Kabarnya, Leeds dan Burnley berusaha dapatkan De Ketelaere. Bahkan, menawarkan lebih banyak uang kepada Club Brugge untuk bisa mendatangkannya di musim panas lalu.
Meski Burnley berusaha dapatkan De Ketelaere, keinginan sang pemain untuk bergabung dengan Rossoneri lebih kuat.
De Ketelaere justru memilih San Siro dengan harga lebih dari 30 juta Euro. Kabar ini didasarkan dari laporan TEAMtalk.
De Ketelaere tidak dapat menampilkan permainan terbaiknya untuk AC Milan di musim pertama bagi pemain asal Belgia tersebut.
Padahal ia disebutkan telah bermain dalam 33 pertandingan di semua ajang kompetisi.
Namun, hanya memberikan kontribusi dengan satu assist saja dan masih belum mampu mencetak satu gol pun.
Burnley Berusaha Dapatkan De Ketelaere, Kemungkinan Pinangan Diterima
Selama beberapa bulan berada di AC Milan, Charles De Ketelaere ditanya apa kesan yang ia dapatkan.
Charles mengatakan segala sesuatunya berjalan negatif.
“Mengecewakan, sebenarnya negatif. Mereka jelas bukan harapan saya,” imbuhnya pada Het Laatste Nieuws, via SempreMilan.
“Setelah musim yang luar biasa bersama Brugge dan setelah transfer ke Milan, yang tidak saya sesali, saya berharap menjadi lebih penting dari apa yang telah saya lakukan sejauh ini,” tambah De Ketelaere.
Charles De Ketelaere sebenarnya sempat menunjukkan start yang positif bersama AC Milan.
Hal ini dibuktikan saat dirinya menjadi starter untuk pertama kalinya, ia berhasil mencatatkan assist.
Yang mengherankan setelah itu ia tak bisa lagi memberikan assist apalagi memberikan gol.
Menurut De Ketelaere penampilannya di laga itu sebenarnya tak lebih baik dari laga-laga lain setelahnya.
“Anehnya, saya tidak menemukan bahwa di pertandingan itu performa saya jauh lebih tinggi daripada di pertandingan lain di mana mereka menggambarkan saya sebagai pemain yang buruk dan ini hanya karena saya mendapat assist di start pertama saya. Bagaimanapun, saya menilai penampilan saya dengan cara yang berbeda dari orang atau pers,” ungkapnya.
Dengan buruknya performa pemain asal Belgia itu, kini ia hanya tampil sebagai starter sebanyak tujuh kali. Juga lebih sering diturunkan sebagai pemain pengganti.
Dengan kondisi itu, Leeds United kembali berusaha mengejar tanda tangan Charles De Ketelaere di musim panas nanti.
Harapan mereka kemungkinan besar pihak AC Milan bersedia untuk melepasnya dengan harga tinggi.
Tidak mau kalah dengan Leeds United, Burnley berusaha dapatkan De Ketelaere.
Vincent Kompany yang kini menangani Burnley juga berniat mendatangkan pemain berkebangsaan Belgia itu.
Dikarenakan Vincent dan Charles De Ketelaere merupakan sama-sama berasal dari Belgia.
Kemungkinan besar tercipta sinergi yang lebih baik sehingga bakat De Ketelaere bisa berkembang pesat.
Burnley berusaha dapatkan De Ketelaere, mengingat ajang Euro 2024 mendatang tidak lama lagi akan bergulir.
De Ketelaere kemungkinan besar akan menerima pinangan tersebut demi mengamankan satu tempat di skuad timnas Belgia