Performa Asnawi selama Timnas Indonesia melawan Argentina layak mendapatkan apresiasi. Aksi Asnawi kantongi Garnacho menjadi buah bibir netizen.
Ia menjadi starter memimpin rekan-rekan skuad Garuda saat menghadapi Argentina di GBK pada Senin malam.
Aksi Asnawi Kantongi Garnacho jadi Buah Bibir
Asnawi kantongi Garnacho untuk mengawal pertahanan Indonesia yang terus mendapatkan tekanan sepanjang laga. Kerja kerasnya selama pertandingan mendapatkan apresiasi dari netizen.
Walaupun pada akhirnya gawang Ernando Ari harus kebobolan lewat tendangan jarak jauh Leonardo Paredes. Setelah di menit ke-38 kebobolan, Indonesia kembali kecolongan di menit ke-55.
Melalui tendangan Cristiano Ronaldo, Indonesia kalah dengan skor 0-2. Meskipun gagal dalam laga ini, performa Indonesia mendapatkan pujian.
Ini lantaran tim Garuda dapat mengimbangi permainan Juara Dunia Piala Dunia 2022 tersebut. Sekalipun yang diturunkan dalam pertandingan adalah tim lapis kedua tanpa Messi.
Tim Tango tersebut dinilai berada di level dua hingga tiga di atas Indonesia. Asnawi mendapatkan apresiasi karena dapat menjaga sisi kanan pertahanan Indonesia.
Terutama ketika Argentina memainkan Garnacho di babak kedua. Winger dari MU tersebut tidak berkutik ketika berhadapan dengan Asnawi.
Garnacho yang bebas di sisi kiri harus terpelanting karena tekel Asnawi yang mengejarnya, tepat di menit ke-89.
Shin Tae Yong Puji Asnawi
Shin Tae Yong pun memberi komentar penampilan Asnawi pada laga tersebut. Pertandingan yang tidak terlalu buruk itu merupakan hasil kerja keras Asnawi dan rekan-rekan tim.
Pelatih berdarah Korea Selatan tersebut memuji aksi Asnawi sepanjang laga. Secara khusus Shin Tae Yong juga memberi pujian pada anak-anak asuhnya yang lain.
Ia cukup puas dengan etos kerja yang ditunjukkan Rizky Ridho, Ernando Ari dan Marselino Ferdinan.
Ketiga pemain tersebut masih muda, namun memiliki semangat dan bekerja keras. Instruksi yang diberikan Shin Tae Yong dapat dilaksanakan dengan baik.
Selama dua hari ia menganalisis tim Argentina. Misalnya, seperti apa permainan dan bagaimana pemain dapat menyesuaikan permainan.
Shin Tae Yong merasa lega karena instruksinya dilaksanakan dengan sempurna, walaupun masih ada beberapa kekurangan.
Kerja keras Asnawi kantongi Garnacho menjadi perhatian para penonton. Kekompakan dan profesionalisme skuad Garuda layak dipuji.