indung Rahayu sendiri dalam bahasa lokal bermakna tempat untuk memuliakan ibu.
Berlokasi di Jalan RE Martadinata Nagri Tengah, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta. Tak sulit untuk bisa mendatangi museum ini.
Museum ini tak ubahnya seperti memoria peran ibu dari masa ke masa. Beberapa fitur dalam museum berisi permainan masa kecil dan beberapa diorama mengenai tradisi budaya Sunda dari masa ke masa.
Bale Panyawangan Diorama Nusantara
Masih di dalam kota Purwakarta, terdapat sebuah museum dengan sistem digital bernama Bale Panyawangan Diorama Nusantara.
Tempat wisata di Purwakarta ini menjadi salah satu museum dengan gaya modern di Indonesia.
Di sini kita akan menikmati gambaran mengenai sejarah Indonesia dari era prasejarah hingga sekarang.
Ada beragam pengalaman unik yang bisa Anda jajal seperti jalan-jalan virtual, video mapping, layar sentuh dan lain sebagainya.
Kalau ingin menjajal pengalaman unik dalam museum modern ini, Anda bisa coba menyambanginya di di Jalan K.K Singawinata, Nagri Tengah, Kecamatan Purwakarta, Kabupeten Purwakarta.
Jangan khawatir, Anda tidak perlu membayar untuk bisa memasuki tempat ini alias gratis.
Bale Panyawangan Diorama Purwakarta
Selain ada Bale Panyawangan Diorama Nusantara, ternyata di Purwakarta juga terdapat Bale Panyawangan Diorama Purwakarta.
Namun, yang satu ini lebih berpusat pada edukasi seputar pesona dan sejarah dari Purwakarta.
Masih di lokasi yang berdekatan, Anda akan menemukan deretan diorama interaktif, layar sentuh dan beragam fitur digital lain yang menggambarkan sejarah Sunda dan sejarah Purwakarta secara khusus.
Fitur yang tak kalah menarik adalah bersepeda dengan layar virtual pemandangan kota Purwakarta.
Tempat ini akan memunculkan rasa penasaran Anda untuk pergi menjelajahi kota Purwakarta sepuasnya.
Ternyata kota Purwakarta juga menjanjikan keseruan dan sejuta pesona kan?
Jadi segera atur waktu untuk mengunjungi kota ini dan kunjungi tempat wisata di Purwakarta untuk memenuhi rasa penasaran Anda!