Kipas angin portable terbaik akan sangat membantu ketika cuaca panas, baik itu berada di dalam kantor atau luar ruangan.
Banyak pilihan kipas angin portable terbaik mulai dari dicas menggunakan USB hingga produk yang dapat mengeluarkan mist.
Desainnya yang ergonomis mudah dibawa dan dioperasikan membuat produk ini banyak dicari. Anda tidak takut lagi kegerahan dan bisa adem sepanjang waktu.
Tips Memilih Kipas Angin Portable Terbaik
Ada kelebihan dan kekurangan kipas angin portable yang harus dipahami sebelum membeli. Untuk memudahkannya, simak beberapa tips memilih kipas angin portable yang banyak di pasaran.
Memilih tipe berdasarkan kondisi
Kipas angin portable hadir dalam berbagai tipe dan jenis. Ada tipe yang digenggam di tangan, desk fan hingga menggunakan USB.
Jika Anda menginginkan kipas yang mudah dioperasikan, maka pilih tipe yang dapat digenggam di tangan.
Selain mudah dioperasikan, kipas angin portable jenis ini bisa dibawa ke mana saja. Namun jika ingin kipas yang bisa diletakkan di meja, sebaiknya memilih tipe desk fan.
Sedangkan untuk kipas angin portable USB dapat digunakan ketika sedang beraktivitas. Misalnya, saat Anda sedang didepan laptop atau smartphone.
Untuk menggunakannya, Anda tinggal menyambungkannya ke USB.
Memilih berdasarkan desain
Desain yang lucu dan menarik membuat kipas angin portable ini jadi pusat perhatian ketika menggunakannya di tempat umum.
Kipas angin portable ini juga memiliki desain yang menarik. Anda juga bisa memilih desain yang simpel dan warna sesuai keinginan.
Jenis daya yang digunakan
Ada dua jenis daya yang digunakan kipas angin portable terbaik, yaitu baterai atau USB Charger.
Jika menggunakan daya baterai, maka harus membawa baterai cadangan. Sedangkan untuk tipe daya USB charger dinilai lebih ekonomis dan efisien.
10 Merk Kipas Angin Portable Terbaik
Jika dihadapkan pada pertanyaan kipas angin portable merk apa yang terbaik, maka beberapa produk ini bisa jadi rekomendasi.
Grotic Mini Portable Rechargeable – A9
Ingin kipas angin portable yang awet dan banyak pilihan warna? Pilih merk Grotic Kipas Angin Mini Portable Rechargeable – A9.
Produk ini dapat bertahan lama, sekitar tiga hingga tujuh jam karena baterainya berkapasitas 1.200 mAH.
Jika Anda gemar kipas angin dengan angin kencang, maka produk ini sangat tepat. Produk ini sudah dilengkapi dengan empat baling-baling.
Meskipun ukurannya mungil, kipas angin portable ini dapat menghasilkan angin kencang. Dari segi pengoperasian pun sangat mudah karena hanya perlu menekan satu tombol.
Harganya pun ramah di kantong, dibanderol mulai dari Rp58.000.
Robot Portable Mini Fan: RT-BF10
Ingin mencari kipas angin portable terbaik yang kepalanya bisa berputar hingga 720 derajat? Robot Portable Mini Fan RT-BF10 jadi pilihan terbaik.
Produk sudah dilengkapi klip di bagian kaki, sehingga bisa diletakkan di sudut meja. Menariknya, Anda bisa mengarahkan sesuka hati karena kepala kipas dapat berputar.
Meskipun mini ukurannya, namun dapat menghasilkan angin kencang. Terdapat pelindung baling-baling yang dapat dilepas, sehingga mudah membersihkannya.
Dibanderol dengan harga mulai Rp149.000, produk ini aman dari jangkauan anak-anak.
Votre SF-05B
Produk kipas angin portable yang inovatif dan dapat digunakan dalam dua mode yaitu Votre SF-05B.
Kipas angin portable terbaik ini dapat digenggam dengan membuka batangnya. Anda juga dapat melipatnya, lalu diletakkan di atas meja.
Terdapat tiga tingkat kecepatan pada produk yang dapat Anda pilih. Kipas angin portable dari Votre ini menggunakan baterai lithium 18650 yang bisa diisi ulang.
Anda tidak perlu repot lagi membeli baterai sekali pakai. Saat kipas menyala di kecepatan rendah, maka dapat bertahan hingga 6,5 jam.
