Pada Jumat dini hari 2 Desember 2022 pukul 02.00 WIB, Timnas Spanyol akan bertemu dengan timnas Jepang di Khalifa International Stadium.
Berikut ini Anda akan melihat prediksi Spanyol vs Jepang pada laga yang menjadi bagian dari match ke 3 dari grup E Piala Dunia 2022.
Match ke 3 selalu menjadi pertandingan yang menegangkan. Mengingat laga ini akan menjadi penentu nasib mereka dalam melangkah menuju babak 16 besar, termasuk duel Spanyol vs Jepang.
Sementara itu di klasemen grup E, Spanyol ada di posisi puncak dengan 4 poin. Kemudian Jepang berada di posisi kedua dengan poin tertinggal 1 angka.
Ini menandakan keduanya memiliki peluang sama baiknya untuk melaju ke babak 16 besar.
Bersama dengan itu, Kosta Rika berada di posisi ke 3 dengan poin sama dengan Jepang sebesar 3 poin. Kemudian di posisi buntut, ada Jerman dengan poin 1.
Banyak kejutan di grup E ini, mulai dari kemenangan Jepang atas Jerman pada skor 2-1. Lalu kemenangan Spanyol yang mutlak atas Kosta Rika hingga 7-0.
Sementara Jepang justru menyerah pada Kosta Rika dengan skor 0-1.
Kemudian, Jerman vs Spanyol berakhir seri 1-1. Ini membuat posisi keempatnya cukup genting untuk bisa mencapai babak 16 besar.
Bagi Spanyol, hasil imbang saja sudah menjadikan posisi mereka aman menuju 16 besar.
Tetapi Jepang harus sukses mengalahkan La Furia Roja kalau bisa lolos ke 16 besar.
Namun di atas kertas, prediksi Spanyol vs Jepang ini, Spanyol berada dalam posisi lebih unggul dibandingkan Jepang.
Track record dari Spanyol masih lebih baik dalam sejumlah pertandingan terakhir.
Dalam catatan, Spanyol menang 5 kali dalam 7 pertandingan terakhir. Sedang Jepang hanya menang 2 kali dalam 8 pertandingan terakhirnya.
Posisi Spanyol dalam track recordnya di Piala Dunia juga lebih stabil dari Jepang.
Prediksi Spanyol vs Jepang: Perkiraan Line up, Formasi, dan Skor
Pemain yang akan menguatkan Timnas Spanyol antara lain Unai Simon; Jordi Alba, Aymeric Laporte, Rodri, Dani Carvajal; Pedri, Sergio Busquets, Gavi; Dani Olmo, Alvaro Morata, Ferran Torres.
Sementara pemain Jepang diperkirakan terdiri dari Shuichi Gonda; Yuto Nagatomo, Maya Yoshida, Ko Itakura, Miki Yamane; Wataru Endo, Hidemasa Morita; Takefusa Kubo, Daichi Kamada, Junya Ito; Ayase Ueda.
Dalam prediksi Spanyol vs Jepang ini, diperkirakan Spanyol akan bermain dalam pola 4-3-3 sedang Jepang 4-2-3-1.
Strategi siapa yang sekiranya akan efektif dalam laga dini hari?
Sementara prediksi atas laga Spanyol vs Jepang ini menunjukan Tim Matador akan memperoleh kemenangan dengan skor 2-1.