Sepatu menjadi bagian penting bagi Anda penggemar olahraga. Pemilihan sepatu olahraga dan sepatu sport yang baik tidak kalah pentingnya.
Olahraga sangat digemari oleh banyak orang. Pun begitu dengan memiliki sepatu bertema sejenis, sama-sama digemarinya.
Hobi berolahraga bahkan lintas usia dan tidak dipengaruhi oleh status sosial di masyarakat. Terlebih karena manfaat dari olahraga itu sendiri yang baik untuk semua jenjang usia.
Penggunaan sepatu selain bisa memaksimalkan penampilan, juga membuat nyaman serta aman saat berolahraga. Setiap olahraga yang dilakukan memiliki jenis sepatu yang berbeda.
Hal ini didasarkan pada tujuan pembuatannya yang disesuaikan dengan arena olahraganya. Selain itu, juga dikondisikan dengan berat ringannya olahraga yang dilakukan.
Sudah banyak brand yang membuat produk sepatu olahraga dan sepatu sport yang digemari oleh pengguna. Mulai dari brand luar negri hingga lokal
Jenis Sepatu Olahraga dan Sepatu Sport Sesuai Fungsinya
Berbagai jenis sepatu olahraga dan sepatu sport yang bisa Anda coba. Semua jenis sepatu ini gampang ditemui.
Selain itu, kenyamanannya memang tidak perlu diragukan lagi. Terlebih memang karena bahan dan lain-lain diperuntukkan bagi jenis olahraga tersebut.
Tanpa berlama-lama, berikut jenis sepatu olahraga sporty yang perlu Anda ketahui.
Hiking, Cocok untuk Anda Penggemar Mendaki
Naik gunung akan terasa lebih enjoy jika Anda menggunakan sepatu ini. Jenis sepatu hiking cukup tangguh untuk medan ekstrim di gunung.
Sepatunya yang kokoh dan anti slip memudahkan pendakian. Sehingga aman dan nyaman digunakan sebagai teman perjalanan mendaki Anda.
Running, Sepatu Lari yang Nyaman Diadu Cepat
Jenis sepatu running mungkin adalah salah satu sepatu olahraga dan sepatu sport yang paling banyak digunakan.
Pilihan modelnya beragam dan sangat menunjang penampilan Anda. Selain itu, sangat efektif digunakan bagi Anda yang kesehariannya di luar ruangan.
Selain untuk olahraga, sepatu ini kece dipakai pada acara santai saat berkumpul bersama teman tongkrongan.
Walking, Gunakan ini untuk Jalan Kaki yang Lebih Aman
Apalagi jenis sepatu yang tidak hanya untuk olahraga, tapi bisa untuk hangout bersama teman, yaitu sepatu walking.
Jenis ini menjadi kegemaran para penikmat jalan kaki. Anda bisa berjalan jauh tanpa khawatir kaki lecet akibat gesekan dari sepatu.
Meski begitu, sepatu walking cukup ringan standarnya dibanding dengan sepatu olahraga lainnya.
Tidak heran jika kemudian sepatu satu ini kerap kali jadi sepatu keseharian baik pria maupun wanita.
Football, Bagi Anda yang Hobi Sepak Bola
Penggila bola, pasti sudah tidak asing melihat sepatu football. Benar, karena sepatu ini menjadi andalan para pesepakbola di lapangan.
Meski hanya hobi, Anda bisa menggunakan sepatu ini saat latihan atau tanding bersama teman.
Tips Memilih Sepatu Olahraga
Setelah mengetahui beragam jenis sepatu olahraga dan sepatu sport, Anda perlu juga mengetahui tips dalam memilihnya.
Simak 4 tips sebelum Anda memutuskan membawa pulang sepatu impian.
Pilih yang Sesuai dengan Fungsi Pakainya
Pertama, Anda harus yakin dulu tentang tujuan dari penggunaan sepatunya. Didasarkan pada tipe olahraga yang akan dilakukan.
Jangan sampai, tampilan sudah keren, tapi kaki malah lecet akibat memilih sepatu yang tidak tepat. Sudah pasti itu akan mengganggu aktivitas olahraga Anda.
Seperti namanya, sepatu olahraga dan sepatu sport memang diperuntukan untuk itu, tapi tipe olahraga harus disesuaikan dengan jenis sepatunya.
Cari yang Memiliki Bahan Berkualitas
Ada banyak sekali pilihan dari sepatu olahraga & sport, karena itu, pilihlah yang menawarkan kualitas. Meski benar, harga sebanding dengan kualitas, tapi itu juga sebanding dengan kepuasan yang didapatkan.