Sedangkan jika dinyalakan dengan mode kecepatan sedang dapat bertahan hingga 3,5 jam. Produk hanya bisa bertahan selama dua jam jika dinyalakan dengan kecepatan tinggi.
Remax F2 Clamp
Rekomendasi kipas angin portable terbaik selanjutnya yaitu dari Remax F2 Clamp. Menariknya, produk ini dapat diisi ulang ketika baterai habis menggunakan kabel USB.
Produk ini telah dilengkapi clip stand, sehingga bisa dijepit di berbagai permukaan. Tersedia dalam pilihan warna hitam, kuning dan hijau dengan harga yang affordable.
Krisbow Emergency Box Fan
Jika sedang mencari produk kipas angin yang multifungsi, Anda bisa menjatuhkan pilihan pada Krisbow Emergency Box Fan.
Produk ini cocok ketika Anda sedang menjalankan aktivitas, namun listrik sedang padam. Krisbow sudah dilengkapi lampu darurat yang dapat dioperasikan terpisah maupun secara bersamaan.
Produk bisa menghasilkan angin kencang dan mampu bertahan hingga 30 jam.
Kadonio KL-FN23
Sedang bingung mencari kipas angin portable terbaik dengan nano spray? Coba produk Kadonio Kipas Angin Mini Portable Nano Spray 2 in 1: KL-FN23.
Produk yang dibanderol mulai dari Rp21.000 ini menggunakan baling-baling yang lembut. Nano spray sebagai pelengkap menghadirkan angin sejuk dan air yang dapat menghidrasi wajah.
Fitur ini akan membantu pemilik kulit kering atau kombinasi.
Basike Portable Mini Fan: BSK-FA27
Produk kipas angin portable multifungsi lainnya bisa anda dapatkan pada Basike Portable Mini Fan: BSK-FA27.
Produk dibanderol mulai harga Rp120.000 ini memiliki baling-baling yang lembut dan akan mati secara otomatis jika disentuh.
Kipas angin portable terbaik ini sudah dilengkapi indikator baterai. Sehingga mudah mengetahui kapan baterai penuh dan hampir habis.
Menariknya lagi, kipas dapat dengan mudah dilipat sehingga lebih ringkas saat disimpan.
Rokeet Portable Mini Fan Karakter Beauty Mirror LED
Berdandan tanpa rasa kegerahan dapat Anda lakukan dengan produk Rokeet Portable Mini Fan Karakter beauty Mirror-RKFA2.
Produk yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp199.000 ini dilengkapi dengan LED dan memiliki desain lucu.
Bentuk kipas angin portable ini berbentuk compact, sehingga dapat diselipkan dalam tas dengan mudah.
Xiaomi Mi Portable Fan
Sebagai salah satu perusahaan elektronik yang sudah terkenal, Xiaomi tak mau tertinggal. Produsen asal China ini mengeluarkan Xiaomi Mi Portable Fan.
Kipas angin portable terbaik ini bentuknya kecil dan praktis digunakan di mana saja. Produk ini bisa Anda sambungkan langsung ke ponsel atau power bank.
Menariknya, kipas angin portable ini memiliki bodi lentur, sehingga mudah mengatur arah anginnya.
Tingkat kebisingan pun hanya 22,8 db, sehingga tidak akan mengganggu Anda ketika beraktivitas. Selain itu, produk ini dapat bekerja selama 62 jam.
Terdapat dua pilihan warna, yaitu putih dan biru yang bisa dipilih.
Newstyle F90 Double Portable Fan Car
Sedang bingung mencari kipas portable untuk mobil? Anda bisa menjatuhkan pilihan pada Newstyle F90 Double Portable Fan Car.
Tidak hanya satu, produk ini menghadirkan dua kipas sekaligus agar lebih cepat adem. Seluruh penumpang di mobil pun bisa merasakan terpaan anginnya.
Kipas portable ini cocok untuk mobil pribadi bahkan mobil angkutan. Cocok untuk Anda yang menghindari dinginnya AC.
Selain itu, produk ini cocok untuk pengemudi yang merokok karena dapat menghilangkan bau asap.
Pemilihan kipas angin portable terbaik tidak hanya mementingkan desain, namun juga fitur yang melengkapinya. Perhatikan juga pengisian daya yang jadi faktor penting.