Bahan yang berkualitas juga bisa memperpanjang masa pakai dari sepatu tersebut. Siapa sih yang tidak ingin sepatunya awet tahan lama?
Jangan Salah Ukuran saat Membeli Sepatu
Hal penting selanjutnya dalam memilih sepatu adalah ukurannya. Pastikan sesuai dengan ukuran kaki yang biasa digunakan.
Apalagi untuk urusan sepatu olahraga dan sepatu sport yang digunakan untuk tanding.
Tidak kekecilan, juga tidak terlalu besar dari ukuran pasnya. Selain atas alasan kenyamanan, hal ini juga bisa memberi rasa aman saat menggunakannya.
Hindari Membeli Barang Tiruan yang Tidak Memperhatikan Kualitas
Membeli sesuatu, usahakan untuk mendapatkan versi aslinya. Pasalnya, barang tiruan, kebanyakan tidak memperhatikan kualitas.
Kenyaman pengguna tidak dinomor satukan, akibatnya, meski berharga murah, tapi tidak cukup bagus untuk dikenakan.
Sehingga penting bagi konsumen untuk jeli memperhatikan kualitas serta keaslian dari barang yang dibeli. Bukan tidak mungkin barang tiruan punya kemiripan lebih dari 50% dari segi desain.
Rekomendasi Sepatu Olahraga dan Sepatu Sport Brand Lokal
Apalah artinya mengetahui tips memilih dan ragam jenis sepatu olahraga dan sepatu sport jika tidak mengetahui brand terbaik yang memproduksinya.
Kualitas yang ditawarkan pun patut diacungi jempol. Apresiasi tambahan karena brand-brand berikut hadir dari dalam negeri.
Brand lokal dengan kelas setara brand jebolan luar negeri. Ini dia 5 brand sepatu olahraga terbaik.
Ardiles
Bagi Anda yang masih duduk di bangku sekolah, pasti tidak asing dengan nama merk sepatu lokal satu ini, ya.
Ardiles memang menyasar para pelajar, namun ternyata brand ini menghadirkan sepatu olahraga dan sepatu sport juga.
Produknya pun memiliki kualitas yang sama baiknya. Sehingga produknya mudah diterima oleh masyarakat dan ramah di kantong tentu saja.
Specs
Salah satu sepatu lokal yang dipakai atlet adalah Specs. Bukan karena melokal, tapi memang kualitas dari produk sepatu ini tidak perlu diragukan lagi.
Sehingga tidak heran banyak yang menyukai produknya. Meski lokal, setiap unsur pembuatannya selalu memberikan yang terbaik.
Kalau Anda masih ragu dengan produk lokal, coba dulu produk dari Specs.
League
Mungkin Anda sudah tidak asing, ya, dengan brand satu ini atau Anda menjadi salah satu yang mengira brand ini dari luar negeri?
Nyatanya, ini adalah salah satu merk lokal yang cukup digandrungi masyarakat. Hal ini atas keberhasilan League menghadirkan produk yang berkualitas.
Banyak dari masyarakat Indonesia yang menjadikan merk ini sebagai brand favorit soal sepatu olahraga.
Phoenix
Jika Anda menginginkan brand dengan produk khusus untuk wanita, maka Phoenix bisa menjadi pilihan.
Banyak ragam model yang bisa Anda coba. Desainnya sangat kekinian dan cewe banget!
Anda bisa menggunakannya untuk berolahraga sekaligus menambah keren penampilan dengan sepatu olahraga dan sepatu sport dari Phoenix.
Eagle
Tahun 2017 lalu, Eagle berhasil masuk ke dalam top 5 pada kategori Top Brand sepatu olahraga. Keberhasilannya ini tidak terlepas dari produk berkualitasnya.
Sudah didirikan sejak 1986, konsisten hanya memberikan produk-produk yang berkualitas. Sehingga banyak konsumen yang menyukainya.
Sebetulnya masih banyak brand-brand lokal yang juga mempunyai kualitas bagus untuk sepatu bertema sport.
Sudah saatnya Anda dan kita semua melirik produksi dalam negeri yang ternyata punya kualitas tidak kalah dari brand luar.
Semua sepatu olahraga dan sepatu sport bisa dengan mudah Anda beli di online store maupun storeoffline-nya. Sesuaikan dengan selera dan tujuan olahraga Anda, ya.